Absen di Argentina, Penalti Marc Marquez Berlaku di MotoGP Amerika

Absen di Argentina, Penalti Marc Marquez Berlaku di MotoGP Amerika

Pembalap tim Repsol Honda Marc Marquez meminta maaf setelah menabrak pembalap Miguel Oliveira saat lap ke-3 balapan MotoGP Portugal di Algarve International Circuit, Portimao, Portugal, Ahad,  26 Maret 2023. Tabrakan ini membuat Marquez dan Oliveira harus keluar dari balapan. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Pembalap tim Repsol Honda Marc Marquez meminta maaf setelah menabrak pembalap Miguel Oliveira saat lap ke-3 balapan MotoGP Portugal di Algarve International Circuit, Portimao, Portugal, Ahad, 26 Maret 2023. Tabrakan ini membuat Marquez dan Oliveira harus keluar dari balapan. REUTERS/Marcelo Del Pozo

 – Marc Marquez (Repsol Honda) dijatuhi penlati double long lap setelah menabrak Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF Aprilia MotoGP Team) di Grand Prix MotoGP Portugal, Minggu, 26 Maret 2023.

Insiden tersebut bermula ketika Marquez ingin menyalip Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dari sisi dalam di lap 3 MotoGP Portugal. Namun dirinya justru menyenggol motor balap Martin sebelum akhirnya menabrak Miguel Oliveira.

Marquez dan Oliveira akhirnya terjatuh dan terseret keluar lintasan Sirkuit Portimao. Kecelakaan ini membuat pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut dipastikan absen di Grand Prix MotoGP Argentina pada akhir pekan nanti.

Dirinya harus menjalani operasi karena mengalami patah tulang metacarpal pertama (jempol) tangan kanannya. Sekembalinya ke Spanyol, Marquez langsung mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut dan didiagnosa mengalami patah tulang intraartikular di pangkal metakarpal pertama ibu jari tangan kanan.

Marquez dan Tim Repsol Honda memutuskan untuk melewatkan MotoGP Argentina dan memilih untuk fokus pada pemulihan jempol tangan kanannya. Kemungkinan Marquez akan kembali beraksi di MotoGP Amerika pada pekan berikutnya.

Kendati absen dari MotoGP Argentina, bukan berarti Marquez lolos dari sanksi penalti double long lap. Panel Steward FIM MotoGP menjelaskan bahwa hukuman tersebut tetap berlaku bagi Marquez di Grand Prix berikutnya (MotoGP Amerika).

Langkah tersebut diambil agar memberikan efek jera bagi Marquez yang dianggap memiliki gaya mengemudi bertentangan dengan instruksi steward. Menurut FIM, gaya berkendara yang membahayakan pembalap lain itu melanggar Pasal 1.21.2 Grand Prix MotoGP.

Driver Ojol Wanita Tewas akibat Kecelakaan, Disenggol Motor Sport

Driver Ojol Wanita Tewas akibat Kecelakaan, Disenggol Motor Sport

Ilustrasi kecelakaan motor. all-free-download.com
Ilustrasi kecelakaan motor. all-free-download.com

 – Driver ojol wanita kecelakaan di Jalan Sudirman, Pekanbaru, Riau, hingga tewas. Anak laki-lakinya yang masih berusia 7 tahun selamat.

Kejadian nahas itu dialami perempuan 33 tahun itu pada Senin malam lalu, 27 Maret 2023.

”Lia Hendriani mengalami luka pada kepala dan kaki, sempat dibawa ke ke rumah sakit. Sedangkan anaknya luka pada kepala dan wajah, masih dirawat,” kata Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti, dikutip dari laman NTMC Polri hari ini, Rabu, 29 Maret 2023.

Kecelakaan tersebut terjadi ketika Lia Hendriani akan menitipkan anaknya, Rizky Yanuar Syarif, sebelum bekerja sebagai driver ojol atau ojek online. Ketika itu, sekitar pukul 20.11 WIB, motor yang dikendarai Lia disenggol sepeda motor sport kelas ringan yang dikendarai YSN (22).

Motor Honda Beat nopol BM 5020 ZAU yang dikendarai Lia pun oleng lalu hilang kendali. Dia pun terjatuh bersama anaknya.

Sepeda motor korban melaju di Jalan Jenderal Sudirman jalur barat, dari arah selatan menuju utara. Sampai di depan Bank BTN Syariah, motor Lia bersenggolan dengan motor sport Yamaha Vixion BM 4121 KR yang dikendarai YSN.

YSN mendahului dari sebelah kiri dan menyenggol motor Lia.

“Pengendara motor Vixion kami periksa,” ucap Birgitta.

Mudik Lebaran 2023: Tarif Tol Bakauheuni ke Palembang via Tol Trans Sumatra

Mudik Lebaran 2023: Tarif Tol Bakauheuni ke Palembang via Tol Trans Sumatra

SPKLU baru di Tol Trans Sumatera. (Foto: ANTARA/HO-Humas PLN)
SPKLU baru di Tol Trans Sumatera. (Foto: ANTARA/HO-Humas PLN)

– Masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik Lebaran 2023 ke Palembang melalui jalur darat, sebaiknya mengetahui informasi tarif tol. Pastikan saldo kartu uang elektronik atau e-money cukup.

Perjalanan mudik ke Sumatra bisa melalui Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) yang sudah tersambung dengan beberapa kota di Pulau Sumatra. Salah satu kota tujuan untuk mudik Lebaran 2023 adalah Palembang.

Untuk menuju Palembang melalui Tol Trans Sumatra, ada tiga ruas Tol yang harus dilalui, yakni Tol Bakauheuni-Terbanggi Besar, Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung, dan Tol Kayu Agung-Palembang.

Tempo memberikan informasi tarif tol Trans Sumatra untuk menuju Palembang dari Jakarta.

Berikut tarif tol Bakauheuni-Palembang untuk kendaraan Golongan I (mobil, sedan, bus, pikap, jip, dan truk kecil), dilansir dari situs bpjt.pu.go.id hari ini, Rabu, 29 Maret 2023.

Tol Bakauheuni-Terbanggi Besar via rute Bakauheuni Utara-Terbanggi Besar: Rp 111.000
Tol Bakauheuni-Terbanggi Besar via rute Bakauheuni Selatan-Terbanggi Besar: Rp 118.500
Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung: Rp 170.500
Tol Kayu Agung-Palembang (SS Kramasan): Rp 50.000.

Total tarif tol dari Bakauheuni Utara menuju Palembang sebesar Rp 331.500. Sementara jika pemudik masuk dari Tol Bakauheuni Selatan menuju Palembang, tarif tol Rp 339.000.

Pemprov DKI Jakarta Tutup Sementara Pendaftaran Mudik Gratis 2023

Pemprov DKI Jakarta Tutup Sementara Pendaftaran Mudik Gratis 2023

Calon pemudik mengantre daftar Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan oleh Pemkot DKI di Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat, Senen, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Pemkot DKI menyediakan rute mudik gratis sebanyak 19 kota tujuan dan 19. 280 penumpang yang akan di betangkatkan pada 17 April mendatang, sementara pendaftaran berlangsung hingga 13 April. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Calon pemudik mengantre daftar Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan oleh Pemkot DKI di Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat, Senen, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Pemkot DKI menyediakan rute mudik gratis sebanyak 19 kota tujuan dan 19. 280 penumpang yang akan di betangkatkan pada 17 April mendatang, sementara pendaftaran berlangsung hingga 13 April. TEMPO/ Febri Angga Palguna

– Dinas Perhubungan (Dishub) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup sementara pendaftaran Mudik Gratis Tahun 2023 untuk melakukan verifikasi terhadap jumlah pendaftar. Kuota peserta Mudik Gratis 2023 sebanyak 19.280 orang.

Dishub Provinsi DKI Jakarta dapat membuka kembali pendaftaran setelah proses verifikasi selesai dan apabila masih ada kuota yang tersedia.

tersedia,” ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo dalam keterangannya di Jakarta, Senin, 27 Maret 2023.

Syafrin mengimbau calon peserta Mudik Gratis Jakarta 2023 yang belum mendaftar untuk terus memantau informasi di kanal media sosial Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan pada laman mudikgratisjakarta.com.

Jadwal verifikasi pendaftaran berlangsung sejak 23 Maret hingga 13 April 2023. Jika calon peserta yang sudah mendaftar tidak melaksanakan validasi sampai batas waktu yang ditentukan, maka pendaftaran dianggap batal dan menjadi peluang bagi pendaftar yang baru.

Adapun jadwal pemberangkatan peserta Program Mudik Gratis DKI Jakarta Tahun 2023 menggunakan 482 bus pada Senin, 17 April 2023 untuk arus mudik serta Selasa, 28 April 2023 untuk arus balik.

Untuk tahun ini, program mudik akan melayani perjalanan mudik menuju 19 kota/kabupaten di enam provinsi.

Bus akan berangkat dari Monumen Nasional (Monas). Dari kuota 19.280 orang, untuk kepergian, kuota yang tersedia sebanyak 11.120 orang. Sisanya kuota kepulangan ke Jakarta sebanyak 8.160 orang.

“Pada arus mudik, disiapkan sebanyak 278 bus dengan kapasitas 11.120 penumpang. Sedangkan saat arus balik disediakan 204 bus berkapasitas 8.160 penumpang,” kata Syafrin.

Berikut kota tujuan mudik dan terminal kepulangannya menggunakan bus:
1. Lampung: Bandar Lampung (Rajabasa)
2. Sumatera Selatan: Palembang (Alang-alang Lebar)
3. Jawa Barat: Kuningan (Kertawangunan), Tasikmalaya (TSM)
4. Jawa Tengah dan Yogyakarta: Tegal (Kota Tegal) dan Pekalongan (Kota Pekalongan), Semarang (Mangkang), Kebumen (Kabupaten Kebumen), Cilacap (Kabupaten Cilacap), Purwokerto (Balupitu), Solo (Tirtonadi), Sragen (Pilangsari), Wonogiri (Giri Adipura) dan Wonosobo (Mendolo).
5. DI Yogyakarta: Yogyakarta (Giwangan)
6. Jawa Timur: Madiun (Purboyo), Kediri (Tamanan), Jombang (Kepuhsari) dan Malang (Arjosari)

Selain itu, Syafrin mengatakan, pihaknya juga menyiapkan total 23 truk yang dapat mengangkut sebanyak 690 unit sepeda motor.

Untuk kepergian tersedia 13 truk untuk kuota 390 unit sepeda motor. Sedangkan kembalinya ke Jakarta tersedia 10 truk untuk kuota 300 unit sepeda motor.

Pemudik yang sepeda motornya diangkut dengan layanan truk tersedia untuk sembilan kota/kabupaten, yakni Kuningan dan Tasikmalaya (Jawa Barat), Semarang, Kebumen, Solo, Wonogiri (Jawa Tengah), Yogyakarta (DI Yogyakarta), serta Jombang dan Malang (Jawa Timur).

Program mudik gratis menjadi salah satu upaya pemerintah untuk mengantisipasi lonjakan pemudik pada tahun ini, khususnya pengguna sepeda motor yang diprediksi akan mencapai 25,13 juta orang atau 20,3 persen dari total prediksi pemudik tahun ini yang mencapai 123,8 juta orang.

Program ini bertujuan untuk mengurangi penggunaan sepeda motor, yang menjadi moda kedua paling favorit digunakan masyarakat saat perjalanan masa mudik lebaran, setelah mobil pribadi.

Perilisan 2 Proyek Baru Yoo Ah-in Ditunda Imbas Kasus Narkoba

Netflix tunda tayang dua proyek terbaru Yoo Ah-in, Goodbye Earth dan The Match, karena sang aktor terjerat dugaan kasus narkoba.

Netflix akan menunda penayangan proyek-proyek terbaru yang menampilkan Yoo Ah-in. Keputusan tunda tayang itu sebagai tindak lanjut dugaan kasus narkoba yang menjerat Yoo Ah-in.
Dua proyek yang terdampak kasus narkoba Yoo Ah-in adalah Goodbye Earth serta film The Match. Hal itu dikonfirmasi Netflix selaku rumah produksi dan layanan yang menayangkan proyek tersebut.

“Perilisan GoodBye Earth ditunda setelah berdiskusi dengan tim produksi. Kami akan memberi tahu tanggal rilis [baru] ketika sudah dikonfirmasi,” kata Netflix seperti diberitakan Korea JoongAng Daily, Senin (27/3).

“Film The Match [akan] ditunda perilisannya untuk sementara waktu,” tambah layanan streaming tersebut.

Penundaan itu menyusul konfirmasi Yoo Ah-in tak lagi membintangi Hellbound 2, salah satu drama yang ia bintangi sebagai pemeran utama beberapa tahun lalu.

Peran Yoo Ah-in dalam Hellbound 2 diberikan kepada Kim Sung-cheol. Hal itu diumumkan Netflix Korea pada Kamis (2/3), tak lama setelah menyatakan sedang bahas nasib proyek Yoo Ah-in.

Sebelumnya, Yoo Ah-in juga diumumkan akan menjadi pemeran utama Goodbye Earth, drama sci-fi thriller yang mengisahkan pemeriksaan keputusasaan dan harapan pada individu.

Drama yang awalnya dijadwalkan tayang paruh kedua 2023 itu turut dibintangi Ahn Eun-jin, Jeon Sung-woo, dan Kim Yoon-hye.

Yoo Ah-in juga menjadi lawan main Lee Byung-hun dan Moon Jung-hee dalam The Match, film yang terinspirasi kisah nyata tentang pemain gim Go legendaris Cho Hun-hyun dan Lee Chang-ho.

Film The Match sebenarnya hanya tinggal menghitung hari untuk penayangan yang awalnya dijadwalkan pada April 2023.

Namun, nasib film itu kini tak jelas imbas dugaan penyalahgunaan narkoba yang dilakukan Yoo Ah-in.

Pengumuman tunda tayang proyek Yoo Ah-in di Netflix muncul pada hari yang sama saat sang aktor memenuhi panggilan pemeriksaan kepolisian terkait kasus yang menjeratnya.

Ia tiba di Badan Kepolisian Metropolitan Seoul pukul 9.20 KST bersama beberapa pengacara yang dikenal familier dengan banyak kasus narkotika di Korea Selatan. Mereka acuh tak acuh terhadap pertanyaan media di sana.

Salah satu pengacara yang digandeng Yoo Ah-in adalah Park Sung-jin, mantan jaksa yang kini jadi pengacara dalam kasus narkoba karena pengalaman yang panjang dalam penyelidikan narkoba untuk Kantor Kejaksaan Agung.

Seperti diberitakan Korea Herald pada Senin (27/3), Yoo Ah-in juga didampingi Cho Sang-ho dan Ahn Ho-yung, mantan jaksa yang pernah bekerja di Kim & Chang, salah satu firma hukum terbesar di Korea Selatan.

Pemeriksaan ini dilakukan setelah Layanan Forensik Nasional menunjukkan hasil positif untuk empat obat – ganja dari urin Yoo dan propofol, kokain dan ketamin dari rambutnya.

10 Tahun dari Olympus Has Fallen, Gerard Butler Muncul Kembali dalam Film Plane

Pemeran utama  kembali membintangi  action di tahun 2023 ini dengan  berjudul  yang sudah tayang Januari silam.

Bagi pecinta  aksi, nama  tentu sudah tak asing lagi. Ia dikenal sebagai aktor yang spesialis dalam genre tersebut, seperti yang telah ia tunjukkan di   di tahun 2013.

Dan kini, pada awal tahun 2023, kita disuguhkan dengan  aksi terbaru yang dibintangi oleh , yakni .

Cerita di  ini memperlihatkan Brodie Torrance (diperankan oleh ), seorang  pesawat komersial yang harus menghadapi situasi yang sangat berbahaya.

Ia terbang bersama dengan 14 penumpang biasa dan seorang narapidana ketika pesawat mereka mengalami masalah teknis akibat cuaca buruk.

Mereka terpaksa melakukan pendaratan darurat, namun ketika melihat sekeliling, mereka menemukan diri mereka berada di sebuah pulau terpencil yang dihuni oleh kelompok separatis yang menentang pemerintah Filipina.

Tak heran jika  yang diperankan oleh  selalu berhasil menarik perhatian penonton, terutama mereka yang menggemari adegan-adegan aksi yang epik.

Terlepas dari kemampuan aksinya yang terkenal, kali ini  harus mengubah peran dan menjadi karakter yang tidak begitu ahli dalam hal pertempuran, karena dalam  ini ia berperan sebagai Brodie Torrance, seorang  pesawat komersial.

Sebagai bintang action, nama  mulai terkenal saat berperan sebagai Spartan Raja Leonidas dalam  fantasi besutan Zack Synder, 300.

Selama dekade 2010-an, ia berhasil menghidupkan karakter agen Secret Service Mike Banning dalam empat serial thriller aksi yang sukses: , London Has Fallen, Angel Has Fallen, serta Night Has Fallen yang kabarnya akan segera dirilis.

Di sisi lain, ia juga mengukir prestasi dengan memerankan tokoh pemimpin militer Tullus Aufidius dalam adaptasi modern tragedi Shakespeare berjudul Coriolanus pada tahun 2011, serta sukses membawakan karakter Sam Childers dalam  biografi aksi Machine Gun Preacher di tahun yang sama.

 

Angelina Jolie Kepergok Makan Bareng Konglomerat Inggris

21st Annual Hollywood Film Awards – Arrivals - Beverly Hills, California, U.S., 05/11/2017 - Actress Angelina Jolie. REUTERS/Danny Moloshok

Aktris Hollywood Angelina Jolie terlihat tengah menghabiskan waktu bersama dengan pria asal Inggris, David Mayer de Rothschild untuk makan siang bersama. Pria tersebut merupakan pengusaha yang juga dikenal sebagai aktivis lingkungan. Momen kebersamaan mereka terpantau berlangsung selama tiga jam di Malibu, California, pada hari Jumat (24/3).

Mengutip News.com.au, berita ini mencuat setelah bintang Maleficent itu tertangkap paparazi saat keluar dari restoran Nobu di Malibu sembari tersenyum bersama Mayer de Rothschild yang berjalan di sisinya.

Tampak wanita berusia 47 itu mengenakan gaun berwarna hitam dengan potongan yang memamerkan bagian tengah tubuhnya. Dia juga memadukan tampilannya dengan sepatu hak hitam dan kacamata hitam yang serasi.

Mayer de Rothschild merupakan anggota keluarga Rothschild, yakni keluarga terkaya di dunia dengan kekayaan bernilai US$ 1 triliun.

Saat tertangkap kamera bersama Jolie, ia terlihat mengenakan pakaian kasual yang rapi seperti celana panjang biru tua, kemeja abu-abu, jaket, sepatu pantofel hitam, serta kaus kaki bergaris-garis terkesan funky.

Meski demikian, hingga saat ini belum bisa dipastikan apakah pertemuan Jolie dengan Mayer de Rothschild untuk urusan pekerjaan atau kencan. Perwakilan sang aktris tak bersedia memberikan keterangan soal itu.

Pertemuan itu bisa jadi terkait pekerjaan karena keduanya memiliki minat dalam aktivisme.

Dikerahui, Mayer de Rothschild merupakan aktivis lingkungan dan telah bekerja sebagai duta Hyundai IONIQ, mobil bertenaga hibrida atau listrik. Melalui akun Instagramnya, sang pengusaha juga gencar menggaungkan isu pemanasan global. Adapun Jolie aktif menjadi aktivis kemanusiaan selama 20 tahun sebagai utusan khusus untuk PBB.

“Saya akan terus melakukan segala daya saya di tahun-tahun mendatang untuk mendukung pengungsi dan orang terlantar lainnya,” kataJolie.

Angelina Jolie (ASSOCIATED PRESS)Foto: Angelina Jolie (ASSOCIATED PRESS)

 

Jolie belum menjalin hubungan serius di depan umum sejak berpisah dari mantan suaminya Brad Pitt pada 2016.

Keduanya dinyatakan berpisah secara resmi pada tahun 2019, tetapi masih ada masalah hak asuh dan pembagian aset.

Pada 2021, bintang Tomb Raider itu juga sempat terlihat beberapa kali kencan makan malam dengan penyanyi The Weeknd di Los Angeles. Meski demikian, keduanya tidak pernah mengonfirmasi hubungan asmara dan mereka belum pernah terlihat bersama lagi.

 

Sementara itu, tidak diketahui apakah Mayer de Rothschild juga single. Menurut New York Times, dia menikah dengan Karina Deyko pada 2020.

Genap Berusia 26 Tahun, Lisa BLACKPINK Sudah Punya Harta Rp 302 M

  • SEOUL, SOUTH KOREA - JUNE 24: Lisa aka Lalisa Manoban of girl group BLACKPINK is seen on departure at Gimpo International Airport on June 24, 2022 in Seoul, South Korea. (Photo by Han Myung-Gu/WireImage)

Bintang K-pop ternama Lisa BLACKPINK hari ini genap berusia 26 tahun. Di usianya itu, dirinya sudah berhasil memiliki harta kekayaan yang mencapai ratusan miliar.
Diketahui, idol K-pop bernama lengkap Lalisa Manoban ini lahir di Provinsi Buriram, Thailand pada 27 Maret 1997. Ia memulai kariernya bersama girl group BLACKPINK pada 2016 lalu.

7 tahun berkarier di industri musik Korea, Celebrity Net Worth melaporkan bahwa saat ini Lisa telah memiliki harta kekayaan mencapai US$ 20 juta atau setara dengan Rp 302 miliar (kurs Rp 15.100/dolar AS).

Adapun sumber kekayaannya ini tentunya berasal dari kariernya sebagai K-pop idol dalam grup BLACKPINK. Di luar itu dirinya juga sukses menjalani karir solo sebagai musisi dan entertainer.

Sebagaimana diketahui, pada 2021, Lisa telah meluncurkan single perdananya yakni ‘Money’ dan ‘LaLisa’ yang berhasil menempati puncak nomor urut sepuluh di Billboard Global 200.

Di luar itu, Lisa juga sering menerima tawaran iklan, endorsment hingga brand ambasador. Hal ini tentu saja berhasil membuat isi kantong idol papan atas itu semakin tebal.

Menurut salah satu media di Korea Lisa bisa membebankan biaya sebesar US$ 600 ribu atau setara Rp 9,3 miliar per iklan dan US$ 200 ribu 3,1 miliar per posting bersponsor di Instagram.

Seiring dengan pekerjaannya di BLACKPINK, dirinya menjadi brand ambassador untuk perusahaan kosmetik Moonshot.Kemudian, pada 2021 Lisa dinobatkan sebagai brand ambassador global untuk koleksi Celine Haute Parfumerie dan tampil di pertunjukan musim panas 2022 di Nice, Prancis.

Tidak berhenti di sana, diketahui bahwa Lisa juga menandatangani kesepakatan dengan perusahaan seperti Adidas, AIS Thailand, Penshoppe dan Samsung (yang juga bermitra dengan anggota BLACKPINK lainnya).

Hallo sobat jualin, kita adalah tempat terpercaya buat sobat semua untuk yang mau menjual laptopnya

Hallo sobat jualin, kita adalah tempat terpercaya buat sobat semua untuk yang mau menjual laptopnya. Mulai dari kondisi normal sampai dengan kondisi kerusakan ringan tetapi untuk kondisi mati total kami belum bisa bantu ya sobat..
Jualinlaptop.id pun hadir di beberapa kota loh… Seperti di kota-kota di Jabodetabek dan ada juga nih yang di luar Jabodetabek sobat yaitu di kota Semarang,Yogyakarta dan juga Bandung nih sobat.
Untuk sobat semua yang ingin menjual laptopnya atau ingin mengedek harga laptop sobat bisa banget nih langsung aja sobat bisa menghubungi kita dengan 2 cara, yaitu :
1. Sobat bisa membuka website kita di jualinlaptop id nah, nanti sobat semua akan diarahkan ke website dengan tampilan seperti ini yaa..
Setelah itu tinggal sobat isi untuk Data Penerima dan tunggu beberapa saat nanti akan segera dihubungi oleh Customer Servis kami.
2. Ada juga nih cara selanjutnya yaitu melalui datang langsung ke lokasi kami sobat.
Berikut adalah lokasi-lokasi yang bisa sobat datangi berdasarkan daerah asal sobat atau daerah yang sobat tempati saat ini, kami buka tiap hari dari jam 11:00 sampai jam 20:00
Bandung : Jl. Sukakarya II No.30, Kel. Sukagalih, Sukajadi, Kota Bandung.
Bekasi : Perum Duta Kranji Jl Sambisari RT 01/010 No.26 Kranji, Bekasi.
Bogor : Jl. Soka V no. 5 Rt 06/08 Tanah Baru, Bogor.
Depok : Jl. HJ Kodja Raya Griya Noorwan Asri No.5C Kukusan, Beji
Jakarta : Ruko Jl. Mardani Raya Nomor 4b Cempaka Putih Barat,Jakarta.
Tangerang : Jl. Shinta IV, Vila Pamulang, Pamulang,Tangsel.
Semarang : Jl bumi bangetayu baru 2 Blok A7 RT 10 RW 06 Bangetayu Kulon
Yogyakarta : Jl. Sutopadan Rt 03, Kasihan, Bantul
Mudah bukan sobat, jadi sobat semua tidak perlu ragu lagi untuk jual laptopnya dengan mudah,aman dan terpercaya
Mungkin gambar satu orang atau lebih dan teks yang menyatakan '4 Langkah Mudah Jual Laptop Dalam Waktu 1 Jam Cukup dengan langkah Mudah Anda sudah bisa menjual laptop dengan harga tinggit Pendaftaran Cek Laptop Lengkapi informasi laptop dan atur jodwal Listing Laptop TimJualinLaptop mengunjungi lokasi sesuai) jadwal yang ditentukan timJualinLaptop.id menghubungi anda Laptop Terjual Tim JuolinLaptop melakukon pengecekanunit dan memberi penawaran dari dari 。 Cukup Menit Loptop anda terjual Jualintaptop.id mudah dan menyenangkan ©Cukup 30 Menit rekanan Cukup Menit Cukup Menit'

Puasa Ibarat Ujian di Sekolah, Tgk Yusuf Al-Qardhawy: Al-Baqarah Ayat 183 Terdapat 3 Esensi Penting

Puasa Ibarat Ujian di Sekolah, Tgk Yusuf Al-Qardhawy: Al-Baqarah Ayat 183 Terdapat 3 Esensi Penting

Puasa Ibarat Ujian di Sekolah, Tgk Yusuf Al-Qardhawy: Al-Baqarah Ayat 183 Terdapat 3 Esensi Penting
TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE SERAMBINEWS
Ketua Umum ISAD Aceh Periode Pertama, Tgk M Yusuf Al-Qardhawy Al-Asyi SHI MH menjadi narasumber dalam program Serambi Ramadhan dengan tema “Urgensi dan Filosofi Ramadhan” yang disiarkan secara langsung di Youtube dan Facebook Serambinews.com, dipandu oleh jurnalis Agus Ramadhan, Sabtu (25/3/2023).

SERAMBINEWS.COM – Ramadhan secara literal bermakna pembakaran, yakni pembakaran terhadap dosa dan kesalahan yang berhubungan dengan khalik, bukan dengan makhluk.

Tidak akan ada pemaafan atas kejahatan atau dosa yang pernah dilakukan atas sesama makhluk (manusia) kecuali minta maaf langsung kepada yang bersangkutan.

”Bulan Ramadhan muncul setiap 12 bulan sekali, artinya tidak ada puasa wajib selain bulan Ramadhan,” ujar Ketua Umum Ikatan Sarjana Alumni Dayah (ISAD) Aceh Periode Pertama, Tgk M Yusuf Al-Qardhawy Al-Asyi SHI MH, dalam program ‘Serambi Ramadhan’, Sabtu (25/3/2023).

Program yang memangkat tema “Urgensi dan Filosofi Puasa Ramadhan” ini dipandu oleh jurnalis Agus Ramadhan, yang disirakan langsung di Youtube dan Facebook Serambinews.com.

Program kerja sama Serambi Indonesia dan ISAD Aceh ini, yang didukung penuh oleh Bank Aceh Syariah tersebut hadir setiap hari pukul 15.00 WIB selama bulan Ramadhan.

Tgk Yusuf mengatakan, jika ditelisik pada firman Allah dalam Al-Quran Surah Al-Baqarah ayat 183 terdapat tiga esensi penting yang terkandung dalam ayat tersebut.

Pertama, Puasa Ramadhan hukumya wajib yang telah terpenuhi syarat-syarat tertentu, antara lain: Islam, baligh, berakal, dan lain-lain.

Baca juga: Wanita Dibolehkan tidak Puasa Jika Alami 4 Hal Ini saat Ramadhan, Begini Penjelasan Buya Yahya

“Kenapa wajib ? Tentu jawabannya karena puasa itu mengandung dan tersimpan rahasia-rahasia tertentu yang bermanfaat lahir-batin (psikologis dan medis) bagi manusia. Seandainya kita tahu terdapat sejumlah rahasia dibalik puasa, tidak akan ada satupun manusia meningalkannya,” ujarnya.

Karena begitu, kata Tgk Yusuf, banyak rahasia di dalam puasa, maka Allah mewajibkannya. Tidak ada satupun ketentuan Allah (ajaran-Nya) yang membuat umatnya menderita atau rugi.