Arti Reversal dalam Transaksi Perbankan, Beserta Penyebabnya!
Sonora.ID – Ada berbagai istilah dalam dunia perbankan yang masih jarang diketahui masyarakat umum.
Salah satunya adalah arti reversal. Ketika terjadi kesalahan dalam transaksi atau bahkan eror, baik sistem atau transaksi penarikan tunai.
Biasanya kita akan mendapatkan notifikasi yang bertuliskan keteranhan reversal. Nah, apabila mendapatkan pemberitahuan seperti ini, kamu tidak perlu panik.
Sebab, notifikasi reversal akan diterima apabila terjadinya kegagalan dalam transaksi perbankan, seperti time out atau tidak dapat melakukan transfer.
Notifikasi reversal ini tidak akan mengurangi saldo dalam rekening. Reversal merupakan pemberitahuan supaya kamu tahu bahwa transaksi mengalami kegagalan dan suatu waktu bisa diulang kembali.
Baca Juga: Cara Ganti Pin ATM BCA yang Cepat dan Praktis, Tanpa Harus ke Bank
Arti reversal dalam transaksi perbankan
Lantas apa arti reversal dalam transaksi perbankan?
Reversal secara umum diartikan sebagai pembalikan. Namun, selain itu, reversal juga berarti memutar, rugi, atau tidak beruntung.
Istilah reversal ini sering juga digunakan dalam dunia bisnis. Dalam dunia bisnis, reversal berarti kalah, sial, rugi, atau tidak beruntung.
Di dunia perbankan, arti reversal sedikit berbeda. Reversal ini menjadi salah satu fasilitas bank yang disediakan untuk customer-nya, misalnya untuk transaksi e-payment.