Bali United Vs Madura United, Kemenangan Melayang, Teco Keluhkan Finishing

Para pemain Bali United saat berselebrasi dalam laga kontra Madura United pada pekan ke-31 Liga 1, kompetisi tertinggi Liga Indonesia 2022-2023. Laga Bali United vs Madura United digelar di Stadion Maguwoharjo pada Kamis (16/3/2023). 

SLEMAN, KOMPAS.com – Bali United gagal mengamankan kemenangan saat menjamu Madura United pada pekan ke-31 Liga 1 2022-2023, Kamis (16/3/2023) sore. Kedua tim harus menutup laga dengan skor 1-1 dan puas berbagi satu poin di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Sejatinya, tim berjuluk Serdau Tridatu tersebut unggul lebih dulu setelah Eber Bessa sukses menjebol gawang Madura United pada menit ke-27. Keunggulan satu gol berhasil dipertahankan hingga  menit akhir pertandingan usai. Sayang, para pemain Bali United kehilangan konsentrasi sehingga melakukan pelanggaran di kotak penalti sendiri. Situasi tersebut berhasil dimanfaatkan striker Madura United, Beto Goncalves, untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui eksekusi penalti pada menit ke-85. Baca juga: Hasil Bali United Vs Madura United 1-1, Penalti Beto Selamatkan Laskar Sape Kerrab Pelatih Bali United, Stefano Cugurra menyebut kegagalan tim meraih tiga poin dan memutus paceklik kemenangan dalam tiga laga terakhir karena kurang maksimalnya pemain dalam finishing. Ia mengatakan ada beberapa peluang emas yang seharusnya bisa gol tetapi gagal dikonversi pemain karena kurang tenang. “Kekurangan kami mungkin konsentrasi buat bisa finishing lebih bagus demi mencetak gol,” ujar pelatih yang biasa disapa Teco tersebut. “Saya pikir harusnya kami bisa menang, ada beberapa peluang tapi tidak beruntung karena bola kena tiang,” imbuhnya. Stefano Cugurra juga memuji penampilan apik kiper Madura United, Rendy Oscario, yang beberapa kali menggagalkan peluang emas Bali United. “Kualitas kiper dari Madura (United) hari ini dengan beberapa bola yang bagus,” ucapnya. Baca juga: Target Bali United Setelah Gagal Juara Musim Ini Ia mengatakan hasil imbang kontra Madura United seharusnya tidak terjadi apabila tim tidak kehilangan konsentrasi pada menit-menit akhir pertandingan. Situasi tersebut berhasil dimanfaatkan Madura United untuk menciptakan gol balasan dan membuat tiga poin yang sudah di tangan Bali United menjadi melayang. “Kita di menit-menit terakhir kehilangan konsentrasi di sana dan mereka menyerang kita ketika kita bikin kesalahan,

Artis Senior Nani Wijaya Meninggal Dunia

Artis Senior Nani Wijaya Meninggal Dunia

featured image

Kabar duka datang dari dunia hiburan tanah air. Aktris senior Nani Wijaya menghembuskan napas terakhir di usia 81 tahun di RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (16/3/2023) dini hari.

Informasi Keluarga: Berpulangnya salah satu aktris senior papan atas ini, disampaikan langsung oleh pihak keluarga melalui unggahan di media sosialnya.

“INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah berpulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya. Di Rs Fatmawaty 16 Maret 2023 pd pukul 3.28. Mohon dimaafkan segala kesalahan yg disengaja maupun tidak disengaja” tulis anak perempuan Nani Wijaya, Cahya Kamila melalui unggahannya di Instagram, Kamis (16/3/2023).

Cahya pun mengunggah foto sang ibunda menggunakan baju dan hijab berwarna putih. Dalam potret tersebut pun Nani Wijaya tampak tersenyum. Ucapan duka dari rekan selebritas pun membanjiri kolom komentar.

Perjalanan Karier: Nama Nani Wijaya sendiri sebelumnya dikenal sebagai salah satu dari anggota Golden Girls yakni Ida Kusumah, Connie Sutedja dan Rina Hassim. Nani lahir pada tanggal 10 November 1942 di Cirebon, Jawa Barat.

Nani Wijaya pertama kali debut di dunia akting pada tahun 1958. Ketika duduk di bangku SMP, dia diterima menjadi pemain pembantu di “Darah Tinggi” (1960). Setahun kemudian, ia didapuk sebagai peran utama dalam “Di Balik Dinding Sekolah”.

Kemudian pada tahun 2002, nama Nani Wijaya juga berhasil membawakan peran yang membuat namanya semakin melejit melalui sinetron komedi (sitkom) “Bajaj Bajuri”. Dalam sitkom tersebut, Nani Wijaya berperan sebagai Emak Oneng.

Film dan Sinetron: Sejumlah karya film Film ikonik yang pernah dibintanginya antara lain “Yang Muda Yang Bercinta” (1978), “Nostalgia di SMA” (1980), “RA Kartini” (1983), Opera Jakarta (1985), hingga “Catatan Si Boy” (1987, 1989, 1990).

Nani Wijaya juga membintangi sejumlah sinetron seperti “Wah Cantiknya”, “Bajaj Bajuri”, hingga “Tukang Bubur Naik Haji The Series”.

Penghargaan: Nani juga diketahui memboyong banyak penghargaan di dunia film dan pertelevisian, seperti “Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 1978”, “Catatan Si Boy, Pemerang Pendukung Wanita Terbaik 1978” “Yang Muda Yang Bercinta – Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 1983”, “RA Kartini – Aktris Pendukung Terpuji Kategori Televisi Festival Film Bandung 2005”, hingga “Bajaj Bajuri – Lifetime Achievement Awards 2010”.

Ia juga dianugerahi “Lifetime Achievement Awards Indonesia Movie Actors Awards 2021,” hingga “Lifetime Achievement Awards Indonesia Drama Series Awards 2022.”

Selamat jalan Nani Wijaya. Karya-karyamu akan selalu dikenang abadi dalam sejarah dunia keaktoran Indonesia.

APA Mengaku Tak Kenal Pacar Mario Dandy, Bantah Laporkan Perbuatan D terhadap AG

APA Mengaku Tak Kenal Pacar Mario Dandy, Bantah Laporkan Perbuatan D terhadap AG

Anastasia Pretya Amanda (kedua kiri), mantan pacar Mario Dandy Satriyo ditemani pengacaranya datang ke Polda Metro Jaya, Kamis, 16 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Anastasia Pretya Amanda (kedua kiri), mantan pacar Mario Dandy Satriyo ditemani pengacaranya datang ke Polda Metro Jaya, Kamis, 16 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki

 – Pengacara Anastasia Pretya Amanda (APA), Enita Edyalaksmita, membantah kliennya menjadi informan soal dugaan perbuatan tidak menyenangkan yang dilakukan D kepada AG. Menurut dia, Amanda tak pernah kenal dengan AG, pacar tersangka Mario Dandy Satriyo itu. 

“Jadi berbicara tidak ada menyinggung status AG atau begini-begini melakukan perbuatan tidak baik, tidak sama sekali,” kata Enita di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 13 Maret 2023. 

Hari ini Amanda didampingi kuasa hukumnya menyambangi Polda Metro. Menurut Enita, kedatangan mereka untuk menanyakan laporan polisi dengan terlapor Mario. Laporan itu dibuat lusa lalu pukul 01.00 WIB. 

Enita yang mewakili Amanda (19 tahun) melaporkan Mario atas dugaan pencemaran nama baik. Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya tengah memproses laporan tersebut.

Mario dan Amanda memang pernah menjalin asmara. Enita menceritakan, keduanya bertemu di sebuah kafe di Kemang, Jakarta Selatan pada 30 Januari 2023. Mario datang ketika Amanda sedang kongkow bersama teman-temannya.

Pembicaraan mereka, kata Enita, tidak menyinggung hubungan asmara, apalagi soal AG. Walau begitu, Amanda juga merasa keberatan atas kehadiran anak mantan pejabat Direktorat Jenderal atau Ditjen Pajak Jaksel itu. 

“Hubungan Amanda dengan MDS sudah berakhir tahun kemarin 2022,” ujar Enita. 

Nama Amanda terseret dalam kasus penganiayaan yang dilakukan Mario. Perbuatan Mario menyebabkan korban berinisial D, anak pengurus GP Ansor, koma di rumah sakit setelah kepalanya ditendang berkali-kali.

Mario Dandy menyebut nama Amanda alias APA dalam berita acara pemeriksaan (BAP) di Polda Metro. Kepada polisi, Mario mengaku, APA yang melaporkan soal dugaan perbuatan tak baik dari D kepada AG.

Ajudan Pribadi Mengaku Pakai Uang Penipuan untuk Kebutuhan Hidup: Saya Minta Maaf Segala-galanya

Ajudan Pribadi Mengaku Pakai Uang Penipuan untuk Kebutuhan Hidup: Saya Minta Maaf Segala-galanya

Muhammad Akbar atau Ajudan Pribadi. Foto: TikTok Ajudan Pribadi.
Muhammad Akbar atau Ajudan Pribadi. Foto: TikTok Ajudan Pribadi.

 – Akbar Pera Baharudin yang lebih populer dengan nama Ajudan Pribadi menyesali aksi penipuan dan penggelapannya mobil yang dilakukannya. Pemilik Instagram @ajudan_pribadi menyatakan meminta maaf kepada korban berinisial AI di hadapan media karena telah merugikan.

“Saya sangat menyesal, insyaallah selesai secepatnya dan saya minta maaf segala-galanya,” ujar Akbar di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu, 15 Maret 2023.

 

Dia mengaku selama ini menggunakan uang hasil penipuan dan penggelapannya untuk kebutuhan hidup. Tetapi dia tidak mengiyakan bahwa uang itu untuk berfoya-foya.

“Buat kebutuhan hidup. Saya mohon maaf,” ujar Akbar.

Kapolres Metro Jakarta Barat Komisaris Besar Polisi M. Syahduddi menjelaskan, Akbar awalnya menawarkan dua unit mobil dengan harga murah. Pelaku menyebutkan kelengkapan surat kendaraan itu ada semua.

 

Rp 1,35 miliar. Akbar menawarkan mobil Mercedes Benz G63 produksi tahun 2021 seharga Rp 950 juta dan Toyota Land Cruiser produksi tahun 2019 seharga Rp 400 juta.

Korban ternyata teman dari Akbar, mereka sepakat atas harga tersebut tanggal 2 Desember 2021. Selanjutnya korban mentransfer uang Rp 400 juta kepada Akbar, kemudian tanggal 6 Desember 2021 mentransfer Rp 750 juta.

AI mengirim lagi Rp 200 juta kepada Akbar pada 14 Desember 2021. “Kendaraan yang dijanjikan terlapor ini tidak kunjung datang tidak kunjung diserahkan kepada korban,” kata Syahduddi dalam kesempatan yang sama.

Pelaku sempat disomasi dua kali melalui pengacara korban, tapi tidak ada tanggapan. Saat dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Barat, Akbar selalu absen dalam dua pemanggilan karena alasan yang tidak jelas.

Posisinya diketahui sedang berada di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Dia ditangkap ketika sedang mengendarai mobil di jalanan.

Selanjutnya Akbar alias Ajudan Pribadi menjadi tersangka dan menjadi tahanan Polres Metro Jakarta Barat. Barang bukti perkara adalah tangkapan layar handphone, mutasi rekening, dan foto kendaraan.

Tersangka dijerat Pasal 378 dan Pasal 372 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana dengan ancaman empat tahun penjara. “Ancaman pidana selama empat tahun penjara,” tutur Syahduddi.

Coinbase Kolaborasi dengan Standard Chartered, Sediakan Layanan Baru Crypto bagi pelanggan di Singapura

 

Ilustrasi Crypto

Pertukaran crypto yang terdaftar di AS, Coinbase Global menjalin kolaborasi dengan Standard Chartered untuk menyediakan layanan baru bagi pelanggan di Singapura.

Pengguna di Singapura dapat dengan mudah memindahkan atau transfer dana mereka dari dan ke akun Coinbase menggunakan bank lokal setempat.

Direktur Coinbase Singapura, Hassan Ahmed menjelaskan kemitraan dengan perbankan ini patut dicermati, mengingat beberapa perusahaan crypto, manajer aset, dan dana lindung nilai sedang berjuang mengembalikan kepercayaan pasar usai gejolak di sektor keuangan AS dalam seminggu terakhir.

Diskusi dengan Standard Chartered sendiri berlangsung sebelum runtuhnya tiga bank AS dalam seminggu terakhir“Untuk integrasi perbankan khususnya, menurut saya latar belakangnya agak menarik,” kata Ahmed, melansir laman Straits Times, Kamis (16/3/2023).

Sebagai gambaran, krisis Silvergate Capital dan Signature Bank dinilai sangat parah bagi industri aset digital. Sebab, keduanya mengoperasikan jaringan pembayaran yang secara real-time dalam 7 hari dan 1 minggu bagi industri kripto. Layanan tersebut selama ini memfasilitasi aliran uang ke kripto dan dari kripto.

Kemitraan Coinbase dengan Standard Chartered akan memungkinkan pengguna untuk melakukan dan menerima pembayaran real-time dan juga memungkinkan pertukaran secara otomatis merekonsiliasi akun pengguna.

Coinbase telah menerima persetujuan prinsip atau In-Principle Approval (IPA) dari Otoritas Moneter Singapura (MAS) berdasarkan Undang-Undang (UU) Layanan Pembayaran (Payment Services Act/PSA) untuk menyediakan layanan token pembayaran digital (Digital Payment Token/DPT) di Singapura.

Tangis Keluarga Iringi Pemakaman Nomo Koeswoyo di TPU Jeruk Purut

Pemakaman Nomo Koeswoyo di TPU Jeruk Purut dipenuhi suasana haru keluarga dan orang-orag terdekat sang drummer Koes Bersaudara itu.

Jenazah Nomo Koeswoyo telah dimakaman di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pada Kamis (16/3). Pemakaman drummer band Koes Bersaudara yang diikuti diikuti keluarga hingga kerabat musisi legendaris tersebut berlangsung haru.

Nomo Koeswoyo tiba di pemakaman sekitar pukul 12.55 WIB dengan mobil ambulans dan diikuti iring-iringan rombongan. Jenazah tiba setelah sempat bersemayam di rumah duka di Jalan Pertanian 1 Nomor 5 Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Jenazah segera dimakamkan tak lama setelah tiba di TPU Jeruk Purut. Upacara pemakaman yang dilakukan dengan tata cara Islam itu berlangsung secara lancar.

Keluarga dan kerabat tampak berkumpul mengitari liang lahat, menyaksikan sang legenda untuk terakhir kali. Tangis tak pelak mengiringi pemakaman Nomo Koeswoyo pada siang itu.

Segenap keluarga dan kerabat kemudian mengikuti doa bersama yang dipimpin seorang ustaz. Keluarga dekat yang hadir pun tak kuasa menahan tangis, termasuk Chica Koeswoyo, sang anak yang terlihat terus menunduk selama pemakaman.

Prosesi pemakaman akhirnya berakhir sekitar pukul 13.30 WIB, namun keluarga dan kerabat masih berada di sekitar pusara untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Nomo Koeswoyo.

Nomo Koeswoyo lahir di Tuban, Jawa Timur, pada 21 Januari 1938. Nomo merupakan anak kelima dari sembilan bersaudara dari pasangan Raden Koeswoyo dan Rr. Atmini.

Nomo bersama saudaranya, Yon, Yok, dan Tonny membentuk grup band legendaris, Koes Bersaudara. Band tersebut populer lewat sejumlah lagu hit, seperti Bis Sekolah, Di Dalam Bui, hingga Telaga Sunyi.

Namun, band tersebut bubar pada 1969 akibat hengkangnya Nomo dan Yok. Setelah itu kiprah Koes Bersaudara berlanjut menjadi grup Koes Plus.

Bank Sentral Swiss Siap Sediakan Likuiditas untuk Credit Suisse

Bank Sentral Swiss mengatakan modal dan tingkat likuiditas di Credit Suisse cukup memadai. Meski demikian, pihaknya siap menyediakan likuiditas.

Jakarta, CNN Indonesia — Bank Sentral Swiss mengatakan modal dan tingkat likuiditas di Credit Suisse cukup memadai. Meski demikian, pihaknya siap menyediakan likuiditas bagi lembaga itu jika diperlukan.
“Credit Suisse memenuhi persyaratan modal dan likuiditas yang lebih tinggi bagi bank-bank penting secara sistemik. Selain itu, SNB akan menyediakan likuiditas ke bank yang aktif secara global jika perlu,” kata Bank Nasional Swiss dan regulator keuangan Swiss Finma dalam pernyataan bersama, dikutip AFP, Kamis (16/3).

Saham Credit Suisse Ambruk Lebih dari 20 Persen

Pernyataan itu disampaikan pada hari yang penuh gejolak di mana nilai pasar bank turun di bawah US$7 miliar.

Saham Credit Suisse ditutup setelah menukik ke posisi terendah 24,24 persen dalam sejarah pada Rabu (15/3). Hal ini setelah pemegang saham utamanya mengatakan tidak akan menginvestasikan uang lagi, karena kegelisahan pasar atas pemberi pinjaman Eropa berputar di Bank Swiss.

Bank terbesar kedua di Swiss, yang dilanda serangkaian skandal dalam beberapa tahun terakhir, melihat harga sahamnya jatuh dari tebing setelah ketua Bank Nasional Saudi Ammar al-Khudairy mengatakan “sama sekali tidak” menaikkan sahamnya.

Komentarnya itu disampaikan saat pasar saham Eropa anjlok di tengah kekhawatiran baru tentang sektor perbankan.

Credit Suisse pernah menjadi pemain besar di Wall Street. Bank tersebut juga telah dihantam oleh serangkaian kesalahan dan kegagalan kepatuhan selama beberapa tahun terakhir yang merusak reputasinya di mata klien dan investor, dan membuat beberapa eksekutif puncak kehilangan pekerjaan.

Credit Suisse: Pekerja Sektor Pertanian Indonesia Turun Drastis
Sebelumnya, nasabah menarik kembali 123 miliar franc Swiss (US$133 miliar) dari Credit Suisse pada tahun lalu, sebagian besar pada kuartal keempat, dan bank melaporkan kerugian bersih tahunan hampir 7,3 miliar franc Swiss (US$7,9 miliar), yang terbesar sejak krisis keuangan global pada 2008.

Pada Oktober 2022, pemberi pinjaman tersebut memulai rencana restrukturisasi ‘radikal’ yang melibatkan pemotongan 9.000 pekerjaan penuh waktu, memisahkan bank investasinya, dan fokus pada manajemen kekayaan.

Bank Nasional Saudi berkomitmen sebesar US$1,5 miliar dari US$4 miliar modal baru yang Credit Suisse kumpulkan untuk mendanai perombakan tersebut. Al Khudairy mengatakan ia senang dengan restrukturisasi tersebut.

“Kami puas dengan rencana, rencana transformasi yang mereka ajukan. Ini adalah bank yang sangat kuat,” kata Al Khudairy dalam wawancara dengan Reuters.

Nani Wijaya Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun

Aktris legendaris Nani Wijaya meninggal dunia pada Kamis (16/3) di usia 79 tahun.

Jakarta, CNN Indonesia — Aktris legendaris Nani Wijaya meninggal dunia pada Kamis (16/3) di usia 79 tahun. Kabar Nani Wijaya meninggal dunia dikonfirmasi oleh anak mendiang, aktris Cahya Kamila.
“INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah berpulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya di RS Fatmawati pada 16 Maret 2023 pada pukul 3.28. Mohon dimaafkan segala kesalahan yg disengaja maupun tidak disengaja,” tulis Cahya pada unggahan di Instagram, Kamis (16/3).

Kabar ini datang setelah sebelumnya Nani Wijaya dilarikan ke rumah sakit karena disebut mengalami sesak nafas. Namun anaknya, Nina Kartika, menyebut Nani dilarikan ke rumah sakit karena usia.

“Kalau sudah umur biasanya mulai rentan. Itu aja sih standar,” kata Nina.

Namun Nina sempat mengatakan kondisi Nani Wijaya sempat membaik meski harus menjalani trakeostomi untuk membantu pernapasan.

Nani Wijaya merupakan aktris senior dan legendaris Indonesia. Nama perempuan kelahiran Cirebon pada 10 November 1943 ini sudah berkecimpung di dunia akting sejak dekade ’60-an.

Berbagai film ia mainkan setiap tahunnya, seperti Di Lereng Gunung Kawi (1961), Si Doel Anak Betawi (1973), Yang Muda Yang Bercinta, Nostalgia di SMA (1980), RA Kartini (1982), Opera Jakarta (1985), dan Catatan si Boy I (1987), III (1989) dan IV (1990).

Link Live Streaming BRI Liga 1: Persis Vs Arema FC

Link Live Streaming BRI Liga 1: Persis Vs Arema FC

Bola.com, Sleman – Persis Solo menjamu Arema FC dalam laga pekan ke-30 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/3/2023) sore WIB. Duel ini menjadi penutup pekan ke-30 kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu.

Pekan ke-30 BRI Liga 1 2022/2023 menyisakan satu laga yang mempertemukan Persis Solo kontra Arema FC. Duel ini digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada pukul 15.00 WIB.

Kedua tim sama-sama berada di papan tengah BRI Liga 1, di mana Persis Solo berada di peringkat ke-10 dengan 36 poin dari 29 laga, unggul tiga poin dari Arema FC yang berada di peringkat ke-12 tapi menyisakan tiga laga lebih banyak.

Persis Solo yang menjadi tim tuan rumah punya modal yang lebih baik untuk menghadapi pertandingan ini. Laskar Sambernyawa berhasil menang 3-2 atas RANS Nusantara FC.

Sementara itu, Arema FC dalam performa yang tidak terlalu meyakinkan. Dalam lima laga terakhirnya, Singo Edan hanya berhasil meraih satu kemenangan, yaitu 1-0 atas Barito Putera.

Saksikan duel seru Persis Solo kontra Arema FC di BRI Liga 1 2022/2023 melalui layar kaca Indosiar atau melalui live streaming dengan mengikuti panduan ini.

 

Selebgram Ajudan Pribadi Jadi Tersangka Penipuan Mobil, 2 Kali Mangkir Pemeriksaan Polisi

Selebgram Ajudan Pribadi Jadi Tersangka Penipuan Mobil, 2 Kali Mangkir Pemeriksaan Polisi

Muhammad Akbar atau Ajudan Pribadi. Foto: TikTok Ajudan Pribadi.
Muhammad Akbar atau Ajudan Pribadi. Foto: TikTok Ajudan Pribadi.

– Polres Metro Jakarta Barat menetapkan Akbar Pera Baharudin, selebgram Ajudan Pribadi, sebagai tersangka kasus penipuan dan penggelapan. Kapolres Metro Jakarta Barat Komisaris Besar M. Syahduddi menjelaskan, pemilik akun Instagram @ajudan_pribadi itu dua kali mangkir dari pemanggilan polisi. 

“Terlapor juga tidak pernah hadir dengan alasan yang tidak jelas, sehingga penyidik mengambil langkah dengan menerbitkan Surat Perintah membawa saksi terhadap pelapor,” kata dia di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu, 15 Maret 2023.

Syahduddi menjelaskan pelaku diduga menipu dan menggelapkan pembelian dua mobil dengan total harga Rp 1,35 miliar. Kasus ini bermula saat korban berinisial AI sepakat untuk membeli mobil dari Akbar. 

Korban berusia 39 tahun itu sempat dua kali menagih mobil yang dibelinya. Sebab, dia sudah mentransfer sejumlah uang kepada Akbar. 

Kepada polisi, korban menyampaikan, Akbar tak kunjung memberi jawaban atau pun mengantarkan mobil pesanannya. AI membeli Toyota Land Cruiser 2019 senilai Rp 400 juta yang sudah dibayar lunas.

Dia juga memesan mobil Mercedes Benz G63 2021 seharga Rp 950 juta dan baru mentransfer Rp 750 juta beberapa hari kemudian, persisnya di Desember 2021. 

“Peristiwa ini terjadi pada tanggal 2 Desember 2021 setelah korban menyetujui dan menyepakati tawaran penjualan mobil,” ujar Syahduddi.

Syahduddi menjelaskan, mobil yang dijanjikan itu tidak pernah ada alias fiktif. Pelaku berani menawarkan harga murah dengan surat-surat lengkap agar korban tertarik.

Hingga akhirnya SD selaku pengacara korban melaporkan dugaan kasus penipuan dan penggelapan ini ke Polres Jakbar. Dalam kasus ini, menurut Syahduddi, hanya ada satu orang yang menjadi korban. 

“Sampai informasi kami rilis ke media, korban ini baru saru orang,” tutur dia.

Karena itu, polisi menjerat Akbar alias selebgram Ajudan Pribadi dengan Pasal 378 dan 372 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP). Dia terancam pidana empat tahun penjara.