Masa-Masa Sulit Nita Gunawan di Semarang, Numpang Hidup di Kos-kosan Orang: Saking Nggak Ada Duit

Masa-Masa Sulit Nita Gunawan di Semarang, Numpang Hidup di Kos-kosan Orang: Saking Nggak Ada Duit
Potret body goals Nita Gunawan (Instagram/@nitagunawan09)
Suara.com – Nita Gunawan terpaksa tak melanjutkan pendidikan ke jenjang kuliah karena kondisi perekonomian keluarga. Sejak sang ayah meninggal dunia, dia harus mandiri dan ikut membantu agar dapur di rumahnya tetap ngebul.

“Aku tidak pernah mengandalkan uang dari orang tua aku. Jadi begitu aku lulus SMA, aku cari kerjaan sendiri,” ujar Nita Gunawan menceritakan masa lalunya saat hadir di YouTube Deddy Corbuzier, Kamis (1/9/2022).

Deddy Corbuzier kemudian bertanya soal kehidupan paling sulit yang pernah dialami Nita Gunawan selama hidup mandiri usai lulus SMA. Nita langsung teringat momen menumpang hidup di kos-kosan salah seorang kerabat jauh.

“Paling susah aku dulu pernah numpang sama teman kakak ipar aku, pertama kali di Semarang. Numpang di kos saking nggak ada duitnya,” ujar perempuan yang pernah digosipkan dekat dengan Raffi Ahmad ini.

Tak mau terlena mengandalkan kerabatnya, Nita Gunawan mencari uang sebagai pekerja lepas.

Potret body goals Nita Gunawan (Instagram/@nitagunawan09)
Potret body goals Nita Gunawan (Instagram/@nitagunawan09)

“Aku di Semarang kan numpang ngekos, besoknya kalau kita nggak kerja kita nggak dapat duit. Nggak bisa makan juga,” kata Nita Gunawan.

“Makan juga numpang, itu sekitar seminggu,” ujarnya lagi.

Pekerjaan lepas yang biasa didapat Nita Gunawan mulai dari model busana hingga pagar ayu untuk acara pernikahan. Dia bersyukur bisa melakukan 2 pekerjaan dalam sehari.

“Setelah seminggu kita kerja freelance misalnya pagar ayu di pernikahan. Tapi kebetulan Puji Tuhan aku setiap hari bisa dua kali kerja,” ujarnya.

Baca Juga:Nita Gunawan Sakit Hati Dibandingkan dengan Bando Nagita Slavina

“Misalnya pagar ayu terus ikut model, itu dikumpul-kumpulin satu bulan bisa hidup, bisa ngasih mamah aku juga,” kata Nita Gunawan lagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *