Brasil Vs Chile: Tim Samba Menang Telak 4-0

Rio de Janeiro – Timnas Brasil meraih hasil sempurna kala menjamu Chile dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022. Tim Samba menang telak 4-0.
Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL mempertemukan Brasil vs Chile. Pertandingan berlangsung di Stadion Maracana, Jumat (25/3/2022) pagi WIB.

Tim tuan rumah tampil dominan dengan 18 tembakan percobaan (9 on target) dan 58 persen penguasaan bola. Sementara itu, Chile mencatatkan 10 attempts (2 on target) dan menguasai bola 42 persen.

Brasil nyaris membuka skor pada menit ke-23. Bola sundulan Thiago Silva masih bisa dibendung kiper Chile, Claudio Bravo.

Neymar mendapat peluang emas lewat bola tembakannya pada menit ke-39. Bravo kembali melakukan penyelamatan gemilang dan mencegah Chile kebobolan.

PENALTI! Brasil mendapat kans mencetak gol dari titik putih dua menit sebelum turun minum. Neymar dijatuhkan Mauricio Isla di kotak terlarang.

GOL! Neymar yang maju sebagai eksekutor penalti Brasil sukses menyarangkan bola ke gawang Chile. Tim tuan rumah unggul 1-0.

2-0! Brasil menggandakan keunggulan pada menit injury time babak pertama. Vinicius Junior menaklukkan Bravo via bola sepakan rendah dari sisi kiri, memaksimalkan umpan terobosan Antony.

VAR! Chile mencetak gol tiga menit babak kedua berjalan melalui Arturo Vidal. Gol tersebut dianulir Video Assistant Referee (VAR) yang menilai Vidal offside.

PENALTI! Brasil mendapat hadiah dari titik putih untuk kedua kalinya pada menit ke-69. Bravo melanggar Antony kala hendak membendung umpan lambung Marquinhos.

3-0! Kali ini giliran Philippe Coutinho yang maju sebagai eksekutor penalti Brasil. The Little Magician menendang masuk bola ke pojok bawah gawang Chile yang tak bisa dibendung Bravo.

4-0! Brasil mencetak gol keempat pada menit injury time. Bola tendangan kaki kiri Richarlison menggetarkan jala Chile.

Skor 4-0 untuk Brasil bertahan hingga pluit panjang berakhir. Skuad asuhan Tite itu melanjutkan tren positif timnya yang belum terkalahkan di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Susunan Pemain

Brasil: Alisson Becker; Danilo, Marquinhos, Thiago Silva, Guilherme Arana; Fred (Rodrygo 82′), Casemiro (Fabinho 82′); Antony (Richarlison 75′), Lucas Paqueta (Philippe Coutinho 63′), Vinicius Junior (Gabriel Martinelli 75′); Neymar.

Chile: Claudio Bravo; Enzo Roco (Joaquin Montecinos 46′), Gary Medel, Paulo Diaz; Gabriel Suazo, Charles Aranguiz (Esteban Pavez 77′), Claudio Baeza (Ronnie Fernandez 61′), Arturo Vidal, Mauricio Isla; Eduardo Vargas (Jean Menases 76′), Alexis Sanchez.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *