Aset DKI Akan Dipakai untuk Danai Ibu Kota Baru, Kemenkeu: Kami Tidak Fire Sale

Tangkapan layar dari video pendek yang memperlihatkan visualisasi desain Garuda untuk Istana Negara di ibu kota baru. Video pendek tersebut berkembang viral belakangan melalui berbagai media sosial dan grup perpesanan instan. Foto: Istimewa

Pemerintah menyebutkan adanya rencana penggunaan aset yang ada di DKI Jakarta untuk mendanai proyek Ibu Kota Negara (IKN) baru atau ibu kota baru di Kalimantan Timur.                                                    Direktur Barang Milik Negara Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan Encep Sudarwan menjelaskan, total nilai aset di DKI Jakarta berupa bangunan dan tanah pada tahun 2020 sekitar Rp Rp 1.000 triliun.“Karena aset di Jakarta mau ditinggalkan, maka itu akan kami optimalkan supaya bisa mendapatkan dana untuk pembangunan di Ibu Kota baru,” kata Encep, Jumat, 26 November 2021.Aset-aset itu, menurut Encep, tak harus dijual, melainkan bisa saja disewakan dan hasilnya digunakan untuk proyek ibu kota negara tersebut. Saat ini, pemerintah tengah memilah-milah mana aset yang bisa digunakan untuk pendanaan proyek pembangunan ibu kota baru.

Dalam pelaksanaannya, Encep juga memastikan bahwa pemerintah tak akan buru-buru dalam menjual atau menyewakan aset senilai Rp 1 kuadriliun tersebut.                                                                                        “Tapi kami tidak fire sale, kami tidak buru-buru. Nanti harganya rendah,” ucap Encep. “Kami juga tidak mau mengganggu pasar, adi kami akan lihat optimalisasinya seperti apa.”Lebih jauh Encep memaparkan bahwa total aset negara pada tahun lalu mencapai Rp 11.098,67 triliun. Nilai itu naik 6,02 persen jika dibandingkan dengan tahun 2019 yang sebesar Rp 10.467,53 triliun.                                                                Adapun Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebelumnya menyebutkan pembangunan ibu kota baru membutuhkan biaya US$ 35 miliar atau sekitar Rp 502 triliun (asumsi kurs Rp 14.340 per dolar AS).

Hal tersebut disampaikan saat ia menghadiri Indonesia – Persatuan Emirat Arab (PEA) Investment Forum yang berlangsung di Dubai, Kamis, 4 November 2021. Jokowi menyatakan pembangunan IKN itu merupakan salah salah satu prioritas kerja sama antara Indonesia dan Persatuan Emirat Arab.Prioritas kedua setelah pembangunan ibu kota baru adalah di bidang transisi energi dengan mengundang investor dan teknologi dengan harga terjangkau. Sedangkan prioritas ketiga yang disebutkan kepala negara adalah di sektor perdagangan.

Hari Ini dalam Sejarah: 28 November 1582, Pernikahan William Shakespeare dan Anne Hathaway

Lukisan wajah William Shakespeare karya John Taylor pada 1610.

Hari ini 439 tahun lalu, tepatnya 28 November 1582, William Shakespeare yang saat itu berusia 18 tahun, menikah dengan Anne Hathaway (26).                                                                                                                  William membayar jaminan sebesar 40 pound untuk memperoleh surat nikahnya di Stratford-upon-Avon, salah satu kota di Inggris.                                                                                                                                                  Dilansir dari situs resmi Shakespeare, saat itu usia rata-rata orang menikah adalah 26 tahun. Oleh karena itu, Anne sudah memenuhi syarat sebagai orang yang akan menikah.                                                      Namun, di mata hukum, William Shakespeare masih di bawah umur dan membutuhkan izin dari ayah Anne untuk menikahi Anne.                                                                                                                                          Pernikahan dini Shakespeare juga berarti bahwa dia tidak akan bisa menyelesaikan masa belajar (sebagai magang) secara hukum.                                                                                                                                          Karena Anne sedang mengandung anak pertama mereka dan menghindari skandal seputar kehamilan Anne, William mempercepat proses dengan mengajukan permohonan ke Bishop’s Court di Worcester.

Lisensi ini juga mengizinkan pernikahan untuk dilakukan di luar paroki yang memungkinkan William dan Anne menikah di luar Stratford-upon-Avon. Pihak Stratford kemudian menyimpan dokumen di keuskupan Worcester, dan dua dokumen bertahan di arsip keuskupan untuk menetapkan pernikahan itu dilakukan pada November 1582. Tetapi, tidak ada dokumen yang menyebutkan di paroki mana William dan Anne menikah. Sebab, keduanya mengusulkan di sejumlah paroki, seperti paroki Luddington, Bishopton, Billesley, dan Temple Grafton.

Adat pernikahan Tudor

Pada hari pernikahannya, William dan Anne menggunakan tradisi atau adat pernikahan Tudor. Pengantin Tudor akan memakai pakaian terbaiknya, dengan rambut terurai, dan mengenakan mahkota karangan bunga. Mempelai wanita akan dikawal oleh pengiring pengantinnya yang bertugas di depan pengantin untuk memastikan sepatu dan pakaian pengantin aman dari lumpur/kotoran. Mempelai pria mengenakan doublet dan kaus kaki terbaiknya. Ia akan dikawal oleh teman-teman prianya ke rumah pengantin wanita dengan iringan musik pipa dan tabor. Dalam tradisi Tudor, hal umum bagi pengantin pria membawa sarung tangan untuk tamu pernikahan dengan imbalan herbal dan bunga (hadiah yang pantas karena ayah Shakespeare adalah penjual sarung tangan). Upacara pernikahan digelar di pintu gereja, dan pengantin memakai cincin mereka. Setelah itu, pesta pernikahan memasuki bagian utama gereja untuk misa pernikahan. Menikah sampai akhir hayat Putri pertama Anne dan William, Susanna, lahir enam bulan setelah pernikahan mereka. Mengutip biografi Shakespeare, beberapa tahun kemudian, mereka dikaruniai anak kembar yang diberi nama Judith dan Hamnet. Hamnet meninggal ketika baru berusia 11 tahun. Setelah menikah, Shakespeare pergi ke London untuk menjadi seorang aktor. Pada 1952, dia mapan di dunia teater sebagai aktor dan penulis naskah. Melansir The History, karya drama awalnya, The Comedy of Errors dan The Taming of the Shrew, ditulis pada awal 1590-an. Pada dekade itu, ia juga menulis Romeo and Juliet (1594-1595) dan komedi The Merchant of Venice (1596-1597). Karya lainnya, Hamlet (1600-1601), Othello (1604-1605), King Lear (1605-1606), dan Macbeth (1605-1606). Berkat karier yang gemilang, Shakespeare memperoleh cukup uang untuk membeli sebuah rumah besar di Stratford pada tahun 1597. Selanjutnya, ia menikmati hari tuanya di Stratford pada tahun 1610. Di sana, ia menulis drama terakhirnya, termasuk The Tempest (1611) dan The Winter’s Tale (1610-1611). Pernikahan William dan Anne diketahui langgeng hingga akhir hayat. William disebut meninggal dunia pada tahun 1616 saat berusia 52 tahun.

Nikita Mirzani Bebas, Fitri Salhuteru: Jangan Usik Keluarga Saya

Nikita Mirzani Bebas, Fitri Salhuteru: Jangan Usik Keluarga Saya

Nikita Mirzani dan sahabat baiknya, Fitri Salhuteru. Foto: IG Fitri Salhuteru.

 – Aktris, Nikita Mirzani tak perlu menjalani waktu lama masa penahanannya. Ia akhirnya pulang ke rumahnya dengan didampingi sahabat, Fitri Salhuteru dan pengacaranya, Fahmi Bachmid. “Terima kasih semua media, pulang,” kata Fitri dalam video yang diunggah di akun Instagramnya.

Di video itu terlihat Nikita memeluk Fitri lalu mengecup pipinya, Di sampingnya berdiri Fahmi dan berada di belakangnya para awak media yang setia menunggu kabar Nikita Mirzani sejak ditangkap kemarin di Senayan City, dibawa ke Polres Serang Kota, ditahan beberapa jam hingga akhirnya pulang.

“Akhirnya aku ingin mengabarkan ke kalian semua, ini jam 10 lewat 10 malam. Ini yang benar. Don’t mess with us (jangan usik kami), don’t mess with my family, don’t mess with me, don’t mess with her. Dia bukan buronan, dia berani mempertanggungjawabkan apa yang dia lakukan. I am sorry, I am sorry, darling,” kata Fitri. Kamera kemudian ia arahkan ke wajah Nikita yang terus tersenyum tanpa mengucap kata sepatah pun.

Di Instagram Storynya, Fitri menuliskan perenungannya. Ia yakin, Nikita Mirzani yang ditangkap karena UU ITE atas laporan Dito Mahendra, kekasih penyanyi, Nindy Ayunda tidak gentar menghadapi tuntutan hukum. Ia yakin Nikita benar.

“Kehidupanku mengajarkanku kebenaran tidak akan pernah sekalipun seluruh makhluk jahat bersatu menghalanginya. Maka aku tidak pernah ragu untuk selalu membela yang benar,” tulisnya.

Ia menegaskan, semua pihak yang membenci Nikita tidak akan mendapatkan kebahagiaan sempurna. “Nikita mengajarkan berani melakukan apapun dan berani menerima risiko untuk bicara kebenaran,” tulis Fitri Salhuteru yang menganggap Nikita adalah adiknya. Ia menyindir Nindy Ayunda, yang mangkir beberapa kali memenuhi panggilan polisi meski diduga menyekap mantan sopirnya.

Sebelumnya, dalam podcast di kanal Youtube Melaney Ricardo yang tayang hari ini, Fitri mengatakan, banyak temannya yang menjauhinya setelah ia dekat dengan Nikita Mirzani. Ia mengaku tak masalah dengan pilihan itu.

“Buat saya itu menguji iman, perbuatan baik itu biasanya banyak setan yang mengganggu,” kata dia. Tidak seperti imej yang selama ini melekat pada diri Nikita, menurut Fitri, sahabat yang dikenalnya sejak empat tahun lalu itu amat mematuhinya.

Nikita Mirzani ditangkap kemarin di Senayan City oleh Polres Serang Kota saat tengah jalan-jalan bersama anaknya. Penangkapan yang terjadi di depan mata putra bungsunya, AM itu, membuat bocah kecil itu menangis histeris. Ia juga mengikuti ibunya masuk ke dalam mobil. Nikita dilaporkan Dito yang merasa telah dicemarkan nama baiknya di media sosial. Nikita mulai menyerang Dito dan Nindy, setelah ia berpacaran dengan Askara Parasady Harsono, mantan suami Nindy Ayunda.

Soundwave Terbarkan Rasa Bahagia Seperti Saat Jatuh Cinta Lewat Come To Me

Soundwave Terbarkan Rasa Bahagia Seperti Saat Jatuh Cinta Lewat Come To Me

Grup musik Soundwave beranggotakan Jevin Julian dan Rinni Wulandari. Dok. Soundwave.

 – Duo EDM asal Indonesia, Soundwave yang terdiri dari Rinni Wulandari dan Jevin Julian berusaha tetap menyebarkan perasaan cinta lewat lagu terbaru berjudul Come To Me. Tema cinta ini memang adalah tema yang menjadi benang merah di album Soundwave yang akan datang selain juga perjalanan kehidupan mereka berdua.

Dituangkan dalam sebuah track yang sangat antemik, Come To Me menjadi lanjutan dari kisah-kisah yang dihadirkan oleh Soundwave sebelumnya. “Masih mengambil tema cinta, lagu ini terinspirasi dari pengalaman orang yang sedang jatuh cinta,” kata Rinni Wulandari dalam siaran pers yang diterima pada Senin, 18 Juli 2022.

“Betul, apalagi saat kita merasakan jatuh cinta, setiap orang akan berbuat apapun untuk orang yang dia cintai dan itulah yang mau kita bawakan di single Come To Me ini,” kata Jevin Julian.

Soundwave masih terlibat secara penuh dalam proses pembuatan single ini, mulai dari Composing, Producing, hingga proses Mixing & Mastering yang juga ikut dibantu oleh Iqbal MSSVKNTRL. Lagu bertemakan bahagia ini sangat teresonansi dalam beat dari lagunya, hal tersebut tentu membuat siapa saja yang mendengarkan merasa bahagia dan cinta terutama mereka yang memang sedang merasa kasmaran.

“Kita pengen orang-orang yang dengerin lagu kita juga bisa happy terus mood-nya, sama seperti saat orang sedang jatuh cinta, pasti bawaannya happy terus,” kata Rinni.

Selain merilis lagu ini sebagai kelanjutan dari perjalanan menuju album Soundwave nantinya, mereka juga telah menyiapkan sebuah challenge yang bernama #TakeMeChallenge di media sosial. #TakeMeChallenge pada dasarnya akan mengajak orang untuk pergi ke tempat yang mereka inginkan bersama orang yang mereka sayang dan mengunggahnya di akun social media beserta hashtag #TakeMeChallenge.

Soundwave juga berharap bahwa dengan adanya challenge ini, pasangan-pasangan dapat mengalami petualangan baru yang nantinya akan menjadi memori yang manis untuk pasangan tersebut. Come To Me, single ear catchy nan dancey milik Soundwave telah dirilis di seluruh platform musik digital di Indonesia di bawah label Gunfingerz.

Ana de Armas: Tidak Perlu Ada James Bond Perempuan

Aktris Ana de Armas

KOMPAS.com – Hampir semua orang setuju pada musim gugur yang lalu bahwa Ana de Armas adalah salah satu bagian terbaik dari No Time to Die. No Time to Die sendiri merupakan film terakhir Daniel Craig sebagai mata-mata super James Bond. Karena itu, Ana de Armas mendapat banyak pertanyaan tentang siapa yang harus menggantikan Craig dalam film 007 berikutnya. Baca juga: Ana De Armas Ungkap Alasan Terima Peran Mata-mata dalam Film The Gray Man Namun, Ana de Armas tidak memiliki nama, tetapi dia berpikir Bond harus tetap laki-laki. “Tidak perlu ada James Bond perempuan,” kata de Armas baru-baru ini kepada The Sun. “Seharusnya tidak perlu mencuri karakter orang lain, Anda tahu, untuk mengambil alih. Ini adalah sebuah novel dan itu mengarah ke dunia James Bond ini dan fantasi alam semesta tempat dia berada,” lanjutnya. Baca juga: Trailer Blonde Tampilkan Ana de Armas Sebagai Marilyn Monroe Ana de Armas mengatakan, yang ia harapkan adalah peran perempuan dalam film Bond, meskipun tokoh Bond akan terus menjadi pria, dihidupkan dengan cara yang berbeda. “Bahwa mereka diberi bagian dan pengakuan yang lebih substansial. Itulah yang menurut saya lebih menarik daripada membalik-balik sesuatu,” ucapnya. Pemikiran Ana de Armas menggemakan pendapat serupa yang dibagikan oleh lawan mainnya sang pemeran James Bond, Daniel Craig, tahun lalu. Baca juga: Profil Ana de Armas Berbicara tentang apakah Bond seharusnya seorang perempuan atau tidak, Craig mengatakan kepada Radio Times bahwa jawabannya sangat sederhana.

Hasil Dortmund Vs Villarreal 0-2: Kubu LaLiga Kembali Jadi Momok Die Borussen

Borussia Dortmund bertading melawan Villarreal dalam laga uji coba di Stadion Schnabelholz, Austria, pada Sabtu (23/7/2022) dini hari WIB.

KOMPAS.com – Borussia Dortmund kembali menelan hasil negatif saat bersua klub LaLiga pada laga pramusim. Die Borussen kali ini takluk dari Villarreal. Hasil Dortmund vs Villarreal berakhir 0-2 untuk kekalahan Die Borussen dalam laga yang digelar di Stadion Schnabelholz, Austria, Sabtu (23/7/2022) dini hari WIB. Dortmund sejatinya mampu tampil menyerang dan memiliki banyak peluang dalam laga ini. Tercatat, mereka membuat 14 upaya ke arah gawang dan 8 di antaranya tepat sasaran. Akan tetapi, pasukan Edin Terzic itu tak mampu sekalipun menggetarkan gawang Villarreal. Baca juga: Hasil RB Leipzig Vs Liverpool: Darwin Nunez Quattrick, The Reds Menang Di sisi lain, Villarreal lebih efektif dengan jumlah tujuh peluang dengan empat tepat sasaran dan dua gol terciota, Keunggulan tim Kapal Selam Kuning itu dibuka oleh Gerard Moreno pada menit injury time babak pertama. Berawal dari umpan lambung Dani Parejo, striker asal Spanyol itu mampu menemukan celah di kotak penalti dan mengontrol bola dengan cermat. Tembakan pertama Moreno dapat diblok bek lawan, tapi bola muntah bisa dikuasai dan tendangan kaki kanannya gagal ditahan oleh kiper Dortmund, Alexander Meyer. Baca juga: Hasil Pramusim Tim-tim Premier League di AS: Arsenal dan Man City Menang, Chelsea Tumbang Villarreal berhasil menambah satu gol lagi pada babak kedua. Tujuh menit setelah masuk ke lapangan, Samuel Chukwueze mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-67. Moreno kembali berperan dalam proses gol Villarreal. Umpan pendeknya dari arah kiri dapat dituntaskan oleh Chukwueze dengan tendangan placing yang tak mampu dijangkau Meyer.

Hasil Dortmund Vs Villarreal 0-2: Kubu LaLiga Kembali Jadi Momok Die Borussen

KOMPAS.com – Borussia Dortmund kembali menelan hasil negatif saat bersua klub LaLiga pada laga pramusim. Die Borussen kali ini takluk dari Villarreal.

Hasil Dortmund vs Villarreal berakhir 0-2 untuk kekalahan Die Borussen dalam laga yang digelar di Stadion Schnabelholz, Austria, Sabtu (23/7/2022) dini hari WIB.

Dortmund sejatinya mampu tampil menyerang dan memiliki banyak peluang dalam laga ini. Tercatat, mereka membuat 14 upaya ke arah gawang dan 8 di antaranya tepat sasaran.

Akan tetapi, pasukan Edin Terzic itu tak mampu sekalipun menggetarkan gawang Villarreal.

Di sisi lain, Villarreal lebih efektif dengan jumlah tujuh peluang dengan empat tepat sasaran dan dua gol terciota, Keunggulan tim Kapal Selam Kuning itu dibuka oleh Gerard Moreno pada menit injury time babak pertama.

Berawal dari umpan lambung Dani Parejo, striker asal Spanyol itu mampu menemukan celah di kotak penalti dan mengontrol bola dengan cermat.

Tembakan pertama Moreno dapat diblok bek lawan, tapi bola muntah bisa dikuasai dan tendangan kaki kanannya gagal ditahan oleh kiper Dortmund, Alexander Meyer.

Villarreal berhasil menambah satu gol lagi pada babak kedua. Tujuh menit setelah masuk ke lapangan, Samuel Chukwueze mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-67.

Moreno kembali berperan dalam proses gol Villarreal. Umpan pendeknya dari arah kiri dapat dituntaskan oleh Chukwueze dengan tendangan placing yang tak mampu dijangkau Meyer.

Gol itu menjadi yang terakhir dalam laga ini. Alhasil, Villarreal menang 2-0 atas Dortmund.

Bagi Dortmund, ini adalah kekalahan keduanya pada laga pramusim di Austria. Sebelumnya, mereka juga dikalahkan wakil Spanyol, Valencia, dengan skor 1-3.

Die Borussen memang sudah mencatatkan kemenangan di pramusim. Namun, kemenangan yang didapat hanya hadir kala melawan tim-tim kecil yaitu Luner (3-1), Dresden (2-0), dan Veral (5-0).

Selanjutnya, Marco Reus dkk akan menghadapi 1860 Muenchen (DFB Pokal) dan satu laga uji coba lagi melawan Antalyaspor pada pekan depan.

Sementara, Villarreal dijadwalkan melawan kubu Liga Perancis, Reims, Senin (25/7/2022). DORTMUND vs VILLARREAL 0-2: (Gerard Moreno 45+1′, Samuel Chukwueze 67′)

STARTING XI:

DORTMUND (5-4-1): 33-Meyer; 24-Meunier, 25-Suele, 15-Hummels, 4-Schlotterbeck, 13-Guerreiro; 27-Adeyemi, 19-Brandt, 22-Bellingham, 21-Malen; 11-Reus Pelatih: Edin Terzic VILLARREAL (4-4-2): 13-Rulli; 8-Foyth, 22-Mandi, 4-Torres, 12-Estupinan; 21-Pino, 19-Coquelin, 5-Parejo, 17-Baena; 7-Moreno, 15-Groeneveld

Pelatih: Unai Emery

Pelatih: Edin Terzic VILLARREAL (4-4-2): 13-Rulli; 8-Foyth, 22-Mandi, 4-Torres, 12-Estupinan; 21-Pino, 19-Coquelin, 5-Parejo, 17-Baena; 7-Moreno, 15-Groeneveld

Pelatih: Unai Emery

Nidji Rilis Ulang Lagu Hapus Aku, Aransemen Baru dengan Sentuhan Live Version

Nidji Rilis Ulang Lagu Hapus Aku, Aransemen Baru dengan Sentuhan Live Version

Grup band Nidji. Dok. Musica Studio’s.

 – Grup band Nidji telah memasuki usia 20 tahun perjalanan bermusik. Terbentuk sejak 2002, hingga saat ini para personel tersebut masih tetap produktif berkarya, termasuk merilis ulang lagu Hapus Aku dari album Breakthru (2006).

Band yang digawangi oleh Ubay (vokal), Ariel (Gitar), Rama (Gitar), Randy (keyboard, synthesizer), Andro (bass) dan Adri (drum) itu merilis ulang lagu Hapus Aku dengan penambahan beberapa elemen dengan format live version sehingga terdengar lebih fresh.

Selain nuansa live version, lagu Hapus Aku versi terbaru ini menampilkan karakter suara sang vokalis Ubay yang lebih matang. “Buang semua puisi, antara kita berdua. Kau bunuh dia sesuatu, yang kusebut itu cinta,” demikian penggalan lirik lagu Hapus Aku.

Nidji mengungkapkan kalau sebenarnya lagu Hapus Aku diciptakan oleh Ariel Nidji 17 tahun lalu berdasarkan kisah cintanya dengan Dea Ananda yang kini telah menjadi istirnya.

Dea Ananda dan Ariel Nidji (Instagram/@dea_ananda).

Lagu ini diciptakan oleh @arielnidji di tahun 2005, yang pada waktu itu sedang jatuh hati kepada seseorang namun terlambat dan sulit untuk di lupakan. Seseorang tersebut, akhirnya sekarang menjadi istri sekaligus ibu dari anak perempuannya. @dea_ananda,” tulis Nidji di Instagram pada Selasa, 19 Juli 2022.

Lagu Hapus Aku sangat berkesan bagi hubungan Ariel dan Dea Ananda. Lagu tersebut membuat mereka bersatu kembali hingga akhirnya menikah dan dikaruniai buah hati. “Thank you for being my muse wifey @dea_ananda for this song, gara gara lagu ini kita jadi ketemuan lagi deh hehe, kenal 2003, deket 2004, pacaran 2008, nikah 2009, 2022 bertiga sama @sanne_el,” tulis Ariel di Instagram.

Selanjutnya, Nidji telah mempersiapkan satu album live version berisikan 10 lagu yang akan dirilis dalam waktu dekat, termasuk lagu Hapus Aku di dalamnya. Hapus Aku dari Nidji sudah bisa disaksikan di channel YouTube dan Vidio Musica Studio’s dan seluruh platform musik digital.

Wajib Tonton Ulang, Berikut 5 Film Terbaik yang Dibintangi Bruce Lee

Wajib Tonton Ulang, Berikut 5 Film Terbaik yang Dibintangi Bruce Lee

Seorang pekerja menyelesaikan pekerjaannya di Museum Heritage Hong Kong (18/7). Museum ini akan berisi sejumlah kenangan jagoan kungfu Bruce Lee dan juga untuk memperingati 40 tahun tewasnya Bruce Lee pada 20 Juli 1973. REUTERS / Bobby Yip

 -Apa yang terlintas pada benak mendengar dan mengingat  nama aktor Cina yang melegenda Bruce Lee?

Pada usia 13 tahun, Lee mempelajari Wing Chun, gaya kung fu di bawah bimbingan pakar Wing Chun terkenal, Yip Man.

Filmografi Bruce Lee

Melansir situs resmi Bruce Lee, aktor kelahiran San Fransisco, Amerika Serikat ini dibesarkan di Hong Kong, dan sempat muncul sebagai aktor cilik di lebih dai 20 film. Setelah beranjak dewasa banyak film yang dibintanginya. Berikut 5 film terbaik Bruce Lee yang wajib ditonton ulang.

1. The Big Bos

Dalam film ini Bruce Lee berperan sebagai bintang utamanya. Setelah sebelumnya ia berperan sebagai aktor pendukung. Film pertamanya ini, berhasil menyantarkannya sebagai aktor paling terkenal sepanjang di Asia.

2. Fist of Fury

Sutradarai Hong Kong kenamaan Long Wei merilis film ini pada tahun 1972. Dalam film ini Bruce berperan sebagai karakter Chen (Chen Zhen), yang tampil energik saat berkelahi melawan musuh. Film ini membawanya mendapatkan beberapa penghargaan seperti Best Mandarin Film tahun 1972, dan Special Jury Award tahun 1972.

3. Enter The Dragon

Dari semua film, Enter The Dragon merupakan film yang paling legendaris  sepanjang kariernya. Pasalnya, film ini rilis setelah enam hari Bruce meninggal dunia. Film ini dihujani banyak pujian.

4. Way to The Dragon

Film yang dirilis pada tahun 1972 ini menampilkan dua bintang laga ternama yaitu, Bruce Lee dan Chuck Norris. Di film ini, Bruse Lee berperan sebagai seorang berkebangsaan Amerika yang pergi menemui saudaranya di Italia. Kemudian ia diserang oleh geng setempat yang mengganggu saudaranya. Pada film inilah, Bruce Lee dan Chuck Norris bertarung habis-habisan.

5. Game of Death

Film ini menjadi yang terakhir bagi Bruce Lee. Pasalnya film yang menceritakan tentang seorang bintang film yang harus memalsukan identitasnya ini, tidak sempat selesai. Saat dalam tahap produksi, Bruce Lee meninggal dunia. Namun film tersebut tetap rilis dengan durasi 39 menit.

Walau telah tiada, film-film Bruce Lee hingga saat ini masih tetap abadi.

Hari Ini di Tahun 1973, Master Kung Fu Bruce Lee Tutup Usia

Hari Ini di Tahun 1973, Master Kung Fu Bruce Lee Tutup Usia

 -Mendengar nama aktor Cina Bruce Lee memang sudah tidak asing di telinga. Sebagai aktor dan ahli seni beladiri, Bruce Lee mempopulerkan film-film kung fu ke seluruh dunia. Tepat hari ini di tahun 1973  Ia meninggal dalam usia muda.

Pengaruhnya dalam dunia bela diri memang begitu besar, hingga ia disebut sebagai ahli bela diri paling berpengaruh sepanjang masa. Ia dianggap sebagai aktor Asia yang pertama populer di industri film global. Bruce Lee pun menjadi salah satu ikon pop culture terkenal di abad 20.

Kehidupan Awal

Bruce Lee lahir pada tanggal 27 November, 1940 di San Francisco, Amerika Serikat. Ayahnya bernama Lee Hoi-chuen dan ibu bernama Grace Ho. Ayahnya adalah seorang berdarah Cina asli.

Namun ibunya, Grace Ho adalah seorang Eurasia yang mana lahir dari ayahnya, Ho Kom Tong yang merupakan seorang Cina berdarah Yahudi-Belanda Klan Bosman dan dari ibunya seorang Inggris asli berdasarkan penuturan Grace Ho saat paspornya sedang didata dalam sensus di San Francisco.

Masa Kecil

Masa kecil Bruce bersamaan dengan periode pendudukan Jepang di Hong Kong pada masa Perang Dunia ke-II (1941-1945). Pada saat itu keluarga Lee tinggal di Jalan Nathan, Kowloon, berdekatan dengan kamp militer tentara Jepang. Setelah perang berakhir, Hong Kong kembali pada Inggris.

Saat bersekolah, ia dan teman-temannya sering berkelahi dengan anak-anak Inggris. Hal itu dikarenakan kebenciannya terhadap orang Inggris yang memandang rendah orang Tionghoa. Seringnya berkelahi, membuat Bruce tertarik mempelajari beladiri.

Pada usia 13 tahun, Bruce Lee menjadi murid Yip Man, guru aliran kungfu Wing Chun. Selama 5 tahun Bruce belajar kungfu dengan giat. Kondisi fisik yang awalnya kurang sehat semakin lama membaik dikarenakan ia selalu melatih tubuhnya. Ketika pertama kali mempelajari kungfu, ia memakai keterampilannya untuk menghajar lawan-lawannya, tetapi pada akhirnya ia menyadari bahwa untuk membela kehormatan diri tidak selalu dilakukan dengan bertarung secara fisik

Tertarik Dunia Akting

Bruce Lee menyukai akting dan sangat antusias terhadap kegiatan ini. Ia bahkan telah berakting semenjak ia masih berusia 3 bulan di film Golden Gate Girl (1941) Ini dikarenakan sang ayah yang mengetahui bahwa Bruce kecil memang sangat senang untuk tampil di depan umum, sehingga ia sering yang mengajak Bruce masuk studio film. Menginjak usia 18, Bruce Lee telah tampil di 20 buah film.

Namun begitu, kedua orangtuanya sedikit kecewa karena nilai-nilai pelajaran di sekolahnya tidak begitu bagus. Setelah lulus SMA, ia disarankan untuk pergi ke Amerika, menyusul kakak-kakaknya yang telah terlebih dahulu belajar di sana.

Diolah dari berbagai sumber berikut daftar film yang dibintangi Bruce Lee yang tayang di bioskop dan di pertelevisian.

Film layar lebar 

Tahun    Judul Film
1969    Marlowe
1971    The Big Boss
1972    Fist of Fury
1972    Way of the Dragon
1972    Game of Death
1973    Enter the Dragon
1979    The Real Bruce Lee
1981    Game of Death II

Serial TV 

Tahun       Judul Serial TV
1966-67    The Green Hornet (26 episode)
1966-67    Batman (3 episode)
1967         Ironside (1 episode)
1969         Blondie (1 episode)
1969         Here Come the Brides (1 episode)
1970-73    Enjoy Yourself Tonight (6 episode)
1971         Longstreet (4 episode)