Terpopuler Bisnis: Progres Investasi Abu Dhabi di IKN, Bomber Jaket di MotoGP

Terpopuler Bisnis: Progres Investasi Abu Dhabi di IKN, Bomber Jaket di MotoGP

Presiden RI Joko Widodo dengan ditemani oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat berkunjung ke Jubail Mangrove Park, di Pulau Al Jubail, Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab (PEA), Rabu 3 November 2021. (Foto/Biro Pers Sekretariat Presiden.)
Presiden RI Joko Widodo dengan ditemani oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat berkunjung ke Jubail Mangrove Park, di Pulau Al Jubail, Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab (PEA), Rabu 3 November 2021. (Foto/Biro Pers Sekretariat Presiden.)

-Berita terkini ekonomi dan bisnis sepanjang Minggu, 20 Maret 2022 dimulai dengan rencana Abu Dhabi Uni Emirat Arab investasi US$ 20 miliar di Ibu Kota Negara (IKN).

Kemudian informasi mengenai kronologi kasus dugaan penipuan oleh CEO Jouska Finansial Indonesia Aakar Abyasa Fidzuno. Selain itu berita mengenai Harga emas batangan 24 karat yang dijual di Pegadaian pada hari ini, Minggu, 20 Maret 2022, turun dibandingkan dengan hari sebelumnya, baik untuk cetakan Antam maupun UBS.

Terakhir adalah bomber jaket hasil kreasi binaan PT Pupuk Kalimantan Timur menjadi best seller para pengunjung MotoGP Mandalika 2022, Lombok, NTB.

1. Rencana Abu Dhabi Investasi USD 20 Miliar di IKN, Jodi Mahardi: Masih Dibahas

Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Jodi Mahardi menyampaikan bahwa rencana investor dari Abu Dhabi, Uni Emirat Arab mengucurkan investasi US$ 20 miliar untuk proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara masih tahap working group.

“Masih dibahas di level working group,” katanya kepada Tempo, Minggu, 20 Maret 2022.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan lima negara berencana mendanai proyek IKN. Kementerian menggelar rapat bersama pejabat terkait rencana investor dari Abu Dhabi mengucurkan investasi US$ 20 miliar untuk proyek IKN Nusantara.

Mengingat Softbank memutuskan mundur dari daftar calon investor proyek IKN. Mundurnya Softbank pun dinilai tidak akan berdampak besar terhadap proyek IKN. Sebab, perusahaan asal Jepang ini belum melakukan komitmen dengan pemerintah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *