tirto.id – Bacaan niat puasa Rajab adalah doa yang dibaca untuk orang-orang yang melkasanakan puasa Rajab. Bagaimana doa niat puasa Rajab? Bolehkah dibaca tidak pada malam hari atau di keesokan harinya? Berikut penjelasan selengkapnya. Salah satu amalan sunnah bulan Rajab adalah berpuasa. Sebagaimana dikutip NU Online, menurut Imam al-Ghazali (w. 1111 M), kesunnahan berpuasa lebih ditekankan pada hari-hari yang memiliki kemuliaan. Ketentuan Puasa Rajab boleh dilakukan hanya beberapa hari saja. Tidak boleh selama satu bulan penuh. Terkait hal ini, sebagian sahabat Nabi, lanjut al-Ghazali, memakruhkan puasa Rajab selama satu bulan penuh karena dianggap menyerupai puasa bulan Ramahan. Sebagai saran, puasa Rajab baiknya dilakukan saat bertepatan hari-hari utama agar pahalanya lebih besar. Seperti pada ayyâmul bidh (tanggal 13, 14, dan 15), hari Senin, hari Kamis, dan hari Jumat (al-Ghazali, Ihyâ ‘Ulumiddîn, juz 3, h. 432). Niat Puasa Rajab: Bacaan Latin dan Artinya Waktu niat puasa Rajab adalah pada malam hari, yakni sejak terbenamnya matahari sampai terbit fajar. Berikut adalah lafal niatnya, demikian ditulis NU Online. نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى Nawaitu shauma Rajaba sunnatan lillâhi ta‘âlâ. Artinya: “Aku berniat puasa Rajab, sunnah karena Allah ta‘âlâ.” Ketentuan Membaca Niat Puasa Rajab Siang Hari Karena puasa Rajab merupakan puasa sunnah, maka bagi orang yang lupa niat pada malam hari, boleh niat siang harinya, yakni dari pagi hari sampai sebelum tergelincirnya matahari (waktu zuhur), selagi ia belum melakukan hal-hal yang dapat membatalkan puasa. Berikut adalah lafal niat ketika siang hari: نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا الْيَوْمِ عَنْ أَدَاءِ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i syahri rajaba lillâhi ta’âlâ. Artinya: “Saya niat puasa sunnah bulan Rajab hari ini, sunnah karena Allah ta’âlâ.” Baca juga: Khutbah Jumat Singkat & Terbaru 2022: Memaknai Bulan Rajab Tanggal 1 Rajab 1443 H jatuh pada Kamis, 3 Februari 2022 M menurut Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Keputusan penentuan awal Rajab ini didasarkan pada laporan tim rukyat yang tidak melihat hilal di seluruh Indonesia pada Selasa 29 Jumadal Akhirah 1443 H /1 Februari 2022 M. Bulan Rajab termasuk di antara bulan-bulan hijriah yang mulia dalam Islam. Amalan puasa yang dianjurkan pada Rajab adalah puasa-puasa sunah yang sudah lazim dikerjakan seperti bulan-bulan lainnya. Sebagai misal, puasa Senin dan Kamis, puasa Ayyamul Bidh (Hari-hari Putih), serta puasa Daud.
Related Posts
Kerap Mengamuk di Tempat Umum, Yudo Andreawan Menderita Mental Disorder
Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com – Yudo Andreawan, tersangka kasus perbuatan tidak menyenangkan dan penganiayaan yang viral di media sosial disebut pernah mengamuk di Jakarta dan Tangerang. Kepala Subdirektorat Ranmor Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Polisi Yuliansyah mengatakan, Yudo juga menunjukkan surat keterangan atau resep dokter perihal gangguan kejiwaan. “Hasil komunikasi …
Rating Pemain PSG Vs Rennes: Lionel Messi Menghilang Bak Hantu!
L. MessiParis Saint-Germain FCK. MbappéPlayer ratingsJuan BernatLigue 1FEATURESParis Saint-Germain FC vs Stade Rennais FCStade Rennais FC PSG lagi-lagi meraih hasil minor di Ligue 1, dihabisi oleh Rennes di Parc des Princes pada Minggu (19/3) malam. Paris Saint-Germain putus asa membutuhkan respons positif setelah disingkirkan Bayern Munich dari Liga Champions. Sampai saat ini, belum ada yang …
5 Cara Kuatkan Diri Menghadapi Renggangnya Persahabatan saat Dewasa
Di masa sekolah, pertemanan dan persahabatan bisa menjadi bagian dari support system terkuat dalam hidup. Kehadiran teman dan sahabat bisa membuat kita bertahan menghadapi masa-masa sulit. Namun, seiring waktu berjalan, pertemanan dan persahabatan yang dijalin bisa berubah. Saat kita dewasa, persahabatan bisa makin renggang. Teman dan sahabat yang dulu begitu dekat bisa makin menjauh. Situasi dan keadaan …
Saat Kylian Mbappe Ledek Selebrasi Mesum Emiliano Martinez
Paris – Emiliano Martinez sempat membuat selebrasi mesum di podium juara Piala Dunia 2022. Kylian Mbappe terekam kamera dan ketahuan meledeknya. Aksi Mbappe itu terekam seseorang, dan viral di media sosial. Awalnya, tampak Mbappe terlihat keluar dari kompleks latihan Paris Saint-Germain. Mbappe, yang terlihat seperti menenteng trofi Man of the Match Piala Dunia 2022, kemudian …
Pemeliharaan Sungai Ciliwung Bisa Jadi Barometer Perawatan Sungai Lain di Indonesia
Pemandangan Sungai Ciliwung di Manggarai, Jakarta, Kamis, 11 November 2022. Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan menggarap normalisasi Ciliwung sepanjang 4,8 kilometer dengan mengusulkan anggaran sekitar Rp700 miliar dalam Rancangan APBD 2023. TEMPO/Subekti – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengatakan pemeliharaan Sungai Ciliwung bisa jadi tolok ukur perawatan sungai lainnya di …