KOMPAS.com – Nama Erik ten Hag mencuat usai Manchester United mendepak Ole Gunnar Solskjaer dari kursi pelatih. Ten Hag menjadi salah satu kandidat manajer tetap Setan Merah berikutnya. Manchester United akan memasuki era baru setelah Ole Gunnar Solskjaer dipecat, Minggu (21/11/2021). Untuk saat ini, Michael Carrick bakal menjadi pelatih sementara Setan Merah. Evening Standard menyebut empat nama sebagai calon manajer anyar Man United yaitu Zinedine Zidane, Brendan Rodgers, Mauricio Pochettino, dan Erik ten Hag. Dari empat nama itu, cuma Zidane yang sedang menganggur. Sementara itu, Rodgers melatih Leicester City, Pochettino menukangi Paris Saint-Germain, dan Ten Hag adalah nakhoda Ajax Amsterdam. Media yang berbasis di Manchester, Manchester Evening News (MEN), dalam artikel mereka pada Kamis (18/11/2021), menulis bahwa Erik ten Hag punya peluang besar melatih Man United. Sebab, menurut MEN, Ten Hag punya banyak pengagum di kalangan pendukung Manchester United. Hal ini membuat juru taktik berusia 51 tahun tersebut menjadi salah satu sosok yang difavoritkan untuk mengisi kursi pelatih Setan Merah. Baca juga: Carrick Gantikan Solskjaer, Man United Cari Pelatih Jangka Pendek Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email Akrab dengan kemenangan besar Erik ten Hag mulai melatih Ajax pada Desember 2017, menggantikan Marcel Keizer. Sebelum bergabung dengan Ajax, ia punya pengalaman melatih FC Utrecht, Bayern Muenchen II, dan Go Ahead Eagles. Nama Erik ten Hag menjadi pembicaraan ketika membawa Ajax menembus semifinal Liga Champions musim 2018-2019. Ini merupakan pencapaian terbaik Ajax di kompetisi elite Benua Biru sejak 1997. Empat musim membesut Ajax Amsterdam, Ten Hag berpegangan pada filosofi sepak bola menyerang dengan formasi andalannya adalah 4-3-3. Saat ini, trio andalan lini depan Ajax di bawah asuhan Ten Hag adalah Antony dos Santos, Dusan Tadic, dan Sebastian Haller. Nama terakhir ini menempati posisi kedua daftar top skor sementara Liga Champions 2021-2022 dengan koleksi tujuh gol. Permainan menyerang Ajax di bawah arahan Erik ten Hag membuat mereka sering meraih kemenangan dengan skor besar. Hingga pekan ke-13 Eredivisie, kompetisi teratas Liga Belanda, Ajax bertengger di puncak klasemen dengan nilai 30. Mereka adalah tim tersubur dengan 42 kali menjebol gawang lawan dan hanya dua kali kebobolan. Baca juga: Profil Michael Carrick, Pelatih Interim Man United Dari enam pertandingan terakhir di semua kompetisi, Ajax tercatat tiga kali menang dengan mencetak empat gol atau lebih yaitu atas Borussia Dortmund (4-0), PSV Eindhoven (5-0) dan terkini RKC Waalwijk (5-0). Mengutip statistik Squawka, sejauh ini Erik ten Hag sudah memimpin Ajax melakoni 185 pertandingan kompetitif. Hasilnya, mereka meraih 135 kemenangan, 25 hasil imbang, dan 25 kali menelan kekalahan. Untuk urusan mencetak gol dan kebobolan, catatan Ajax di bawah komando Ten Hag sangat mengesankan. De Godenzonen mampu mencetak 504 gol dan hanya kebobolan 157 gol! Bersama Erik ten Hag, Ajax sukses meraih empat trofi bergengsi yaitu dua gelar Eredivisie dan dua Piala KNVB. Lihat Foto Erik Ten Hag mangaku senang atas kemenangan yang diperoleh Ajax Amsterdam di markas Tottenham Hotspur pada pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions, Rabu (1/5/2019)(AFP) Baca juga: Dikaitkan dengan Man United, Erik Ten Hag: Ganggu Fokus Saya Respons Ten Hag soal kans latih Man United Erik ten Hag sudah tahu kabar soal dirinya yang dikaitkan dengan Manchester United. Terkait kabar ini, Ten Hag tak mau fokusnya terganggu. Ia secara tegas menyampaikan bahwa saat ini fokusnya adalah Ajax. “Kami memiliki skuad yang brilian dan kami ingin berjuang untuk gelar. Fokus saya adalah Ajax, sisanya hanya mengalihkan perhatian,” ujar Ten Hag. “Saya berharap dari pemain saya bahwa mereka juga fokus pada Ajax. Jadi, saya harus memberikan contoh yang tepat untuk itu juga,” kata Erik ten Hag menegaskan. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
Beredar Rumor Beomgyu TXT dan Chaewon LE SSERAFIM Berkencan, Bikin Para Fans Heboh
Rumor kencan antara Beomgyu TXT dan Chaewon LE SSERAFIM telah menjadi topik hangat di komunitas online Korea. Rumor dimulai dengan tweet yang dibagikan pada 29 Juli KST, di mana seorang netizen membagikan foto Beomgyu di asrama TXT. Sekilas foto tersebut terlihat biasa saja, namun penggemar bermata elang memperbesar foto tersebut. Foto itu menunjukkan Beomgyu TXT sedang asyik …
Hasil UFC 291: Ferguson Keok Lewat Submission dari Bobby Green
Jakarta, CNN Indonesia — Tony Ferguson kalah lewat submission di ronde ketiga dari Bobby Green dalam pertarungan kelas ringan UFC 291 di Delta Center, Utah, Amerika Serikat, Minggu (30/7) pagi WIB. Ferguson dan Green memilih berhati-hati di awal pertandingan. Keduanya coba melepaskan pukulan dan tendangan untuk menguji kesiapan lawan. Satu menit pertarungan berjalan, Ferguson coba melakukan …
Leeds United vs Newcastle, Eddie Howe Pastikan The Magpies Siap Tempur
Manajer Newcastle United asal Inggris Eddie Howe memberi instruksi kepada para pemain dari pinggir lapangan dalam pertandingan Premier League antara Newcastle United dan Tottenham Hotspur di St James ‘Park di Newcastle-upon-Tyne, timur laut Inggris pada 23 April 2023. Lindsey Parnaby / AFP Suara.com – Manajer Newcastle United Eddie Howe menilai pertandingan tandang melawan Leeds United di Elland Road dalam lanjutan Liga Inggris …
15 Film Terbaru yang Tayang di Bioskop Februari 2023, Indonesia dan Hollywood
Di bulan Februari 2023, akan ada sederet film-film terbaru yang tayang di bioskop. Film-film yang bakal tayang ini banyak yang telah ditunggu oleh penonton tanah air. Genre filmnya pun beragam mulai dari drama, action hingga horor. Baik produksi dalam negeri maupun film hollywood. Daftar film produksi Indonesia ada Jalan yang Jauh, Jangan Lupa Pulang, Gita …
Link dan Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Teknis 2022
Ilustrasi. Link dan cara cek pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK Teknis 2022 (Pixabay/Unsplash) Jakarta, CNN Indonesia — Hasil dari proses seleksi administrasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) Tenaga Teknis diumumkan hari ini, Kamis (12/1). Cara cek pengumuman PPPK Teknis 2022 bisa dilihat langsung oleh para peserta melalui laman resmi SSCASN BKN di link https://sscasn.bkn.go.id/. Pengumuman hasil …