JIS muncul sebagai salah satu opsi stadion Piala Dunia U-17 setelah ada kekhawatiran Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, tidak bisa digunakan karena akan menggelar konser Coldplay. Jadwal kedua acara tersebut berdekatan, Piala Dunia U-17 dimulai 10 November sampai 2 Desember, konser Coldplay berlangsung pada 15 November 2023.
Namun PSSI mendorong adanya renovasi terlebih dahulu karena beberapa fasilitas JIS dianggap belum berstandar FIFA. Hal itu kemudian menimbulkan polemik hingga tudingan politisasi. Erick membantahnya dan menegaskan renovasi JIS murni untuk Piala Dunia U-17.
Berikut ini empat fakta terbaru JIS yang diungkapkan Erick Thohir:
1. Diajukan untuk Piala Dunia U-17 2023
Erick akhirnya resmi mengumumkan bahwa JIS akan diajukan sebagai salah saru arena Piala Dunia U-17. Ia menggelar rapat koordinasi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo di Kantor Kemenpora, Jumat, 7 Juli 2023.
Dari hasil rapat tersebut, ditetapkan ada empat sampai delapan stadion yang akan dajukan ke FIFA. Enam di antaranya merupakan stadion yang sedianya digunakan untuk Piala Dunia U-20, lalu ditambah JIS, dan satu stadion yang belum diungkapkan.
“Kami menyampaikan hasil pertemuan FIFA sesuai ajuan nanti lapangan-lapangan yang kami prioritaskan, ada empat sampai delapan lapangan,” ujar Erick dalam jumpa pers di Media Center Kemenpora, Jumat, 7 Juli 2023.
“Nanti dari FIFA akan datang ke Indonesia untuk kembali menyeleksi lapangan yang diajukan, kami memprioritaskan lapangan yang lolos untuk kejuaraan sebelumnya,” kata dia menambahkan.
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo (kedua kanan) meninjau Jakarta International Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa 4 Juli 2023. Menpora meninjau kesiapan JIS untuk diajukan kepada FIFA sebagai salah satu lokasi Piala Dunia U-17 yang akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
2. Gangguan Gulma di Rumput
Erick mengungkapkan kondisi rumput JIS tidak merata. Ia pun mendorong perbaikan rumput agar dapat lolos verifikasi FIFA.
Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha menerangkan rumput JIS ditumbuhi gulma, jenis tanaman pengganggu yang tumbuh di sekitar rumput. Hal itu disebabkan karena kurangnya asupan sinar matahari.
“(Rumput JIS) ada gulmanya karena kurang sinar matahari. Jadi ada seperti penyakit-penyakit, ada gangguan-gangguan karena kelebihan atau kekurangan sinar matahari. Tapi kasus JIS ini, kekurangan sinar matahari,” ucapnya saat ditemui di Hotel Shalva, Jakarta Pusat, Jumat, 7 Juli 2023.