JAKARTA, KOMPAS.com – Startup yang bergerak di bidang makanan dan minuman (F&B) asal Indonesia, Kopi Kenangan, resmi menyandang status unicorn usai mendapatkan suntikan Pendanaan Seri C Tahap Pertama senilai 96 juta dollar AS atau sekitar Rp 1,3 triliun. Melalui pendanaan ini, valuasi perusahaan kini menembus 1 miliar dollar AS dimana pendanaan Seri C tersebut dipimpin oleh Tybourne Capital Management, dan diikuti sejumlah investor dari seri sebelumnya, seperti Horizons Ventures, Kunlun dan B Capital, serta investor baru yaitu Falcon Edge Capital. CEO dan Co-Founder Kopi Kenangan, Edward Tirtanata, mengklaim perusahaan yang ia pimpin tersebut berhasil menjadi perusahaan New Retail F&B (makanan dan minuman) unicorn pertama di Indonesia dan Asia Tenggara. Baca juga: Simak 6 Level Startup, Tak Hanya Unicorn “Merupakan suatu kehormatan bagi kami dapat mengumumkan pendanaan yang menempatkan Kopi Kenangan sebagai perusahaan New Retail F&B Unicorn pertama di Asia Tenggara,” ucap Edward kepada Kompas.com, Senin (27/12/2021). “Dukungan dari para investor kami, baik mereka yang telah mendukung kami sejak awal maupun para investor baru, merupakan bukti sekaligus memotivasi kami untuk terus fokus dalam meningkatkan produktivitas gerai dengan memanfaatkan teknologi demi mewujudkan pengalaman terbaik bagi setiap pelanggan,” tambah dia. Edward memaparkan, pendanaan ini diperoleh setelah Kopi Kenangan mengukuhkan posisinya sebagai brand dengan permintaan domestik yang tinggi, termasuk dari beberapa portfolio barunya, seperti brand roti bernama Cerita Roti, ayam goreng Chigo, soft-cookies Kenangan Manis, sekaligus menghadirkan berbagai inovasi baru seperti menu topping Sultan Boba. Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email Kopi Kenangan juga berhasil mencatatkan pertumbuhan pendapatan yang baik selama 12 bulan terakhir, dengan angka penjualan lebih dari 2 kali lipat dibanding tahun sebelumnya. Hal ini berhasil dilakukan dengan menjaga tingkat profitabilitas yang sehat pada setiap gerai, sekaligus memangkas periode balik modal setiap gerai menjadi lebih singkat. Edward juga mengatakan, selama satu tahun terakhir, aplikasi Kopi Kenangan juga tercatat sebagai aplikasi kopi yang paling banyak diunduh dan berhasil meraih peringkat terbaik di Indonesia. Dengan pendanaan baru ini, Kopi Kenangan berencana untuk mempercepat ekspansi Cerita Roti, Chigo serta Kenangan Manis ke seluruh Indonesia. Kopi Kenangan juga akan terus memperluas jaringannya hingga merambah pasar internasional. Baca juga: Startup Ini Tunjuk Gita Wirjawan Jadi Komisaris Utama Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
Serial Adaptasi Game The Last of Us Season 2 Mulai Casting Pemeran Abby
Serial adaptasi game The Last of Us bakal mulai memasuki season kedua. Adapun season pertama serial ini ditutup dengan Joel yang rela menghabisi seluruh orang di lab untuk menghindarkan Ellie dari operasi yang dapat merenggut nyawanya. Pasalnya, di The Last of Us, sejak awal Ellie jadi gadis yang dicari-cari karena darahnya kebal terhadap jamur Cordyceps. Karakter ini bahkan …
Kartu Prakerja Gelombang 52 Dibuka, Ini Syarat & Cara Daftar di prakerja.go.id, Ada Insentif 4,2 JT
Kartu Prakerja Gelombang 52 Dibuka, Ini Syarat & Cara Daftar di prakerja.go.id, Ada Insentif 4,2 JT lihat foto Instagram Kartu Prakerja Pendaftaran Prakerja Gelombang 52 Dibuka. Kartu Prakerja Gelombang 52 Dibuka! Ini Syarat & Cara Daftar Klik prakerja.go.id, Ada Insentif 4,2 JT Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 52 resmi dibuka, Selasa, (9/5/2023). Pengumuman pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 52 ini disampaikan Manajemen …
Dua Bamus Betawi Melebur Jadi Majelis Amanah Kaum Betawi, Heru Budi Ucapkan Selamat
Dua Bamus Betawi Melebur Jadi Majelis Amanah Kaum Betawi, Heru Budi Ucapkan Selamat Ketua Bamus 1982, H. Oding atau Zainuddin bersama Ketua Bamus Riano Achmad dalam acara Deklarasi Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi, Kamis, 22 Desember 2022. Tempo/Mutia Yuantisya – Badan Musyawarah atau Bamus Betawi dan Bamus 1982 resmi melebur menjadi Majelis Amanah Kaum Betawi. Penyatuan dua …
F1 GP Inggris: Sergio Perez Podium 2 Meski Sempat Paling Belakang
F1 GP Inggris: Sergio Perez Podium 2 Meski Sempat Paling Belakang Sergio Perez merayakan podium 2 di Formula 1 Grand Prix Inggris, Minggu, 3 Juli 2022. (redbullcontentpool) – Penampilan Sergio Perez di balap mobil Formula 1 Grand Prix Inggris pada Minggu kemarin bisa menjadi salah satu yang terbaik dalam karirnya. Sempat berada di posisi empat besar, pembalap …
Jerome Polin Ajak Waseda Boys ke Papua, Nikmati Keindahan Alam Tanpa Gadget
Jerome Polin Ajak Waseda Boys ke Papua, Nikmati Keindahan Alam Tanpa Gadget Jerome Polin dan Waseda Boys bersama anak-anak di Wamena, Papua. Instagram/@jeromepolin. – YouTuber dan selebgram, Jerome Polin mengajak tiga temannya dari Jepang yang tergabung dalam Waseda Boys keliling Indonesia termasuk ke Wamena, Jayawijaya, Papua. Waseda Boys yang terdiri dari Jerome Polin, Tomohiro Yamashita, Yusuke Sakazaki, dan …