Koper Kaesang Nyasar ke Bandara Kualanamu, Batik Air Minta Maaf

Lihat Foto Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep di Solo, Jawa Tengah, Senin (24/10/2022).

(KOMPAS.com/LABIB ZAMANI) Penulis Ahmad Naufal Dzulfaroh | Editor Rizal Setyo Nugroho KOMPAS.com – Media sosial Twitter diramaikan dengan unggahan anak bungsu Presiden Jokowi Widodo, Kaesang Pangarep yang mengalami kejadian lucu saat terbang dari Singapura ke Surabaya. Penyebabnya, koper miliknya tak ikut mendarat di Surabaya, melainkan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara. “Horeeee naik Batik Air ke Surabaya tapi koperku selamat sampe bandara Kualanamu. Terima kasih Batik Air,” tulis Kaesang melalui akun Twitter-nya @kaesangp. Unggahan itu pun mendapat banyak respons dari warganet. Bahkan, “Batik Air” masuk dalam trending Twitter sejak Minggu (13/11/2022). Dalam unggahan lainnya, Kaesang menganggap kopernya sengaja dibawa ke Medan untuk oleh-oleh anak kakaknya di Medan.  “Siap. Mungkin Batik Air tau kalo di koper itu ada oleh-oleh untuk anaknya Mas Wali Medan,” tulis Kaesang, menanggapi komentar warganet.

Baca juga: Viral, Video Pengendara Motor Pelat Merah Disebut Tak Mau Bayar dan Kabur Usai Isi BBM Penjelasan Batik Air Corporate Communications Strategic of Batik Air Danang Mandala Prihantoro menyampaikan permohonan maaf atas kejadian tersebut.

  “Menanggapi keluhan tentang bagasi yang tidak diterima di bandar udara tujuan dari salah satu tamu atas nama Kaesang Pangarep, dan perkembangan berita, bahwa Batik Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul,” kata Danang dalam keterangan resminya, Senin (14/11/2022). Menurutnya, Batik Air telah mengirimkan langsung bagasi tersebut ke alamat Kaesang dan sudah diterima pada Senin pukul 02.30 WIB.

Ia memastikan, pihaknya saat ini melakukan proses investigasi internal atas ketidaksesuaian memasukkan bagasi ini. “Hasil penyelidikan berupa rekomendasi atau referensi yang diperoleh akan dipergunakan (implementasikan) dalam rangka untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada tamu,” jelas dia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *