KOMPAS.com – Penyerang Raheem Sterling menjadi bintang kemenangan pada laga Norwich City vs Manchester City dalam lanjutan laga pekan ke-25 Premier League, kasta teratas Liga Inggris, 2021-2022. Laga Norwich vs Man City yang berlangsung di Carrow Road itu berakhir dengan skor 0-4 untuk kemenangan City, Minggu (13/2/2022) dini hari WIB. Pada laga ini, penyerang The Citizens, Raheem Sterling, tampil impresif dengan mencetak hattrick. Lesakan tiga gol Sterling terjadi pada menit ke-31, ke-70, dan pada pengujung laga 90+1. Adapun satu gol lainnya tercatat atas anam Phil Foden pada menit ke-48. Baca juga: Man City-nya Disebut Terbaik di Dunia, Pep Guardiola Pilih Merendah Atas hasil ini, The Citizens, menjauh dari kejaran Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris. Pasukan Pep Guardiola itu kini mengemas 63 poin dari 25 laga atau unggul 12 poin dari Liverpool di peringkat kedua yang baru 23 kali bermain. Adapun Norwich City kini berada di posisi zona degradasi (ke-18) dengan 17 poin dari 24 kali bermain. Jalannya laga Norwich vs Man City Pada babak pertama, Man City baru bisa membobol gawang tuan rumah Norwich pada menit ke-31. Bermula dari umpan Kyle Walker, bola kemudian gagal dihalau Max Aarons. Sterling lalu menguasai si kulit bulat dan mengeksekusinya hingga membobol gawang Norwich. Skor 1-0 untuk keunggulan Man City bertahan hingga babak pertama usai. Baca juga: Man City Kontrak Striker Muda Menjanjikan Julian Alvarez Selama Lima Tahun Pada babak kedua, City tampil dominan dengan menguasai jalannya laga. Phil Foden membawa The Citizens menggandakan keunggulan. Bermula dari kolaborasi antara Sterling dan Guendogan, bola lalu dikuasai Foden. Foden kemudian melakukan tendangan di antara kaki para pemain Norwich. Bola pun meluncur ke gawang Norwich. Selanjutnya, pada menit ke-70, Sterling mencetak gol keduanya. Kali ini penyerang asal Inggris itu membobol gawang Norwich dengan sundulan usai memanfaatkan umpan dari Ruben Dias. Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Beda Nasib Man City dan Tottenham Hotspur Malam tersebut akhirnya menjadi impresif bagi Sterling seusai dia kembali mencetak gol pada pengujung laga. Man City mendapat hadiah penalti dari wasit usai terjadi pelanggaran yang melibatkan pemain Norwich, Grant Hanley, dengan pemain Man City, Liam Delap. Sterling yang menjadi algojo awalnya gagal mengeksekusi penalti, dapat dihalau oleh kiper Angus Gunn, Akan tetapi, bola kemudian mengarah lagi kepada Sterling yang kemudian dia tendang kembali dan membobol gawang Norwich. Skor pun menjadi 0-4 untuk keunggulan Man City dan bertahan hingga laga usai. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
Daftar Negara Peserta Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia
KOMPAS.com – Piala Dunia U-17 FIFA adalah kompetisi sepak bola yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali, dengan 24 negara yang bersaing memperebutkan gelar. Sejauh ini, telah ada 20 negara yang memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2023 yang akan berlangsung di Indonesia. Empat tiket tersisa masih akan diperebutkan oleh wakil Asia melalui kompetisi Piasa …
Nasser Al-Khelaifi jadi Kunci Sheikh Jassim Ambil Alih Manchester United
Nasser Al-Khelaifi jadi Kunci Sheikh Jassim Ambil Alih Manchester United aPos.com – Presiden Paris Saint-Germain Nasser Al-Khelaifi dilaporkan menjadi kunci dalam membantu upaya anggota keluarga kerajaan Qatar, Sheikh Jassim, untuk mengambil alih Manchester United. Al-Khelaifi, ketua dana kekayaan kedaulatan Qatar yang memiliki PSG, telah menyarankan tawaran pengambilalihan Sheikh Jassim. Berdasarkan laporan The Athletic, Al-Khelaifi telah dihubungi oleh keluarga Glazer, pemilik Man United saat …
Hasil Milan Vs Empoli 0-0: Giroud Batal Jadi Pahlawan, Rossoneri Tertahan
KOMPAS.com – AC Milan ditahan imbang tamunya, Empoli, pada pekan ke-29 Liga Italia 2022-2023. Olivier Giroud batal jadi pahlawan. Laga Milan vs Empoli telah digelar di Stadion San Siro pada Sabtu (8/4/2023) dini hari WIB. Hasilnya, kedua tim bermain imbang 0-0. AC Milan kurang beruntung pada laga ini. Mereka menciptakan banyak peluang. Bahkan, Rossoneri sempat …
Cara Hitung THR Karyawan 2023
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mewajibkan pengusaha membayar tunjangan hari raya (THR) Lebaran 2023 paling lambat H-7 Idulfitri 1444 H atau 15 April 2023 (asumsi 1 Syawal 1444 H jatuh pada 22 April 2023). Selain itu, Ida menegaskan THR tidak boleh dicicil. Hal ini sesuai Surat Edaran Nomor M/2/HK.0400/III/2023 tentang Pelaksanaan Pemberian Tunjangan Hari Raya …
Mandi Malam Bikin Rematik Mitos atau Fakta? Cek di Sini!
Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang percaya bahwa rematik disebabkan karena seringnya mandi malam. Hal ini pun menjadi tanda tanya besar benar atau tidaknya. Rematik sendiri merupakan sebuah penyakit autoimun yang dapat terjadi ketika sistem imun menyerang jaringan tubuh yang sehat, bukan bakteri atau virus penyebab infeksi. Kondisi rematik biasanya menyerang persendian tangan dan …