KIEV – Bayern Munich menang tipis saat menghadapi Dynamo Kiev dengan skor 2-1 pada laga kelima Grup E Liga Champions 2021-2022. Pertandingan berlangsung di Stadion Olimpiade Kiev, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB. Gol salto Robert Lewandowski membawa Die Roten unggul pada menit 13. Kemudian Bayern berhasil menggandakan kedudukan melalui kaki Kingsley Coman (42’). Sementara satu-satunya gol Dynamo Kiev dicetak Denys Harmash (70’). Jalannya Pertandingan: Babak Pertama Bermain di NSC Olimpiyskiy, sejak menit awal, Bayern Munich terlihat berambisi memenangkan pertandingan ini. Di tengah cuaca bersalju, mereka konsisten mengurung pertahanan Dynamo Kiev. Saat laga baru berjalan 13 menit, Munich langsung menciptakan gol spektakuler melalui kaki Robert Lewandowski. Penyerang asal Polandia ini mencetak gol kesembilannya di ajang ini dengan tendangan salto. Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Munich. Kepanikan terjadi di lini pertahanan Bayern Munich pada menit 28. Tsygankov berhasil melakukan penetrasi ke kotak penalti, namun Goretzka mampu memotong bola tersebut mengarah ke arah Manuel Neuer dengan pelan. Namun, tak disangka Neuer melakukan blunder yakni dengan berniat menendang bola tapi tidak kena. Beruntung bola hanya bergulir hingga membentur tiang gawang. Meski mengalami kejadian tak terduga itu, Munich kembali ke penampilan awal. Mereka sukses menyarangkan gol kedua pada menit 42 melalui Kingsley Coman memanfaatkan umpan Corentin Tolisso. Skor menjadi 2-0.
Related Posts
Juventus Vs Milan: Rossoneri ke Liga Champions, Allegri Merasa Dirampas
KOMPAS.com – AC Milan mengamankan tiket ke Liga Champions usai menang 1-0 di kandang Juventus. Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menyebut sejumlah tim bisa lolos ke Liga Champions hanya karena anak asuhnya terkena hukuman. Gol semata wayang Olivier Giroud (40’) menjadi pembeda dalam laga Juventus vs AC Milan di Stadion Allianz, Senin (29/5/2023) dini hari WIB. …
Klasemen Liga 1: Menang Susah Payah, Persija Gusur Persib
KOMPAS.com – Gol injury time Hansamu Yama membawa Persija Jakarta menggeser Persib Bandung di klasemen Liga 1 2022-2023. Persija Jakarta meraih kemenangan atas Dewa United pada pertandingan penutup pekan ke-33 Liga 1 2022-2023. Laga Dewa United vs Persija di Indomilk Arena, Tangerang, Senin (10/4/2023) malam WIB, berujung dengan skor 0-1. Macan Kemayoran, julukan Persija, susah …
Seret Nama Bruno Mars, Miley Cyrus Sindir Liam Hemsworth di Lagu ‘Flowers’
Jakarta, Insertlive – Miley Cyrus bikin ramai publik setelah merilis lagu terbarunya yang berjudul Flowers. Lagu itu masuk ke dalam album terbaru Miley, Endless Summer Vacation. Sejak perilisannya, Flowers disebut sebagai lagu sindiran Miley kepada mantan suaminya Liam Hemsworth. Miley disebut menuangkan perasaannya usai pisah dari adik Chris Hemsworth itu pada 2019 lalu. Miley memperlihatkan dirinya yang masih bisa hidup bahagia …
Presiden Prancis ke Ruang Ganti: Giroud Nekat Naik Meja, Botol Terbang
Jakarta, CNN Indonesia — Perayaan kemenangan Prancis di ruang ganti usai laga semifinal Piala Dunia 2022 menggila. Keberadaan Presiden Emmanuel Macron tak membuat suasana pesta tertunda.Macron turut menyaksikan pertandingan Prancis vs Maroko yang berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk skuad Les Bleus. Usai laga bubar, Macron menuju ruang ganti Prancis. Kedatangan Macron disambut gembira para penggawa Tim …
Portugal vs Uruguay: Memang Gak Kena Sundul, tapi Tanpa Ronaldo Gak Akan Jadi Gol!
Cristiano Ronaldo merayakan gol pembuka Portugal di laga Piala Dunia 2022 versus Uruguay, Selasa (29/11/2022) (c) AP Photo/Aijaz Rahi Bola.net – Portugal mengalahkan Uruguay di matchday 2 Grup H untuk memastikan langkah ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Skuad Fernando Santos membungkus 3 poin lewat kemenangan 2-0. Kali ini, kedua gol Portugal dicetak oleh sang gelandang kreatif, Bruno Fernandes. …