VILLAREAL – Atletico Madrid dan Villarreal harus puas saling berbagi poin lantaran kedua tim mengakhiri laga dengan skor sama kuat 2-2 di laga lanjutan Liga Spanyol 2021-2022 pada Senin (10/1/2022) dini hari WIB. Pada laga tersebut Atletico harus bermain dengan 10 pemain lantaran Geoffrey Kondongbia terkena kartu merah di menit 90+2. Saling berbalas gol pun terjadi pada pertandingan yang dihelat di di Estadio De La Ceramica, Villareal tersebut. Gol Atletico dicetak Angel Correa (10’) dan Geoffrey Kondogbia (67’), sementara gol Villareal dicetak Pau Torres (29’) dan Alberto Moreno (58’). ADVERTISING Jalannya Pertandingan Villareal tampil dominan sepanjang babak pertama. Namun, Atletico bermain lebih efektif, baru berjalan 10 menit, tim berjuluk Los Rojiblancos sukses membuka keunggulan melalui gol yang dicetak Angel Correa. Atletico kembali mengancam melalui permainan reaktifnya. Namun sepakan Matheus Cunha pada menit 18 masih bisa digagalkan penjaga gawang Geronimo Rulli. Baca Juga: Gagal Tampil Apik, Chelsea Berencana Kembalikan Saul Niguez ke Atletico Madrid Pada menit 22, Villareal berkesempatan menyamakan kedudukan kala mendapat hadiah penalti. Penalti tersebut didapat usai Thomas Lemar melakukan handsball di kotak terlarang. Namun, Gerard Moreno yang bertugas sebagai eksekutor gagal melaksanakan tugasnya. Sepakannya digagalkan oleh penjaga gawang, Jan Oblak. Situasi tersebut menghasilkan sepak pojok. Villareal harus menelan pil pahit kala golnya dianulir usai Daniel Parejo secara tidak sengaja lebih dulu menyentuh bola denhan tangan Villareal akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui sepakan Pau Torres. Bek muda tersebut melepaskan sepakan kaki kiri, melepaskan situasi kemelut usai eksekusi bola mati pada menit 29, tidak ada gol tercipta hingga turun minum.
Related Posts
Sedang Berlangsung. Link Nonton Live Streaming Al Nassr vs Inter Milan di NET TV
Al Nassr menghadapi Inter Milan dalam laga uji coba pramusim 2023/2024. Duel Al Nassr vs Inter sedang berlangsung dan bisa disaksikan via live streaming di NET TV. Performa Al Nassr memang tak cukup bagus dalam uji coba mereka sejauh ini. Cristiano Ronaldo dan kolega dipaksa menyerah oleh Celta Vigo dengan skor 0-5 dan Benfica dengan skor 1-4. Mereka …
Hasil Al Feiha vs Al Nassr: Ronaldo Buang Peluang, CR7 dkk Seri
Al Nassr bermain imbang melawan Al Feiha dalam lanjutan Saudi Pro League di Stadion Al Majmaah Sports City, Senin (10/4) dini hari waktu Indonesia. Al Feiha sebagai tuan rumah mencoba aktif menyerang sejak menit pertama, namun justru Al Nassr yang memiliki peluang lebih dulu. Sepakan Ayman Yahya dan upaya Cristiano Ronaldo pada menit kelima sudah membuat repot …
Alasan Windah Basudara rehat Youtube setelah punya 10 juta subscriber
Windah Basudara rehat setelah resmi mencapai 10 juta subscriber. Sumber Instagram Windah Basudara rehat dari dunia Youtube. Sebuah kabar yang tentu menyedihkan untuk semua fansnya yang disebut bocil kematian. Sebagai salah satu Youtuber gaming paling hits setahun ke belakang dengan perkembangan channel yang luar biasa signifikan, Windah Basudara menjelma menjadi Raja game di dunia Youtube. …
Mabes Polri Selidiki Penyebab Kebakaran Depo Pertamina Plumpang
Mabes Polri Selidiki Penyebab Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Sisa kebakaran Depo Pertamina Plumpang. FOTO/Dok/Polri -Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia turun tangan menyelidiki penyebab Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan tim sudah diterjunkan ke lapangan. Menurut dia tim labfor telah berkoordinasi dengan Bareskrim dan Ditreskrimum Polda Metro …
Bom Bunuh Diri Meledak di Mapolsek Astanaanyar Bandung
Lihat Foto Ilustrasi bom(SHUTTERSTOCK) Penulis Adhyasta Dirgantara | Editor Icha Rastika JAKARTA, KOMPAS.com – Bom bunuh diri meledak di Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat. Mabes Polri membenarkan kejadian tersebut. “Iya di Astanaanyar,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dimintai konfirmasi, Rabu (7/12/2022). Dalam kabar yang beredar, terdengar ledakan keras di …