Joan Mir: Ada yang Beda dengan ‘Motor Latih’ nya, Honda CBR

Joan Mir - Honda

Ada yang baru dari Joan Mir tahun ini selain tim MotoGP-nya yakni Repsol Honda. Setelah pindah dari Suzuki GSX-RR ke RC213V, maka untuk sarana latihan dia juga akan mendapatkan motor latih Honda CBR 1000 RR Fireblade setelah dia dulu memakai Suzuki GSX-R 1000 R..

Joan Mir - Honda CBR
Joan Mir – Honda CBRJoan Mir

Setiap pembalap MotoGP tidak diperbolehkan melakukan latihan dengan motor spek balap berlebih apalagi prototipenya, namun mereka masih diperbolehkan menggunakan motor superbike. Tapi ingat tidak boleh dimodifikasi menjadi motor balap..

Hal ini pernah di alami oleh Fabio Quartararo saat masih di tim satelit Petronas. Dia akhirnya disidang oleh FIM di seri pertama di Jerez. Rider asal Prancis itu diduga melanggar beberapa aturan tentang tes pribadi. Beberapa petunjuk pelanggaran mengacu pada tes yang dilakukan di sirkuit Paul Ricard tahun 2020. Peraturan tersebut menetapkan bahwa pembalap hanya bisa mengitari trek dalam latihan dengan motor spek jalan raya dengan kondisi standar. Akibat latihan dengan motor spek balap, Fabio Quartararo dikenakan hukuman di GP Jerez…

Spesifikasi Honda CBR1000RR

  • Mesin: Type 999cc liquid-cooled, 27.6º in-line-four-cylinder four-stroke
  • Valve Train: DOHC; (4) valves per cylinder
  • Bore x Stroke: 76.0mm x 55.1mm
  • Compression Ratio: 13.0:1
  • Induction: PGM-FI, 48mm throttle bodies
  • Ignition Full Transisterized
  • Starter: Electric
  • Transmission: 6 speed
  • Clutch: Multiplate wet
  • Final Drive: Chain, 16T/43T

Bus Persis Diserang, Persita Mengutuk Pelemparan Batu

Manajemen Persita Tangerang menyesali kejadian pelemparan batu ke bus Persis Solo usai laga kedua klub di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (28/1).

Jakarta, CNN Indonesia — Manajemen Persita Tangerang menyesali kejadian pelemparan batu ke bus Persis Solo usai laga kedua klub di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (28/1).
Pelemparan batu ke arah bus yang mengangkut pemain dan ofisial Persis terjadi pada Sabtu petang, sekitar pukul 18.17 WIB. Pelemparan tersebut membuat kaca bus pecah dan satu ofisial klub Persis terluka.

“Persita Tangerang sangat menyesalkan dan mengutuk insiden pelemparan batu kepada bus tim Persis Solo dalam perjalanan pulang usai laga pekan ke-21 BRI Liga 1 musim 2022/2023,” tulis situs resmi klub Pendekar Cisadane.

Bus Persis Diserang Suporter, Gibran ‘Minta Tolong’ ke Erick Thohir
Menunggu Empati Arema FC, Sebelum Membenci Sepak Bola
Jadwal Siaran Langsung Final Indonesia Masters 2023: 3 Wakil Indonesia
Presiden klub Persita Ahmed Rully Zulfikar meminta maaf dan berjanji mengidentifikasi orang yang melakukan penyerangan ke bus tim Persis.

“Kami tidak mentolerir perbuatan kekerasan seperti itu dan atas nama Persita saya meminta maaf kepada tim Persis atas kejadian yang seharusnya tak terjadi ini,” ujar Ahmed.

“Bersama dengan pihak Kepolisian setempat kami akan bekerja sama untuk mengidentifikasi pelaku atau oknum tersebut,” lanjutnya. Saya yakin Persita Fans memiliki hubungan yang baik dengan suporter Persis. Namun hubungan itu sekarang dirusak oleh beberapa oknum,” katanya menambahkan.

Pihak Persis juga telah mengonfirmasi keterlibatan pihak berwajib dalam pengusutan kasus pelemparan bus.

“Insiden ini telah ditangani oleh pihak berwenang yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Polres Tangerang Selatang langsung bergerak untuk mengusut kejadian hari ini,” terang manajer Erwin Widianto.

Dikutip dari situs resmi klub Laskar Sambernyawa, pihak manajemen bakal terus mengawasi proses hukum untuk menyelesaikan masalah.

Pertandingan Persita vs Persis berakhir imbang tanpa gol. Persita menempati peringkat ke-10 di klasemen dengan 26 poin, tepat berada satu tingkat dibanding Persis yang mengumpulkan 25 poin.

Buka Konser Sheila On 7 dengan Pejantan Tangguh, Duta: Jangan Menangis

Konser tunggal Sheila On 7 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/1/2023).

JAKARTA, KOMPAS.com – Band Sheila On 7 membuka konser tunggalnya di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/1/2023). Saat tirai dibuka dan musik berkumandang, Sheila Gank mulai teriak memanggil nama Duta berkali-kali. Sheila On 7 lalu membuka konser dengan lagu “Pejantan Tangguh.” Penonton langsung antusias bernyanyi bersama. Beberapa dari mereka bahkan tampak jingkrak-jingkrak bernyanyi. Tak hanya penonton di kategori festival, bahkan penonton penyandang disabilitas yang disediakan tempat khusus juga ikut bernyanyi bersama. Baca juga: Cokelat Akhirnya Reuni, Kikan Senang Jadi Opening di Konser Tunggal Sheila On 7 Beberapa artis juga ikut menonton konser Sheila On 7. Setelah membawakan lagu “Pejantan Tangguh,” Sheila On 7 melanjutkan dengan lagu “Jadikan Aku Pacarmu.” Setelah menyanyikan lagu “Jadikan Aku Pacarmu,” Duta sampaikan terima kasih kepada Sheila Gank yang sudah datang di konser tunggalnya. “Terima kasih sebesar-besarnya karena sudah menunggu kami di Jakarta,” kata Duta berkaca-kaca. Baca juga: Bocoran Lagu yang Bakal Dinyanyikan Sheila On 7 di Konser Tunggu Aku di Jakarta Duta pun mengungkapkan, ia berusaha tegar agar bisa menutupi rasa harunya dihadapan penonton. “Tadi awal mulai (sudah bilang di hati) jangan nangis, jangan nangis,” kata Duta yang sempat terdiam sesaat sebelum melanjutkan ucapannya. Duta mengatakan, ini perjalanan panjang untuk Sheila On 7. “Kalau kalian datang sama yang kalian sayang tidak terlalu berat. Kalau sendirian itu berat kita dua jam yang ada di sini,” lanjut Duta. Baca juga: Kerinduan Sheila Gank Nyanyi Bareng Sheila On 7 “Jadi tadi tirai dibuka kalian favorit Sheila On 7,” tutur Duta.

Ke Heru Budi, Kapolda Metro Jaya Minta Disediakan Lintasan Balap Motor Jalanan

Ke Heru Budi, Kapolda Metro Jaya Minta Disediakan Lintasan Balap Motor Jalanan

Peserta memacu kecepatan sepeda motornya dalam Street Race Polda Metro Jaya di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta, Jumat 27 Januari 2023. Polda Metro Jaya kembali menggelar ajang balap motor jalanan atau street race yang diikuti lebih dari 1.000 pembalap dan kegiatan tersebut akan berlangsung hingga 29 Januari 2023.

 – Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Inspektur Jenderal Fadil Imran mengatakan anak muda DKI Jakarta membutuhkan lintasan balap trek lurus untuk ajang balap motor jalanan (street race). Hal ini disampaikan seusai membuka acara perayaan satu tahun Street Race Polda Metro Jaya pada Sabtu, 28 Januari 2023.

“Satu harapan kami anak-anak ini mengharapkan adanya lintasan khusus drag race,” kata Fadil Imran di pusat kegiatan di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu, 28 Januari 2023.

Menurut Fadil, aspirasi memiliki lintasan balap ini sudah disampaikan dan didengar langsung penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. Dalam acara peresmian arena balap Heru Budi dan Fadil membuka acara itu dengan mengendarai lintasan sepanjang 500 meter tersebut

Iming-iming memiliki lintasan balap ini pun, kata Fadil, sudah didiskusikan bersama Direktur Utama PT Ancol Winarto, terkait perencanaan pengadaan fasilitas berupa arena balap trek lurus.

Menurut dia, arena itu bukan hanya aman melainkan menjadi tempat pengembangan ekonomi kreatif melalui lintasan balap. Terkait lintasan, Fadil mengatakan itu bisa menekan angka balap liar di Jakarta. Sebab, balap liar sangat membahayakan keselamatan para pembalapnya.

“Tidak hanya mengganggu, tapi juga berbahaya bagi anak-anak kita yang melaksanakan balapan di jalan raya,” tutur Fadil.

Fadil mengklaim kegiatan street race yang sudah lima kali digelar Polda Metro Jaya terus mengalami peningkatan. Misalnya dari jumlah pencinta kecepatan yang awalnya 300 orang, kini meningkat di kegiatan kelima ini menjadi 1.200 orang. Dari lima kelas, meningkat menjadi 30.

Sementara 1.200 pebalap motor itu akan tampil di atas aspal 500 meter ini untuk menguji kemampuan balapan motor. Acara balap motor, kata Fadil Imran, bakal menjadi kegiatan berkelanjutan.

Pengakuan TKW Korban Wowon Serial Killer ke Polisi: Uang Rp 288 Juta Hasil Kerja di Dubai Lude

Pengakuan TKW Korban Wowon Serial Killer ke Polisi: Uang Rp 288 Juta Hasil Kerja di Dubai Lude

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko saat ditemui di ruangannya, Kamis, 26 Januari 2023. 

“Saya bisa ikut ini, karena saya percaya (Wowon Cs.) dan kemudian ini menjadi pelajaran. Kerugian saya Rp 288 juta,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Trunoyudo Wisnu Andiko, meniru ucapan Aslem, saat ditemui di ruang kerjanya, Jakarta, Jumat, 27 Januari 2023.

Polisi memeriksa Aslem pada Kamis malam, 26 Januari 2023. Selain Aslem, polisi juga meminta keterangan TKW lain bernama Hana. Mereka adalah dua dari 11 TKW yang tertipu dengan modus penggandaan uang oleh Wowon Cs.

Sebelas TKW yang menjadi korban penipuan Wowon di antaranya, Yeni, Farida, Siti Fatimah, Aslem, Entin, Hamidah, Evi, Hana, Yanti, Nene, dan Sulastini. Dua di antaranya, Farida dan Siti dibunuh Wowon Cs.

Menurut Trunoyudo, uang Rp 288 juta adalah hasil kerja Aslem selama mengadu nasib di Dubai enam tahun lamanya. “Hasil kerja selama enam tahun di Dubai habis dan tidak bisa dipertanggungjawabkan,” tutur dia.

Sementara Hana, menurut Trunoyudo, uang yang raib ditipu Wowon senilai Rp 75 juta. Aslem dan Hana mengetahui praktik penggandaan uang ini dari Yeni dan Siti yang juga TKW korban penipuan.

Polisi menemukan hampir Rp 1 miliar uang korban yang dirampok tersangka pembunuhan berantai itu. Menurut dia, polisi masih menyelidiki transaksi uang kiriman korban ke rekening Wowon dkk. dengan cara mengecek rekening bank.

Tujuannya untuk membuktikan kapan Wowon dkk. mulai menipu korban dan menerima transfer dana dengan dalih melipatgandakan uang korban itu. Selanjutnya, polisi juga akan mencari tahu korban lain yang turut mengirim uang dalam kasus Wowon serial killer ini.

Polda Metro Belum Terima Data Penculikan Anak yang Marak Tersiar di Grup WA Emak-emak

Polda Metro Belum Terima Data Penculikan Anak yang Marak Tersiar di Grup WA Emak-emak

Ilustrasi Penculikan Anak. shutterstock.com

“Enggak punya data,” kata dia di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, 27 Januari 2023.

Sebelumnya, beredar di grup WhatsApp emak-emak soal penculikan anak di Ibu Kota. Di grup itu, warga menerima kiriman video yang menunjukkan modus operandi penculikan anak.

Trunoyodo mengutarakan akan meminta data laporan penculikan anak kepada Biro Operasi Polda dan Polres. Isu penculikan ini, lanjut dia, akan dikaji setelah Polda Metro menghimpun data-data tersebut.

“Nanti kami ambil dan kami melihat fenomenanya apa,” ucap dia.

Sementara itu, emak-emak di Depok juga diresahkan dengan maraknya isu penculikan yang merebak melalui group media sosial WA ini. Mereka pun meminta agar pihak berwenang bisa memberikan rasa aman.

Salah satu emak-emak, Siti Muslikhah Andriani, mengaku khawatir dengan banyaknya isu penculikan yang masuk ke group WA. “Dari Selasa (24 Januari 2023) kemarin, beberapa kali saya mendapat WA kabar penculikan,” ujar wanita 36 tahun ini, Jumat 27 Januari 2023.

Dia adalah warga RT 02 RW 05 Kelurahan Pancoran Mas. Ria, sapaan akrabnya, mengingatkan sang anak yang masih duduk di bangku kelas 1 SD agar tak berkomunikasi dengan orang asing.

Sementara, Nani Wijaya, 41 tahun, warga Jalan Wijaya, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas mengatakan, dirinya sudah mewanti-wanti anaknya yang duduk di Kelas I SD agar tidak bermain sendiri di luar rumah.

Kabar penculikan anak juga menggemparkan warga Cibinong, Bogor. Kepala Polsek Cibinong Komisaris Adhimas Sriyono Puta telah membantah kabar penculikan anak yang terjadi di sebuah SD Negeri di wilayah hukumnya.

“Kami langsung menindaklanjuti kabar tersebut dengan melakukan penyelidikan, hal tersebut tidaklah benar alias isu belaka,” kata dia dalam keterangan persnya, Jumat, 27 Januari 2023.

Belajar Kelola Air Bersih, Pemprov DKI akan Studi Banding ke Kosta Rika-Panama

Belajar Kelola Air Bersih, Pemprov DKI akan Studi Banding ke Kosta Rika-Panama

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono resmikan Skywalk Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat, 27 Januari 2023.- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan melakukan studi banding untuk melihat sistem pengelolaan air bersih di Kosta Rika dan optimalisasi pengelolaan kawasan wisata Kota Tua di Panama.

“Sistem pengelolaan air bersih di Kosta Rika sudah sangat baik dan pengelolaan Kota Tua di Panama mampu mendatangkan daya tarik turis, sehingga banyak dikunjungi,” kata Penjabat Gubernur Heru Budi Hartono dalam keterangan tertulis, Jumat, 27 Januari 2023.

Heru mengatakan pihaknya mendukung kerja sama untuk memajukan kota dan berharap kegiatan studi banding akan bermanfaat baik bagi Jakarta maupun negara-negara di Amerika Tengah tersebut

“Dengan studi banding, harapannya nanti terjadi tukar informasi yang membawa manfaat bagi masing-masing pihak. Apa pun yang baik bagi warga Jakarta, harus bisa Pemprov DKI tingkatkan terus,” ujar dia.

Sementara itu, Duta Besar RI untuk Panama, Honduras, Kosta Rika dan Nikaragua, Sukmo Harsono menjelaskan Kosta Rika unggul dalam hal pengelolaan air, seperti distribusi air yang merata dan diterima seluruh masyarakat.

“Menariknya lagi, perizinan mendirikan hotel dan bangunan tidak akan diberikan jika ditemukan ada sungai di bawah tanah karena mereka wajib membeli air dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), sehingga tidak lagi mudah mengambil air tanah,” ucap Sukmo Harsono.

Sukmo mendapatkan informasi Pemprov DKI akan mengambil alih pelayanan dan pengelolaan air bersih dari dua operator swasta yang telah menjadi mitra cukup lama.

Untuk itu, diperlukan ada studi banding ke Kosta Rika agar dapat meningkatkan pelayanan dan pengelolaan air bersih pascaberakhirnya kerja sama antara PDAM Jaya dan Palyja serta Aetra.

Ihwal kawasan wisata Kota Tua di Panama, Heru Budi mengatakan Panama dengan jumlah penduduk sekitar 5,5 juta mampu mendatangkan turis untuk mengunjungi kawasan kota tuanya sebanyak 1,7 juta per tahun.

Panama mampu mengelola kawasan wisata kota tua menjadi sebuah destinasi wisata yang menarik. “Saya lihat DKI sudah cukup baik dan bagus dalam merevitalisasi bangunan tuanya. Tetapi mungkin masih bisa ditingkatkan dengan mengambil studi banding ke Panama,” kata Sukmo.

UPDATE The Glory Season 2: Sinopsis, Jadwal Rilis, dan Daftar Pemain selain Song Hye Kyo

Simak prediksi sinopsis, daftar pemeran, dan jadwal rilis drama Korea The Glory yang masih gandeng Song Hye Kyo sebagai Dong Eun dan Im Ji Yeon perankan Yeon Ji.

Umumkan siap kembali dengan Season 2 di tahun 2023 ini, berikut adalah update terbaru dari drama Korea The Glory.

Di bawah ini adalah prediksi sinopsisjadwal rilis, serta daftar pemain The Glory Season 2 selain Song Hye Kyo dan Im Ji Yeon yang perankan Dong Eun dan Yeon Ji.

Rilis di Netflix pada 30 Desember 2021, The Glory merupakan drama Korea yang mengambil alur cerita yang bertema bullying dan balas dendam.

Dimainkan oleh Song Hye Kyo sebagai pemeran utama menjadi salah satu daya tarik penonton dengan penampilannya yang luar biasa.

Pemeran Dong Eun ini rela menguruskan badannya dan menggunakan makeup tipis untuk mendukung performa aktingnya.

Dalam sinopsis resmi drama ini berbunyi, “Seorang siswa sekolah menengah bermimpi suatu hari bekerja sebagai arsitek.”

Pada Season 1 diakhiri dengan cerita yang belum usai dan banyak pertanyaan yang belum terjawab.

Sehingga telah dikonfirmasi bahwa drama ini akan tayang dalam Season 2 yang mendapat jadwal rilis pada Maret 2023 mendatang.

The Glory Season 2, akan menjelaskan penggalan-penggalan cerita dan menguak pertanyaan para penggemar.

Meski belum mengumumkan tanggal resmi rilisnya musim kedua, Season 2 akan tayang dalam delapan episode untuk mengakhiri kisah balas dendam Dong Eun yang diperankan Song Hye Kyo.

Berpusat pada cara balas dendam Dong Eun kepada para perundungnya, Moon Dong Eun dewasa bekerja sebagai guru sekolah dasar dan menjadi wali kelas Ha Ye-sol (putri Yeon Ji).

Dong Eun harus merelakan mimpinya menjadi arsitek akibat dari perundungan yang dilakukan oleh Yeon Ji (Shin Ye Eun/Im Ji Yeon) dan kawan-kawannya.

Sebagai kelanjutan dari musim pertama, The Glory Season 2 akan menjelaskan balas dendam Song Hye Kyo dengan memanfaatkan suami Im Ji Yeon, diperankan Jung Sung Il.

Dapat diketahui bahwa ada rasa pengkhianatan yang diterima suami Yeon Ji dan juga perasaan tertarik kepada Dong Eun secara tersirat.

Setelah resmi diumumkan adanya Season 2 pada Maret 2023, berikut pemeran yang akan kembali bermain di musim mendatang.

The Glory Season 2 akan terus dibintangi oleh Song Hye Kyo sebagai Moon Dong EunIm Ji Yeon sebagai Park Yeon Jin, Lee Do Hyun sebagai Ju Yeo Yeong, Yeom Hye Ran sebagai Kang Hyeon Nam, dan Park Sung Hoon sebagai Jeon Jae Joon.

Pemain lainnya termasuk juga Jung Sung Il sebagai Ha Do Yeong, Cha Joo Yong sebagai Choi Hye Jeong, Kim Hieora sebagai Lee Sara, Ahn So Yo sebagai Kim Hyung Ran, dan Park Ji Ah sebagai Jung Mi Hee.

 

7 Pendapatan Mingguan Game Mobile RPG Anime – Minggu Keempat Januari 2023

Memasuki minggu terakhir di Januari 2023, persaingan untuk ranking pendapatan game mobile RPG anime kali ini masih lumayan menarik. Mengesampingkan Genshin Impact yang masih bertahan kokoh di posisi teratas, hampir semua game lain mengalami kenaikan dan penurunan yang bervariasi, di mana ini terutama sangat dipengaruhi dengan seberapa menggoda update baru yang di bawanya atau apakah gamenya tengah berada dalam masa dead week.

Seperti biasa semua data yang kami ambil berdasar pada gabungan dari setiap versi gamenya di platform Android dan iOS untuk berbagai wilayah. Ini karena ada beberapa game mobile dengan versi berbeda yang dikhususkan untuk rilis Global, Jepang, China, dan juga Korea. Tentunya ada sebagian game yang mendapat rilis global langsung sehingga kami hanya perlu mencantumkan satu versi saja. Berikut detail lengkapnya:

Pendapatan Game Mobile RPG Anime – Minggu Keempat Januari 2023

  1. Genshin Impact – IDR 527 Miliar
  2. Fate/Grand Order – IDR 154 Miliar
  3. Goddess of Victory: NIKKE – IDR 150 Miliar
  4. Blue Archive – IDR 109 Miliar
  5. Arknights – IDR 106 Miliar
  6. Honkai Impact 3rd – IDR 81 Miliar
  7. MementoMori – IDR 77 Miliar
  8. Azur Lane – IDR 62 Miliar
  9. The Eminence in Shadow RPG – IDR 31 Miliar
  10. Eversoul – IDR 27 Miliar

Seperti biasa, Genshin Impact masih menempati posisi teratas dengan pendapatan yang relatif stabil. Posisi dua dan bawahnya mengalami perubahan cukup drastis, di mana Fate/Grand Order dan Goddess of Victory: NIKKE kembali naik untuk mengisi posisi kedua dan ketiga. Blue Archive mendapat dorongan pendapatan besar hingga menempati posisi keempat berkat pengadaan event F.SCT Strategic Battle di server Jepang, sementara Arknights yang sudah mendekati akhir event perayaan anniversary ke-3 masih mampu meraup pendapatan di atas IDR 100 miliar.

Pendapatan Blue Archive di Jepang terutama meningkat sejak kehadiran event F.SCT Strategic Battle

Selebihnya tidak ada yang begitu menarik perhatian sampai kami mendapati kalau performa Tower of Fantasy di periode ini sangat lemah hingga keluar dari posisi Top 10. Gamenya hanya berhasil meraup USD 969,114 atau sekitar IDR 14.5 miliar, angka yang bahkan lebih rendah dari game lain yang kami sertakan lewat data screenshot di atas. Meski begitu fase pendapatan rendah seperti ini sangat lumrah bagi kebanyakan game mobile saat akan kedatang update baru, yang mana Tower of Fantasy akan segera merilis update besar 2.3: Wandering Amidst Miasma pada 2 Februari mendatang.

Data di atas sudah kami konversikan langsung ke IDR agar lebih mudah dilihat dan sudah merupakan gabungan dari semua region. Data pendapatan mobile RPG ini kami ambil melalui platform AppMagic pada 27 Januari 2023 untuk rentang waktu 20 – 26 Januari 2023.

Wahidin Halim Duga Teror Ular Kobra ke Rumahnya untuk Sabotase Anies Baswedan

Wahidin Halim Duga Teror Ular Kobra ke Rumahnya untuk Sabotase Anies Baswedan

Pertemuan Pj Gubernur Banten Al Muktabar dengan Gubernur Banten 2017-2021 Wahidin Halim pada Kamis 12 Mei 2022. dok. Humas Provinsi Banten

Mantan Gubernur Banten Wahidin Halim menduga kiriman sekarung ular kobra itu ke rumahnya menjelang kedatangan Anies Baswedan adalah bagian dari kejahatan politik.

“Saya menduga ini bagian dari sabotase kedatangan Anies,” kata Wahidin pada Kamis 26 Januari  2023.

Pada Rabu, 25 Januari, Anies Baswedan melakukan kunjungan ke kediaman Wahidin Halim di jalan H. Djiran Pinang Kota Tangerang. Calon presiden yang diusung  Partai Nasdem itu menghadiri acara majelis bersama masyarakat Tangerang di kediaman Wahidin Halim.

Wahidin menduga kiriman ular kobra itu bagian dari upaya sabotase Anies karena selama 42 tahun berpolitik, dia belum pernah mengalami teror pengiriman ular.

Eks Gubernur Banten itu mengatakan tindakan pengiriman ular kobra dalam karung itu terhitung berbahaya. “Bisa masuk pembunuhan berencana. Ular kobra itu jenis ular mematikan. Kalau lepas lalu masuk ke rumah-rumah warga, bagaimana,” kata Wahidin.