Pengumuman Rekrutmen Bersama BUMN: Jadwal dan Cara Melihat Hasil TKD dan Core Values BUMN Hari Ini

Pengumuman Rekrutmen Bersama BUMN: Jadwal dan Cara Melihat Hasil TKD dan Core Values BUMN Hari Ini.*

PORTAL PURWOKERTO – Pengumuman rekrutmen bersama BUMN 2022 menjadi yang ditunggu para pelamar yang ingin bekerja dalam badan usaha milik pemerintah ini.

Simak jadwal, link dan cara melihat pengumuman rekrutmen bersama BUMN 2022 terkait hasil seleksi TKD dan Core Values BUMN.

Hasil seleksi TKD dan Core Values BUMN menjadi langkah kedua untuk bergabung dalam perusahaan pemerintah di tahun 2022 ini.

Berbagai perusahaan BUMN membuka kesempatan bagi warga Indonesia untuk ambil bagian dalam BUMN di tanah air.

Sebelumnya, pengumuman seleksi administrasi telah dirilis sejak tanggal 9 Mei 2022 pukul 14.00 WIB hingga 11 Mei 2022 melalui link https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/.

Jika nama Anda terdaftar dalam hasil seleksi TKD dan Core Values BUMN, maka tahap ketiga yakni Tes Kemampuan Bidang, Wawancara dan MCU harus dijalani.

Pengumuman final hasil seleksi calon pegawai BUMN dijadwalkan pada 4 Juli 2022 sebelum melakukan proses Bela Negara dan Inagurasi pada 11 dan 18 Juli 2022.

Bagaimana cara melihat pengumuman rekrutmen bersama BUMN 2022 ini? Jadwal pengumuman hasil TKD dan Core Values BUMN yakni pada 9 Juni 2022.

Sedangkan link yang digunakan untuk melihat pengumuman tersebut yakni https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/ dengan login pada akun masing-masing.

Begini cara melihat pengumuman hasil TKD dan Core Value BUMN hari ini yang dirilis pada laman resmi FHCIBUMN.

1. Ketik https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/ pada gadget Anda. Direkomendasikan menggunakan laptop atau komputer dibanding menggunakan ponsel.

2. Masuk dengan mengklik tombol Login yang ada di kanan atas halaman

3. Ketikkan email dan password akun yang telah didaftarkan

4. Klik Login Now

5. Pada akun pribadi Anda, klik pada layar menu Lamaran Saya

6. Pada layar akan tertera informasi tahapan apa saja yang sudah dilalui.

7. Akan ada undangan resmi untuk mengikuti seleksi selanjutnya jika Anda lolos tahapan seleksi administrasi rekrutmen BUMN 2022.Demikian informasi pengumuman rekrutmen bersama BUMN 2022 terkait jadwal, link dan cara melihat.**

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *