Jakarta, CNN Indonesia — Pecco Bagnaia berhasil memenangkan sprint race MotoGP Amerika. Berikut klasemen MotoGP 2023 usai momen tersebut.
Bagnaia meraih poin maksimal yaitu 12 angka setelah jadi yang tercepat di sprint race MotoGP Amerika. Tambahan 12 poin itu membuat Bagnaia kini mengoleksi 53 poin.
Selisih poin antara Bagnaia dengan Marco Bezzecchi pun kini menipis menjadi tinggal satu poin. Bezzecchi sendiri meraih empat poin tambahan hasil finis keenam di posisi sprint race.
Haaland Dua Gol, Man City Menang dan Kejar Arsenal
Hasil Sprint Race MotoGP Amerika: Bagnaia Menang, Quartararo Jatuh
Hasil Ligue 1: Messi dan Mbappe Bawa PSG Makin Dekat dengan Juara
Jarak antara kedua pembalap tersebut dengan pembalap lain mulai terlihat melebar. Johann Zarco, Alex Marquez, dan Maverick Vinales tidak mendapat tambahan poin dari sprint race.
Alex Rins yang finis di posisi kedua sprint race kini mulai menggeliat di klasemen MotoGP. Alex Rins ada di peringkat kesembilan dengan koleksi 22 poin.
Merujuk pada hasil sprint race, peluang Bagnaia memenangkan balapan MotoGP Amerika terbilang besar. Bagnaia begitu dominan di sprint race hingga mampu menciptakan selisih 2,5 detik dari Alex Rins yang ada di posisi kedua.
Terlebih Bagnaia akan memulai balapan dari pole position sehingga ia punya kans untuk langsung tancap gas meninggalkan pembalap-pembalap lain sejak awal.
Kondisi itu membuat Bagnaia bakal jadi favorit. Hal yang paling penting untuk dilakukan Bagnaia adalah menghindari blunder seperti yang ia lakukan di MotoGP Argentina lalu.
Balapan MotoGP Amerika 2023 akan berlangsung pada Minggu (16/4) waktu setempat atau Senin (17/4) dini hari WIB.
Klasemen MotoGP Usai Sprint Race MotoGP Amerika
1. Marco Bezzecchi 54 poin
2. Pecco Bagnaia 53 poin
3. Johann Zarco 35 poin
4. Alex Marquez 33 poin
5. Maverick Vinales 32 poin
6. Jorge martin 29 poin
7. Brad Binder 27 poin
8. Jack Miller 26 poin
9. Alex Rins 22 poin
10. Franco Morbidelli 21 poin