Jordi Amat dan Sandy Walsh Akan Jalani Wawancara dengan BIN

Jordi Amat

Jakarta – Jordi Amat dan Sandy Walsh dijadwalkan tiba di Indonesia akhir pekan ini. Mereka berdua akan menjalani sejumlah agenda, salah satunya wawancara di Badan Intelijen Negara (BIN).
Menurut keterangan PSSI, Jordi Amat dijadwalkan tiba di Jakarta pada hari Sabtu (14/5/2022) malam WIB. Sehari kemudian Sandy Walsh akan datang menyusul.

“Jordi dan Sandy akan menjalani proses interview di Badan Intelijen Negara (BIN), kemudian menjalani tes kesehatan atau medical check up di sebuah rumah sakit di Jakarta,” tulis keterangan resmi PSSI.

Baca juga:
Jordi Amat Datang ke Jakarta Sabtu Pekan Ini
Agenda yang tak kalah penting adalah kunjungan keduanya ke masing-masing perwakilan kedutaan besar negara mereka sebelumnya. Jordi Amat akan melakukan pertemuan di kedutaan besar Spanyol. Sedangkan Sandy Walsh akan berkunjung ke kedutaan besar Belanda.

“PSSI sangat berterima kasih kepada Kemenpora dan Kemenkumham yang selalu bergandengan bersama-sama membantu proses naturalisasi para pemain,” kata Sekjen PSSI Yunus Nusi.

“Tentu kedua pemain yang didatangkan ini akan menjalani semua agenda yang telah direncanakan sebagai bagian dari proses administrasi terkait naturalisasi,” ujarnya.

Baca juga:
Sandy Walsh Juga Akan ke Jakarta Setelah Jordi Amat
Jika prosesnya berjalan mulus, bukan tidak mungkin keduanya akan segera mendapatkan paspor sebagai tanda sah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dengan begitu, akan menjadi kabar baik buat Timnas Indonesia yang akan tampil di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Adapun Timnas Indonesia masuk Grup A Kualifikasi Piala Asia bersama Yordania, Kuwait, dan Nepal. Semua laga Grup A akan digelar di Kuwait yang menjadi tuan rumah sentralisasi pada 8-14 Juni mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *