BRI Liga 1: 3 Alasan Mengapa Borneo FC Bisa Tumbangkan Persib

Bola.com, Jakarta – Borneo FC Samarinda akan melakoni laga berat menjamu Persib Bandung dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2022/2023. Duel kedua tim digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (7/8/2022).

Borneo FC mengusung misi tiga poin untuk mendongkrak mental pemain usai dipertandingan sebelumnya meraih hasil buruk. Kemenangan tentu menjadi harga mati bagi Pesut Etam.

Apalagi, Borneo FC bertindak sebagai tuan rumah dan mendapat dukungan penuh. Ribuan suporter Borneo FC dipastikan akan memadati stadion berkapasitas 15 ribu tempat duduk tersebut.

Tim besutan Milomir Seslija dipastikan akan menurunkan komposisi terbaiknya dilaga nanti, termasuk duet maut Matheus Pato dan Stefano Lilipaly. Kerja sama kedua pemain ini bisa menjadi mimpi buruk bagi pertahanan Persib.

Selain itu, ada beberapa faktor yang membuat Borneo FC perkasa saat berhadapan dengan Persib. Apa saja?

Borneo FC Jago Kandang

<p>Winger Borneo FC Samarinda, Stefano Lilipaly merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSS Sleman dalam laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (11/7/2022) (Dok. Borneo FC Samarinda)</p>
Winger Borneo FC Samarinda, Stefano Lilipaly merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSS Sleman dalam laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (11/7/2022) (Dok. Borneo FC Samarinda)

Pada turnamen Piala Presiden 2022, Borneo FC mencatatkan sebagai tim tak terkalahkan ketika bermain di kandang sendiri. Borneo FC tercatat meraih 3 kemenangan dan satu kali hasil imbang di fase penyisihan Grup B.

Tiga kali kemenangan diraih saat berhadapan dengan Madura United (1-0), Persija Jakarta (2-1) dan Rans Nusantara FC (3-0). Sedangkan, hasil imbang ketika berjumpa Barito Putera (0-0).

Pencapaian tersebut membuat Borneo melaju ke babak perempatfinal sebagai juara Grup. Pada fase tersebut, Borneo sukses menaklukan PSM Makassar 2-1 di Samarinda, sekaligus masuk semifinal.

Di babak semifinal yang berlangsung dua leg, Borneo bertemu PSS Sleman. Borneo kembali tampil fantastis di Samarinda dengan meraih kemenangan telak 4-0 (6-0).

Namun sayangnya, Borneo gagal meraih gelar Piala Presiden setelah di partai final kalah dari Arema FC dengan agregat (0-1). Borneo hanya bermain imbang 0-0 ketika main di markasnya sendiri.

Motivasi Tinggi Armada Pesut Etam

<p>Kei Hirose tampil impresif di laga melawan Bhayangkara FC (dok. Borneo FC)</p>
Kei Hirose tampil impresif di laga melawan Bhayangkara FC (dok. Borneo FC)

Borneo FC dalam motivasi tinggi jelang pertandingan nanti. Stefano Lilipaly dan kawan-kawan bertekad bangkit setelah pekan sebelumnya menelan kekalahan dari Barito Putera 1-3.

Tujuan kami adalah menciptakan tempat yang aman dan menarik bagi pengguna untuk terhubung melalui minat dan kegemaran. Untuk meningkatkan pengalaman komunitas, kami menangguhkan sementara fitur komentar artikel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *