Selamat! Fulham Promosi ke Premier League 2022/2023

Bola.net – Fulham dipastikan kembali ke Premier League musim 2022/2023. Pasalnya, Fulham resmi menjadi tim pertama yang promosi dari Championship ke Premier League musim ini.

Kepastian itu didapat Fulham usai meraih kemenangan saat berjumpa Preston Nort End pada pekan ke-43 Championship, Rabu (20/4/2022) dini hari WIB. Bermain di Craven Cottages, Fulham menang dengan skor telak yakni 3-0.

Gol-gol Fulham pada laga tersebut dicetak oleh Aleksandar Mitrovic (2) dan Fabio Carvalho. Sepanjang musim, keduanya menjadi bagian penting dari sukses Fulham meraih satu slot promosi ke Premier League.

Fulham kini telah mendapatkan 86 poin dari 42 laga yang dimainkan. Jumlah poin yang didapat tim racikan Marco Silva tidak mungkin dikejar Huddersfield yang berada di posisi ketiga klasemen dengan 73 poin dari 43 laga.

Lantas, siapa yang akan menemani Fulham ke Premier League? Simak di bawah ini ya Bolaneters.

Bournemouth Punya Peluang Besar

Tiga tim dari Championship akan promosi ke Premier League pada musim 2022/2023 nanti. Fulham menjadi satu dari tiga tim yang promosi. Masih ada dua slot lagi yang akan diperebutkan oleh beberapa tim Championship lain.

Sebagai informasi, dari tiga slot promosi, dua bisa didapat secara langsung dari posisi klasemen Championship. Dua tim teratas klasemen akhir akan otomatis ke Premier League. Sementara, satu slot diperebutkan lewat play-off tim peringkat ke-3 hingga 6.

Bournemouth saat ini berada di posisi kedua klasemen dengan 77 poin. Bournemouth unggul empat poin dari Huddersfield yang berada di posisi ketiga. Bournemouth berada di atas angin karena masih punya dua laga tunda.

Sementara, persaingan di zona play-off bakal sangat seru. Huddersfield (73), Luton Twon (71), Nottingham (70) punya kans besar untuk masuk zona play-off. Lalu, ada Sheffield United (66) dan Millwall (65) yang juga bersaing dengan ketat.

Selain promosi, dari Championship juga bakal ada tiga tim yang turun kasta ke League One atau kasta ketiga. Dua tim sudah pasti degradasi yakni Barnley dan Derby County. Mereka berada di posisi dua terbawah.

Bagi Derby, ini adalah kisah yang tragis. Pasukan Wayne Rooney tampil bagus dan mampu meraih 13 kemenangan dan 13 hasil imbang. Tapi, pengurangan 21 poin akibat krisis finansial yang dialami klub membuat mereka harus turun kasta.

Satu tim lagi yang mungkin akan degradasi adalah Peterborough. Saat ini, Peterborough berada di posisi ke-22 dan tertinggal tujuh poin dari Reading yang ada di zona aman. Masih ada tiga laga bagi Peterborough untuk dimainkan dan peluang mereka sangat sulit.

 

Sempat Unggul Tiga Gol, Eh Barcelona Malah Ditahan Celta Vigo

Barcelona gagal memetik kemenangan ketika bertamu ke markas Celta Vigo, pada lanjutan LaLiga Spanyol musim 2021/22. Laga berakhir dengan skor 3-3, di Stadion Balaidos, Sabtu (6/11) malam WIB.

Tak butuh waktu lama untuk Barcelona, menjebol gawang Celta Vigo. Ansu Fati mencatatkan namanya di papan skor ketika laga baru berjalan lima menit, memaksimalkan umpan Jordi Alba.

Keunggulan Barcelona bertambah pada menit ke-18. Kali ini giliran Sergio Busquets, yang mengoyak jala gawang Celta Vigo, setelah memanfaatkan operan datar Nico Gonzalez.

Unggul dua gol tak membuat Barcelona, mengendurkan serangannya. Klub Catalan tersebut terus menekan lini pertahanan Celta Vigo, yang tampil kurang solid.

Terus menyerang, Barcelona kembali menjebil gawang Celta Vigo pada menit ke-34. Lagi-lagi Alba, memberikan umpan untuk terciptanya gol yang sekarang diukir Memphis Depay.

Di waktu yang tersisa, Barcelona menciptakan sejumlah peluang. Akan tetapi, tidak ada menjadi gol, sehingga paruh pertama selesai dengan skor 3-0.

Permainan Celta Vigo, berubah drastis usai turun minum. Bahkan, pada menit ke-52, Los Celestes mampu memperkecil kedudukan melalui gol yang diceploskan Iago Aspas.

Berkat gol tersebut kepercayaan diri pemain Celta Vigo bertambah. Pasukan Eduardo Coudet tersebut melakukan tekanan dan membuat beberapa peluang.

Gawang Barcelona kembali kebobolan pada menit ke-74. Umpan terukur yang dilepaskan Franco Cervi, dimaksimalkan dengan mantap oleh Manuel Agudo Duran.

Kemenangan Barcelona yang berada di depan mata benar-benar buyar. Iago Aspas, kembali mencetak gol pada masa injury time atau tepatnya menit 90+6, memanfaatkan operan Javi Galan.

Bola Liga Spanyol: Sudah 15 Tahun dan 11 Bulan Lamanya Barcelona Tak Pernah Menang Kontra Cadiz

Bola.com, Barcelona – Barcelona menelan kekalahan dari Cadiz pada laga pekan ke-32 La Liga. Hasil tersebut membuat Barca tak pernah menang kontra Cadiz selama hampir 16 tahun.

Menghadapi Cadiz di Camp Nou, Selasa (19/4/2022) dini hari WIB, Barcelona langsung mengambil inisatif serangan sejak bola digulirkan. Tim asuhan Xavi Hernandez itu mencatatkan 75 persen penguasaan bola, berbanding 25 persen milik Cadiz.

El Barca juga melepaskan 18 tembakan yang enam di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, Cadiz memperoleh empat peluang bagus dari enam kesempatan.

Meski tampil menekan, Barcelona justru keok 0-1 dari Cadiz. Gol tunggal kemenangan sang lawan disarangkan Lucas Perez pada menit ke-48.

Meski kalah, Barca masih berada di urutan kedua klasemen sementara La Liga dengan nilai 60. Namun, mereka kini tertinggal 15 poin dari Real Madrid yang menghuni posisi teratas.

Situasi tersebut membuat Barcelona semakin sulit menyalip Madrid. Pasalnya, Real Madrid hanya membutuhkan tiga kemenangan lagi untuk mengunci gelar liga yang ke-35.

Tak Pernah Menang

Kiper Cadiz, Jeremias Ledesma, tampil moncer saat bersua Barcelona pada laga pekan ke-32 La Liga, Selasa (19/4/2022) dini hari WIB. (AFP/Lluis Gene)
Kiper Cadiz, Jeremias Ledesma, tampil moncer saat bersua Barcelona pada laga pekan ke-32 La Liga, Selasa (19/4/2022) dini hari WIB. (AFP/Lluis Gene)

Hasil itu juga memperpanjang tren minor Barcelona kontra Cadiz. Los Cules tercatat tak pernah menang dalam empat duel terakhir melawan klub berjulukan Los Piratas tersebut, dengan perincian dua kekalahan dan dua hasil imbang.

Terakhir kali Barca mampu membungkam Cadiz adalah pada 30 April 2006, atau 15 tahun 11 bulan lalu. Ketika itu, Blaugrana menang atas Cadiz berkat gol tunggal Ronaldinho pada menit ke-9.

“Tim seharusnya menunjukkan lebih banyak keinginan, lebih banyak antusiasme, dan lebih banyak dorongan untuk menang,” kata pelatih Barcelona, Xavi Hernandez.

“Ini bukan tentang sikap karena para pemain ingin melakukannya, tetapi kami harus memiliki karakter kompetitif. Mereka bertahan dalam setiap pertandingan seperti itu, dan itu adalah yang terakhir dan Anda harus menyamainya,” lanjut Xavi.

4 Pertandingan Terakhir Barcelona:

Gelandang Barcelona Gavi (kiri) berebut bola dengan gelandang Cadiz Jens Jonsson dalam pekan ke-32 Liga Spanyol di Camp Nou, Selasa dini hari WIB (19/4/2022). Barcelona dipermalukan dari tim papan bawah, Cadiz 0-1. (AP Photo/Joan Monfort)
Gelandang Barcelona Gavi (kiri) berebut bola dengan gelandang Cadiz Jens Jonsson dalam pekan ke-32 Liga Spanyol di Camp Nou, Selasa dini hari WIB (19/4/2022). Barcelona dipermalukan dari tim papan bawah, Cadiz 0-1. (AP Photo/Joan Monfort)

19/04/22 Barcelona 0 – 1 Cadiz

24/09/21 Cadiz 0 – 0 Barcelona

AntaraAntara Cristiano Ronaldo umumkan salah satu bayi kembarnya meninggal dunia

Kabar buruk menimpa megabintang Cristiano Ronaldo dan kekasihnya, Georgina Rodriguez setelah dia mengumumkan bahwa salah satu bayi kembar mereka yang baru lahir telah meninggal.

Melalui akun Instagram masing-masing, Ronaldo dan Georgina mengumumkan kabar bahwa putra mereka meninggal. Sedangkan, bayi perempuan lahir dengan sehat.

Keduanya mengungkapkan bahwa mereka merasa “hancur” karena kehilangan tersebut dan menyebutnya sebagai “rasa sakit terbesar yang bisa dirasakan orang tua.”

Baca juga: Cristiano Ronaldo tepis anggapan telah dekati akhir karier

“Dengan kesedihan yang terdalam kami harus mengumumkan bahwa bayi laki-laki kami telah meninggal dunia,” tulis Ronaldo dan Georginia pada Senin.

“Ini adalah rasa sakit terbesar yang bisa dirasakan oleh setiap orang tua.”

“Hanya kelahiran bayi perempuan kami yang memberi kami kekuatan untuk menjalani momen ini dengan harapan dan kebahagiaan.”

Baca juga: Trigol Ronaldo bantu Manchester United menang 3-2 kontra Norwich

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para dokter dan perawat atas semua perawatan dan dukungan ahli mereka,” lanjut keduanya.

“Kami semua hancur atas kehilangan ini dan kami dengan hormat meminta privasi pada saat yang sangat sulit ini.”

“Bayi laki-laki kami, kamu adalah malaikat kami. Kami akan selalu mencintaimu.”

Sebelum kelahiran si kembar, Ronaldo telah dikaruniai empat orang anak yang lahir dari ibu yang berbeda. Anak keempat Ronaldo lahir pada November 2017 lalu dari Georgina dan diberi nama Alana Martina.

Profil Alvin Jonathan, Mantan Idola Cilik Jadi Juara X Factor Indonesia 2022

Suara.com – Alvin Jonathan kini tengah menjad perbincangan lantaran kemenangannya dalam ajang bakat X Factor Indonesia musim ketiga. Kemenangan itu Alvin dapatkan setelah mengalahkan berbagai kontestan lainnya. Alvin merupakan anak didik dari Bunga Citra Lestari dan mampu berhasil menjadi juara dalam X Factor Indonesia.

Alvin berhasil mengalahkan grup musik Second Chance yang akhirnya menduduki peringkat kedua. Ia berhasil masuk X Factor setelah menyanyinyakn lagu Give Me Love oleh Ed Sheeran. Berikut ini penjelasan lebih lanjut terkait Alvin Jonathan, pemenang X Factor Indonesia.

Alvin Jonathan lahir di Malang, Jawa Timur pada 20 September tahun 1997. Alvin Jonathan pernah mengikuti ajang pencarian baat Idola Cilik tahun 2009. Alvin Jonathan berhasil menjadi juara ketiga, dikalahkan oleh Lintar yang menjadi juara pertama.

Di Idola Cilik Musim Ketiga, Alvin Jonathan membawakan lagu “Akulah Dia” milik Drive dan “Hidupmu Hidupku” yang dibawakan oleh Zian Zigas. Selain itu, ia juga sempat membawakan lagu “Jujur Aku Tak Sanggup” milik Pasto dan “Untukku” milik Chrisye serta “Mohon Ampun Aku” dari D’masiv.

Pada tahun 2014, Alvin Jonathan mencoba bergabung dengan Mario Stevano, sebagai Runner Up Idola Cilik musim ketiga dan Patton runner up Idola Cilik musim kedua dalam grup bernama Yujin. Grup itu pun mengeluarkan single “Mengenalmu”.  Sayangnya, pada tahun 2015, band ini bubar dan para personil memutuskan berkarir secara solo. Sempat setelah sukses menjadi juara di Idola Cilik, Alvin merilis single “Berteman Saja”

Alvin yang memiliki suara indah itu pun merilis lagu religi bersama Olga Victoria dengan judul “RancanganMu Indah” dan “Jiwaku Bersuka” pada tahun 2011. Alvin Jonathan juga mampu memainkan beberapa alat musik. Alvin Jonathan mempu bermain piano dan gitar.

Alvin Jonathan mengaku mengikuti audisi karena merasa bosan dengan hidupnya. “Karena saya bosan sama hidup saya,” kata Alvin yang langsung membuat BCL terkejut saat itu.

Demikian penjelasan terkait dengan Alvin Jonathan pemenang X Factor Indonesia. Diketahui Alvin telah mendapatkan penghargaan di ajang Idola Cilik sebelumnya dan berkarir dalam dunia musik. Kemudian ia kini menjadi pemenang X Factor Indonesia.

Kontributor : Annisa Fianni Sisma

Jadwal Liga Italia Malam Ini, Prediksi Atalanta vs Verona H2H, Live

tirto.id – Prediksi Atalanta vs Hellas Verona dalam jadwal Liga Italia 2021/2022 malam ini bisa saja berpihak kepada La Dea jika melihat rekor head to head (H2H) kedua tim. Siaran langsung pertandingan pekan 33 Serie A ini dapat disaksikan via live streaming beIN Sports, Selasa tanggal 19 April 2022, pukul 02.00 WIB.

Sebelum menjamu Verona di di Stadion Atleti Azzurri, Bergamo, Atalanta baru saja terdepak dari Liga Eropa 2021/2022. La Dea juga menelan kekalahan dari Sassuolo di Liga Italia pekan lalu. Maka, laga kontra Gialloblu nanti bakal menjadi pelampiasan untuk kembali ke jalur kemenangan.

Tiga poin amat berarti bagi Atalanta karena bisa membuka peluang untuk mendapatkan tiket ke Eropa musim depan. Sementara bagi Hellas Verona, pertandingan tandang nanti dapat menjadi usaha untuk berusaha bangkit usai dikandaskan Inter Milan 2-0 di laga terakhir.

Prediksi Atalanta vs Verona: Jadwal Liga Italia 2021/202 Live TV Malam Ini

Atalanta akan tampil di kandang setelah hasil buruk di Liga Eropa usai tersingkir di babak perempat final oleh RB Leipzig dengan agregat 1-3. Dua gol dari Christopher Nkunku memupus asa La Dea melaju lebih jauh di kompetisi Eropa musim ini.

Di klasemen Serie A, posisi tim asuhan Gian Piero Gasperini baru perlahan melorot ke peringkat 8. Dua pertandingan terakhir melawan Sassuolo dan Napoli berakhir dengan kekalahan. Atalanta mengumpulkan 51 poin dari 31 laga, terpaut 4 poin dari zona kualifikasi Liga Konferensi Eropa.

Duvan Zapata dan kolega menghadapi tugas berat jika ingin menyelesaikan musim ini di posisi 4 besar. Saingan terdekat untuk memperebutkan tempat tersebut sejauh ini Lazio. Beruntung, Atalanta baru memainkan 31 laga, tersisa dua laga yang belum dilakoni. Sementara Lazio sudah mencapai 33 laga.

Jika mampu menuai kemenangan atas Hellas Verona dan melanjutkan laga-laga berikutnya dengan poin penuh, kans Atalanta bermain di kompetisi Eropa masih terbuka. Oleh karena itu, laga malam nanti diprediksi menjadi ajang Atalanta tampil maksimal dan menciptakan peluang sebanyak mungkin.

Akan tetapi, Hellas Verona tidak dapat diremehkan. Gialloblu termasuk tim yang dapat memaksimalkan gol dari situasi open play dengan raihan 42 gol. Catatan ini sejajar dengan Inter Milan dan Atalanta sendiri, hanya selisih 3 gol dari Lazio yang menjadi tim paling jago mengonversi open play menjadi gol.

Kendati demikian, skuad besutan Igor Tudor punya masalah di lini pertahanan. Hellas Verona gagal menorehkan clean sheet sejak tahun lalu di laga tandang di Liga Italia musim ini. Verona juga telah kebobolan 49 gol meskipun berhasil mengoyak gawang lawan sebanyak 56 kali. Celah ini dapat dimanfaatkan Atalanta.

Hellas Verona kini duduk di peringkat 10 klasemen Serie A mengkoleksi 45 poin. Dalam lima laga terakhir, mereka cuma sanggup meraup tiga poin hasil kemenangan satu-satunya mereka saat menjamu Genoa. Empat pertandingan lainnya berakhir dua kali imbang dan dua kali kalah.

Giovanni Simeono dan kolega perlu mengamankan posisi mereka di 10 besar agar menjauh dari ancaman Torino di peringkat 11 yang berjarak 5 poin. Dengan tekad Atalanta yang tidak ingin kehilangan tiket ke Eropa musim depan, pertandingan malam nanti tampaknya bakal sengit.

Perkiraan Susunan Pemain Atalanta vs Hellas Verona

Atalanta memiliki beberapa pemain yang diragukan tampil untuk laga nanti malam, antara lain Joakim Maehle, Rafael Toloi, dan Josip Ilicic.

Di barisan pertahanan, Berat Djimsiti akan bekerjasama dengan Merih Demiral dan Jose Luis Palomino. Sementara di lini depan, Duvan Zapata akan memimpin barisan serang dan kemungkinan berduet dengan Luis Muriel.

Dari kubu tim tamu, Pawel Dawidowicz dan Ivor Pandur tampaknya bakal menepi saat Hellas Verona melawat ke Bergamo. Sementara gelandang serang Antonin Barak dinyatakan telah berada dalam kondisi sehat dan siap menyokong barisan penyerang Gialloblu.

Atalanta (3-4-1-2): Musso; Djimsiti, Demiral, Palomino; Hateboer, De Roon, Freuler, Davide Zappacosta; Koopmeiners, Duvan Zapata; Muriel

Hellas Verona (3-4-2-1): Montipo; Ceccherini, Gunter, Casale; Faraoni, Tameze, Ivan Ilic, Lazovic; Barak, Caprari; Simeone

Rekor Head to Head (H2H) Atalanta vs Hellas Verona

Rekor pertemua kedua tim menunjukkan bahwa Atalanta lebih unggul daripada Hellas Verona. Dari 6 bentrok terakhir, La Dea meraih empat kali kemenangan dan hanya sekali menelan kekalahan, termasuk pada pertemuan pertama mereka musim ini.

Di sisi lain, Hellas Verona terakhir kali memenangi laga melawan Atalanta pada 28 November 2020. Kedua tim baru sekali bermain imbang.

5 Pertandingan Terakhir Atalanta vs Hellas Verona

12/11/2021: Verona 1-2 Atalanta

21/03/2021: Verona 0-2 Atalanta

28/11/2020: Atalanta 0-2 Verona

18/07/2020: Verona 1-1 Atalanta

07/12/2019: Atalanta 3-2 Verona

5 Pertandingan Terbaru Atalanta

21/03/22: Bologna 0 – 1 Atalanta

03/04/22: Atalanta 1 – 3 Napoli

07/04/22: RB Leipzig 1 – 1 Atalanta

10/04/22: Sassuolo 2 – 1 Atalanta

14/04/2022: Atalanta 0-2 RB Leipzig

5 Pertandingan Terbaru Atalanta

21/03/22: Bologna 0 – 1 Atalanta

03/04/22: Atalanta 1 – 3 Napoli

07/04/22: RB Leipzig 1 – 1 Atalanta

10/04/22: Sassuolo 2 – 1 Atalanta

14/04/2022: Atalanta 0-2 RB Leipzig

Live Streaming Atalanta vs Hellas Verona di beIN Sports

Pertandingan Atalanta vs Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia 2021/2022 pekan ini bisa disaksikan via live streaming beIN Sports pada Sabtu, 9 April 2022, mulai pukul 02.00 WIB.

Klasemen Liga Spanyol: Barcelona Kalah, Madrid Sedikit Lagi Juara

BARCELONA, SPAIN - APRIL 18: Luuk de Jong of Barcelona reacts after the final whistle of during the LaLiga Santander match between FC Barcelona and Cadiz CF at Camp Nou on April 18, 2022 in Barcelona, Spain. (Photo by David Ramos/Getty Images)

Jakarta – Barcelona baru saja ditekuk Cadiz 0-1 di kandang sendiri. Hasil ini membuat jalan Real Madrid menuju gelar Liga Spanyol musim ini kian terbuka lebar.

Bermain di Camp Nou, Selasa (19/4/2022) dini hari WIB, Barcelona yang menguasai jalannya laga dikejutkan lewat gol Lucas Perez di menit ke-48, memanfaatkan bola liar di depan gawang Marc-Andre ter Stegen. Keunggulan itu bertahan hingga usai.

Kemenangan ini membuat Cadiz keluar dari zona degradasi. Klub berjuluk Los Piratas itu kini menempati posisi 16 klasemen sementara dengan 31 poin dari 32 laga, unggul dua poin dari Mallorca yang ada di batas atas zona merah.

Sedangkan Barcelona, meski menelan kekalahan tetap di posisi dua dengan 60 poin dari 31 laga. Angka tersebut sama dengan Sevilla dan Atletico Madrid yang menempati urutan ketiga dan empat, namun keduanya sudah tampil 32 kali.

Hanya saja, hasil ini membuat upaya Barcelona untuk mengejar Madrid yang menempati puncak klasemen kian sulit. El Real yang mengalahkan Sevilla 3-2 sehari sebelumnya sudah mengumpulkan 75 poin dari 32 laga, unggul 15 poin dari skuad asuhan Xavi Hernandez.

Dengan enam laga tersisa, Karim Benzema dkk kini hanya butuh tujuh poin untuk mengunci gelar LaLiga. Sementara bagi Barcelona, upaya mengunci tiket ke Liga Champions musim depan tampak lebih realistis.

Namun mereka juga tak boleh terpeleset di tujuh laga sisa. Selain Sevilla dan Atletico, masih ada Real Betis (57 poin) dan Real Sociedad (55 poin) di peringkat lima dan enam yang juga mengejar tiket ke Liga Champions musim depan.

Hasil Pertandingan Barcelona vs Cadiz: Skor 0-1

Hasil Liga Spanyol: Ditekuk Cadiz, Barcelona Makin Sulit Kejar Madrid

Bola.net – Barcelona harus mengakui keunggulan Cadiz dengan skor 0-1 kala bertemu dalam partai La Liga 2021/22 jornada 32 di Camp Nou, Selasa (19/4/2022) dini hari WIB.

Setelah bermain imbang 0-0 di babak pertama, Barcelona kecolongan oleh gol Lucas Perez di awal babak kedua. Tuan rumah pun tak mampu mengejar ketinggalan di sisa laga.

Berkat hasil ini, Cadiz sukses keluar dari zona degradasi. Cadiz saat ini menghuni posisi 16 dengan poin 31. Sementara itu, Barca tetap tertahan di peringkat dua dengan poin 60.

 

Babak Pertama

Barcelona mencoba langsung tampil agresif sejak awal babak pertama. Sayang, peluang yang didapat Ousmane Dembele dan Ferran Torres masih belum mampu membuahkan gol.

Cadiz sendiri beberapa kali menebar ancaman untuk pertahanan Barca, termasuk lewat aksi Lucas Perez. Beruntung bagi tuan rumah, penyelesaian akhir lawannya masih melebar dari sasaran.

Barca dan Cadiz sama-sama memperoleh kesempatan untuk membuka keunggulan. Namun, tak ada gol yang tercipta sampai wasit meniupkan peluit tanda turun minum.

 

Babak Kedua

Hanya tiga menit usai kembali dari kamar ganti, Cadiz akhirnya sukses memecah kebuntuan berkat gol Perez memanfaatkan betapa lengahnya barisan pertahanan Barca.

Sebuah crossing yang dikirim Alex Fernandez mampu menemui Ruben Sobrino. Dua usahanya pun sempat dimentahkan Marc-Andre ter Stegen sebelum bola rebound berhasil dicocor Perez menjadi gol.

Barca pun merespons situasi ini dengan meningkatkan intensitas serangan mereka, termasuk dengan memasukkan Pierre-Emerick Aubameyang menggantikan Memphis Depay.

Serangkaian peluang pun didapat Barca di sisa laga. Namun, tak ada gol penyama kedudukan yang tercipta hingga peluit panjang berbunyi. Skor 1-0 untuk kemenangan Cadiz pun menjadi hasil akhir laga ini.

 

Susunan Pemain

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Sergino Dest (Oscar Mingueza 90′), Eric Garcia, Clement Lenglet (Adama Traore 77′), Jordi Alba; Frenkie de Jong (Luuk de Jong 77′), Sergio Busquets, Gavi; Ousmane Dembele, Memphis Depay (Pierre-Emerick Aubameyang 62′), Ferran Torres.

Cadiz: Jeremias Ledesma; Raul Parra (Carlos Akapo 64′), Luis Hernandez, Fali Jimenez, Alfonso Espino; Salvi (Ivan Alejo 64′), Jens Jonssonn (Victor Chust 77′), Jose Mari (Federico San Emeterio 64′), Alex Fernandez; Lucas Perez, Ruben Sobrino (Santiago Arzamendia 83′).

Profil Alvin Jonathan, Mantan Idola Cilik Jadi Juara X Factor Indonesia 2022

Profil Alvin Jonathan, Mantan Idola Cilik Jadi Juara X Factor Indonesia 2022

Suara.com – Alvin Jonathan kini tengah menjad perbincangan lantaran kemenangannya dalam ajang bakat X Factor Indonesia musim ketiga. Kemenangan itu Alvin dapatkan setelah mengalahkan berbagai kontestan lainnya. Alvin merupakan anak didik dari Bunga Citra Lestari dan mampu berhasil menjadi juara dalam X Factor Indonesia.

Alvin berhasil mengalahkan grup musik Second Chance yang akhirnya menduduki peringkat kedua. Ia berhasil masuk X Factor setelah menyanyinyakn lagu Give Me Love oleh Ed Sheeran. Berikut ini penjelasan lebih lanjut terkait Alvin Jonathan, pemenang X Factor Indonesia.

Alvin Jonathan lahir di Malang, Jawa Timur pada 20 September tahun 1997. Alvin Jonathan pernah mengikuti ajang pencarian baat Idola Cilik tahun 2009. Alvin Jonathan berhasil menjadi juara ketiga, dikalahkan oleh Lintar yang menjadi juara pertama.

Alvin X Factor [Instagram]
Alvin X Factor [Instagram]

Di Idola Cilik Musim Ketiga, Alvin Jonathan membawakan lagu “Akulah Dia” milik Drive dan “Hidupmu Hidupku” yang dibawakan oleh Zian Zigas. Selain itu, ia juga sempat membawakan lagu “Jujur Aku Tak Sanggup” milik Pasto dan “Untukku” milik Chrisye serta “Mohon Ampun Aku” dari D’masiv.

Pada tahun 2014, Alvin Jonathan mencoba bergabung dengan Mario Stevano, sebagai Runner Up Idola Cilik musim ketiga dan Patton runner up Idola Cilik musim kedua dalam grup bernama Yujin. Grup itu pun mengeluarkan single “Mengenalmu”.  Sayangnya, pada tahun 2015, band ini bubar dan para personil memutuskan berkarir secara solo. Sempat setelah sukses menjadi juara di Idola Cilik, Alvin merilis single “Berteman Saja”

Alvin yang memiliki suara indah itu pun merilis lagu religi bersama Olga Victoria dengan judul “RancanganMu Indah” dan “Jiwaku Bersuka” pada tahun 2011. Alvin Jonathan juga mampu memainkan beberapa alat musik. Alvin Jonathan mempu bermain piano dan gitar.

Alvin Jonathan mengaku mengikuti audisi karena merasa bosan dengan hidupnya. “Karena saya bosan sama hidup saya,” kata Alvin yang langsung membuat BCL terkejut saat itu.

Demikian penjelasan terkait dengan Alvin Jonathan pemenang X Factor Indonesia. Diketahui Alvin telah mendapatkan penghargaan di ajang Idola Cilik sebelumnya dan berkarir dalam dunia musik. Kemudian ia kini menjadi pemenang X Factor Indonesia.

Jadwal Liga Italia Malam Ini, Prediksi Atalanta vs Verona H2H, Live

Atalanta. Paolo Magni / ANSA melalui AP

tirto.id – Prediksi Atalanta vs Hellas Verona dalam jadwal Liga Italia 2021/2022 malam ini bisa saja berpihak kepada La Dea jika melihat rekor head to head (H2H) kedua tim. Siaran langsung pertandingan pekan 33 Serie A ini dapat disaksikan via live streaming beIN Sports, Selasa tanggal 19 April 2022, pukul 02.00 WIB. Sebelum menjamu Verona di di Stadion Atleti Azzurri, Bergamo, Atalanta baru saja terdepak dari Liga Eropa 2021/2022. La Dea juga menelan kekalahan dari Sassuolo di Liga Italia pekan lalu. Maka, laga kontra Gialloblu nanti bakal menjadi pelampiasan untuk kembali ke jalur kemenangan. Tiga poin amat berarti bagi Atalanta karena bisa membuka peluang untuk mendapatkan tiket ke Eropa musim depan. Sementara bagi Hellas Verona, pertandingan tandang nanti dapat menjadi usaha untuk berusaha bangkit usai dikandaskan Inter Milan 2-0 di laga terakhir. Prediksi Atalanta vs Verona: Jadwal Liga Italia 2021/202 Live TV Malam Ini Atalanta akan tampil di kandang setelah hasil buruk di Liga Eropa usai tersingkir di babak perempat final oleh RB Leipzig dengan agregat 1-3. Dua gol dari Christopher Nkunku memupus asa La Dea melaju lebih jauh di kompetisi Eropa musim ini. Di klasemen Serie A, posisi tim asuhan Gian Piero Gasperini baru perlahan melorot ke peringkat 8. Dua pertandingan terakhir melawan Sassuolo dan Napoli berakhir dengan kekalahan. Atalanta mengumpulkan 51 poin dari 31 laga, terpaut 4 poin dari zona kualifikasi Liga Konferensi Eropa. Duvan Zapata dan kolega menghadapi tugas berat jika ingin menyelesaikan musim ini di posisi 4 besar. Saingan terdekat untuk memperebutkan tempat tersebut sejauh ini Lazio. Beruntung, Atalanta baru memainkan 31 laga, tersisa dua laga yang belum dilakoni. Sementara Lazio sudah mencapai 33 laga. Jika mampu menuai kemenangan atas Hellas Verona dan melanjutkan laga-laga berikutnya dengan poin penuh, kans Atalanta bermain di kompetisi Eropa masih terbuka. Oleh karena itu, laga malam nanti diprediksi menjadi ajang Atalanta tampil maksimal dan menciptakan peluang sebanyak mungkin. Akan tetapi, Hellas Verona tidak dapat diremehkan. Gialloblu termasuk tim yang dapat memaksimalkan gol dari situasi open play dengan raihan 42 gol. Catatan ini sejajar dengan Inter Milan dan Atalanta sendiri, hanya selisih 3 gol dari Lazio yang menjadi tim paling jago mengonversi open play menjadi gol. Kendati demikian, skuad besutan Igor Tudor punya masalah di lini pertahanan. Hellas Verona gagal menorehkan clean sheet sejak tahun lalu di laga tandang di Liga Italia musim ini. Verona juga telah kebobolan 49 gol meskipun berhasil mengoyak gawang lawan sebanyak 56 kali. Celah ini dapat dimanfaatkan Atalanta. Hellas Verona kini duduk di peringkat 10 klasemen Serie A mengkoleksi 45 poin. Dalam lima laga terakhir, mereka cuma sanggup meraup tiga poin hasil kemenangan satu-satunya mereka saat menjamu Genoa. Empat pertandingan lainnya berakhir dua kali imbang dan dua kali kalah. Giovanni Simeono dan kolega perlu mengamankan posisi mereka di 10 besar agar menjauh dari ancaman Torino di peringkat 11 yang berjarak 5 poin. Dengan tekad Atalanta yang tidak ingin kehilangan tiket ke Eropa musim depan, pertandingan malam nanti tampaknya bakal sengit. Baca juga: Prediksi Betis vs Elche & Jadwal Liga Spanyol Jam Tayang Live TV Prediksi Udinese vs Salernitana, Jadwal Liga Italia Serie A Live TV Prediksi Inter vs Milan: Jadwal Semifinal Coppa Italia Live di TVRI Perkiraan Susunan Pemain Atalanta vs Hellas Verona Atalanta memiliki beberapa pemain yang diragukan tampil untuk laga nanti malam, antara lain Joakim Maehle, Rafael Toloi, dan Josip Ilicic. Di barisan pertahanan, Berat Djimsiti akan bekerjasama dengan Merih Demiral dan Jose Luis Palomino. Sementara di lini depan, Duvan Zapata akan memimpin barisan serang dan kemungkinan berduet dengan Luis Muriel. Dari kubu tim tamu, Pawel Dawidowicz dan Ivor Pandur tampaknya bakal menepi saat Hellas Verona melawat ke Bergamo. Sementara gelandang serang Antonin Barak dinyatakan telah berada dalam kondisi sehat dan siap menyokong barisan penyerang Gialloblu. Atalanta (3-4-1-2): Musso; Djimsiti, Demiral, Palomino; Hateboer, De Roon, Freuler, Davide Zappacosta; Koopmeiners, Duvan Zapata; Muriel Hellas Verona (3-4-2-1): Montipo; Ceccherini, Gunter, Casale; Faraoni, Tameze, Ivan Ilic, Lazovic; Barak, Caprari; Simeone Rekor Head to Head (H2H) Atalanta vs Hellas Verona Rekor pertemua kedua tim menunjukkan bahwa Atalanta lebih unggul daripada Hellas Verona. Dari 6 bentrok terakhir, La Dea meraih empat kali kemenangan dan hanya sekali menelan kekalahan, termasuk pada pertemuan pertama mereka musim ini. Di sisi lain, Hellas Verona terakhir kali memenangi laga melawan Atalanta pada 28 November 2020. Kedua tim baru sekali bermain imbang. 5 Pertandingan Terakhir Atalanta vs Hellas Verona 12/11/2021: Verona 1-2 Atalanta 21/03/2021: Verona 0-2 Atalanta 28/11/2020: Atalanta 0-2 Verona 18/07/2020: Verona 1-1 Atalanta 07/12/2019: Atalanta 3-2 Verona 5 Pertandingan Terbaru Atalanta 21/03/22: Bologna 0 – 1 Atalanta 03/04/22: Atalanta 1 – 3 Napoli 07/04/22: RB Leipzig 1 – 1 Atalanta 10/04/22: Sassuolo 2 – 1 Atalanta 14/04/2022: Atalanta 0-2 RB Leipzig 5 Pertandingan Terbaru Hellas Verona 06/03/22: Fiorentina 1 – 1 Verona 13/03/22: Verona 1 – 2 Napoli 20/03/22: Empoli 1 – 1 Verona 04/04/22: Verona 1 – 0 Genoa 09/04/2022: Inter 2-0 Verona Live Streaming Atalanta vs Hellas Verona di beIN Sports Pertandingan Atalanta vs Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia 2021/2022 pekan ini bisa disaksikan via live streaming beIN Sports pada Sabtu, 9 April 2022, mulai pukul 02.00 WIB. Anda dapat berlangganan paket Rp20.000 per minggu, atau Rp45.000 per bulan. Dengan berlangganan, pemirsa beIN Sports tidak hanya bisa menonton seluruh laga Serie A, juga LaLiga Spanyol, Ligue 1, serta kompetisi sepak bola menarik lainnya.