Al Feiha Vs Al Nassr 0-0: Ronaldo Sering Offside, 40 Sentuhan Tanpa Hasil
Laga Al Feiha vs Al Nassr dalam pekan ke-23 Liga Arab Saudi musim 2022-2023 berlangsung di Stadion Al-Majmaah pada Senin (10/4/2023) dini hari WIB.
Al Nassr selaku tim tamu tampil dominan dalam pertandingan tersebut. Mereka unggul secara penguasaan bola dan total peluang.
Meski tampil dominan, Al Nassr tak mampu mencetak gol ke gawang tuan rumah Al Feiha.
Di sisi lain, Al Feiha juga tak mampu menciptakan gol setelah hanya melancarkan lima percobaan tembakan.
Alhasil, laga Al Feiha vs Al Nassr berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Cristiano Ronaldo dkk harus rela berbagi poin dengan Al Feiha dan menelan hasil imbang kelima pada Liga Arab Saudi musim ini.
Hasil imbang kontra Al Feiha membuat Al Nassr tertahan di peringkat kedua Liga Arab Saudi dengan koleksi 53 poin dari 23 laga.
Rapor Ronaldo dalam Laga Al Feiha Vs Al Nassr
Ronaldo tak menunjukkan peran krusial saat tampil dalam laga kontra Al Feiha. Dia tampak kesulitan saat membantu timnya menembus pertahanan lawan.
Berdasarkan data Sofascore, Ronaldo empat kali terjebak dalam posisi offside sepanjang laga Al Feiha vs Al Nassr.
Dia menjadi pemain yang paling sering terjebak offside di antara semua pemain dari kedua tim.
Lalu, secara keseluruhan, Ronaldo tercatat melakukan 40 sentuhan bola. Namun, tak ada satu pun dari sentuhannya yang mampu membuahkan hasil.
Pemain berjulukan CR7 itu tak kunjung menyumbangkan gol setelah melancarkan satu shot on target dari tiga kali percobaan tembakan.
Meski tak berhasil menunjukkan kontribusi pada laga kontra Al Feiha, Ronaldo masih menjadi bagian penting dari Al Nassr.
Dia telah membukukan 11 gol dan dua assist di Liga Arab Saudi sejak bergabung dengan Al Nassr pada awal Januari 2023.
Soal kontribusi gol, Ronaldo hanya tertinggal dari Talisca yang telah mencetak 17 gol dari 19 penampilan bersama Al Nassr.