Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis Bagi Masyarakat Juli hingga Oktober

featured image
Proyek kereta cepat Jakarta-Bandung (Sumber: Wikimedia Commons)

Pemerintah berencana menggratiskan Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) bagi masyarakat, saat pelaksanaan uji coba, pada Juli hingga Oktober mendatang.

Meski demikian, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, tidak semua masyarakat dapat menikmati tarif gratis tersebut. Ia menyebutkan, nantinya penumpang yang bisa mencobanya secara gratis, bakal dipilih berdasarkan kriteria khusus.

“Penumpang belum dikenakan tarif. Gratis sampai Oktober. Nanti penumpangnya akan dipilih,” kata Budi melalui keterangan persnya di Stasiun Halim KCJB, Kamis (22/6/2023).

Sementara itu, Budi mengatakan izin operasi KCJB akan diterbitkan selambatnya pada 1 Oktober 2023. Pihaknya bekerja sama dengan Prancis untuk melakukan pengamatan terhadap KCJB.

“InsyaAllah izin operasi akan kita terbitkan sebelum atau paling lambat 1 Oktober. Kalau mungkin kita lakukan sebelum 18 Agustus, kita lakukan,” katanya.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan menimpali masyarakat yang tinggal di sekitar rel KCJB inilah yang bisa mencoba transportasi tersebut gratis, mulai Juli ini.

“Kita berikan rakyat kita di sepanjang rel kereta api ini untuk mencoba secara gratis kereta api ini, dan itu kita harapkan mungkin Juli sudah bisa kita lakukan,” kata Luhut.

Syok Sepsis Jadi Penyebab Fajri Pria Obesitas 300 Kg Meninggal Dunia

Proses evakuasi pria obesitas berbobot 300 kg di Rumah Sakit RSUD Kota Tangerang pada Jumat (9/6/2023).  Pasien berinisial MF itu hendak dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo  (RSCM) Jakarta Pusat.

KOMPAS.com – Moch Fajri Rifana, pasien obesitas dengan estimasi bobot 300 kilogram (kg) dikabarkan meninggal dunia dengan pemicunya adalah syok sepsis. Dokter Spesialis Anestesi Rumah Sakit Umum Pusat Nasional (RSUPN) Cipto Mangunkusumo atau RSCM Jakarta, Sidharta Kusuma Manggala menyampaikan kabar tersebut dalam konferensi pers pada Kamis (22/6/2023). “Dalam perjalanannya (selama perawatan) infeksi di kakainya tu semakin berat, kemudian ada infeksi di bagian paru-parunya. Infeksi ini bisa kita bilang sebagai syok sepsis,” kata dr. Sidharta seperti yang dikutip dari Antara. Baca juga: Kenapa Obesitas Bisa Menyebabkan Hipertensi? Ia menerangkan bahwa dalam sebulan ke belakang sebelum pasien dibawa ke RSCM, kondisinya sudah tidak bisa tidur terlentang. Itu artinya sudah ada masalah medis yang cukup serius dengan kardiorespirasi atau paru-paru serta jantungnya. Kondisi kaki sebelah kanannya saat itu juga sudah mengalami infeksi yang cukup parah, sehingga disarankan untuk ke rumah sakit. Fajri awalnya sempat menolak hingga kondisinya semakin parah dan akhirnya dibawa ke RSCM pada Jumat malam (9/6/2023). Dr. Sidharta mengatakan bahwa kondisi Fajri datang ke RSCM sudah mengalami sesak napas yang semakin berat hingga membutuhkan alat bantu pernapasan berupa ventilator. Baca juga: 10 Penyakit yang Diakibatkan Kurang Gerak, Bisa Obesitas sampai Kanker “Saat dipasang itu (ventilator) beliau mendapat obat-obatan yang naanya obat sedasi (obat anestesi) karena pemasangan ventilator cukup nyeri dan tidak enak, jadi kesadarannya itu dengan pengaruh obat, tidak full sadar,” ungkapnya. Selama di rumah sakit kondisi Fajri belum membaik karena infeksi kaki yang sudah berkembang parah ditambah infeksi paru-paru, yang disebut syok sepsis. Syok sepsis adalah kondisi di mana muncul respons tubuh terhadap infeksi yang berat. Dr. Sidharta menyebutkan bahwa selain adanya infeksi parah, ciri-ciri syok sepsis lainnya pada Fajri adalah terjadi kegagalan organ tubuh, seperti jantung dan ginjal disertai pembuluh darah yang mulai menurun. “Dilakukan terapi ginjal bersama dokter Tanggo, spesialis ginjal, hipertensi, serta ada dokter pencernaan karena pencernaannya bermasalah,” ucapnya. Baca juga: 10 Macam Penyakit Akibat Tubuh Kelebihan Gula, Obesitas hingga Depresi Berbagai infeksi pada organ tubuh Fajri, disebut dr. Sidharta, yang menyebabkan kegagalan organ tubuh (multiple organ dysfunction syndrome/MODS) terjadi hingga membuat kesehatannya semakin turun. Apalagi, daya tahan tubuh pria obesitas 300 kg tersebut sudah turun. Akibatnya, kuman yang ada di sekitar tubuh mudah menginfeksi dan menyebabkan penyakit yang dideritanya lebih berat hingga terjadi kegagalan organ. “Jadi, kondisi sepsis itu memang terjadi di kondisi-kondisi tertentu, seperti pasien dengan obesitas komorbid karena body mass index (indeks masa tubuh) di atas 25, ini 91. Jadi, benar-benar berat sekali,” terangnya.

Cerita Lady Baca Chat Rendy-Syahnaz di Aplikasi Ojol-Niat Cerai

Lady Nayoan

Jakarta – Pengakuan Lady Nayoan, istri Rendy Kjaernett, terkait dugaan perselingkuhan suaminya dengan Syahnaz Sadiqah lewat aplikasi ojek online menjadi pembahasan netizen.
Lady Nayoan menceritakan bagaimana dirinya bisa menemukan bukti chat tersebut. Hal ini terjadi pada Januari lalu, kala itu ia terbangun usai menyusui bayinya dan tak ada Rendy di kamar, ternyata suaminya tertidur usai menonton di lantai bawah dan ponselnya dalam keadaan tak terkunci.

Ternyata suaminya tengah menggunakan aplikasi ojek online dan berbagi pesan dengan Syahnaz.

“Dia lagi tidur tapi chat Gojeknya itu kebuka. Mungkin orang ngira aku ngecek-ngecekin, tapi nggak,” terangnya dalam podcast bersama Richard Lee seperti dilihat detikcom pada Kamis (22/6).

Baca juga:
Tuding Suami Selingkuh dengan Syahnaz, Lady Nayoan: Aku Mau Cerai
Ternyata Rendy dan Syahnaz memilih berhubungan lewat aplikasi ojek online dikarenakan pernah kepergok berhubungan lewat aplikasi Telegram.

Lady menyebutkan Rendy mengaku salah kala itu dan Syahnaz pun meminta maaf padanya serta berjanji tak akan mengulanginya lagi.

“Sebenarnya sempat ketahuan tapi dia bilang Rendy yang kontak-kontak dia lagi, terus dia janji ini bakalan jadi yang terakhir,” ujarnya.

Ternyata sebelumnya Lady juga sempat diberitahukan oleh salah satu rekan artis soal skandal suaminya dengan Syahnaz, tapi ia tak percaya.

Lady memilih untuk menanyakan langsung pada Syahnaz dan akhirnya mereka melakukan conference call. Di sana artis yang menceritakan skandal itu sempat dihubungi oleh Syahnaz dan dimaki-maki hingga diancam dilaporkan ke polisi.

Tak lama setelahnya bukti perselingkuhan itu ditunjukkan langsung di depan matanya sendiri. Hal itu terjadi saat Rendy sedang tidur dan ponselnya dalam kondisi terbuka. Lady melihat chat Rendy dengan Syahnaz di Telegram.

Baca juga:
Pengakuan Bagaimana Lady Pergoki Chat Mesra Rendy-Syahnaz di Aplikasi Ojol
“Ya tele nya kebuka dan keliatan chat ayang-ayangan. Terkejut dan ternyata yang kemarin orang yang udah dimaki-maki itu bener,” ungkapnya.

“Singkat sih (chat-nya) pokoknya ayang-ayanganlah. (Aku pun) panas dan marah, terus langsung bangunin dia (Rendy),” tambahnya.

Kini ia pun sudah membulatkan tekadnya untuk berpisah dengan suaminya itu.

“Dari awal aku (bikin) keputusan untuk posting, aku sudah bulat mau cerai,” pungkas Lady Nayoan.

30 Ucapan Hari Ulang Tahun Jakarta 2023 dan Twibbonnya!

Ucapan dan twibbon hari ulang tahun jakarta.

KOMPAS.com – DKI Jakarta bakal merayakan hari jadinya pada Kamis, 22 Juni 2023. Hari ulang tahun ke-496 Jakarta itu dirayakan dalam berbagai macam rangkaian acara, mulai dari Festival Jakarta Great Sale, Pekan Raya Jakarta (PRJ), hingga Jakreatifest. Promo merayakan hari ulang tahun Jakarta juga mulai bertebaran, mulai dari promo makanan sampai transportasi massal. Merayakan hari jadi Ibu Kota Indonesia itu juga bisa dilakukan dengan memasang twibbon lengkap dengan ucapan hari ulang tahun. Baca juga: Jakarta Fair 2023: Harga Tiket, Cara Beli, dan Line Up Musisinya Ucapan selamat ulang tahun Jakarta 2023 Dilansir dari Kontan, berikut kumpulan ucapan ulang tahun (HUT) Jakarta 2023: Selamat ulang tahun (HUT) ke-496 DKI Jakarta. Semoga Kota Jakarta semakin maju, bebas macet, bebas banjir, dan warganya hidup sejahtera. Selamat ulang tahun ke-496 Kota Jakarta. Semoga Jakarta selalu menjadi kota yang indah dan jaya selalu. Dirgahayu ke-496 untuk Kota Jakarta tercinta. Tiada tempat yang lebih indah selain Jakarta yang telah menjadi saksi sepanjang hidupku. Semoga makin jaya. Selamat hari jadi ke-496 Kota Jakarta. Semoga warga Jakarta makin kompak menjaga keindahan dan kenyaman kota penuh sejarah ini. Selamat ulang tahun ke-496 Jakarta! Harapanku hanya satu, Jakarta akan selalu jadi kota yang nyaman untuk tinggal dan memupuk harapan. Kota Jakarta menjadi harapan banyak kehidupan. Tempat pilihan mencapai setiap mimpi. Semoga Jakarta makin jaya dan indah. Dirgahayu ke-496 Kota Jakartaku.  Selamat ulang tahun ke-496 Kota Jakarta. Semakin maju, terdepan, aman, dan bahagia warganya. Selamat Ulang Tahun Kota Jakarta. Semoga senantiasa menjadi tempat terndah di hati setiap yang singgah. Selamat Ulang Tahun kota kelahiranku Jakarta Tercinta. Semoga makin tumbuh menjadi kota yang bersih, indah, dan maju. Orang bilang ibu kota lebih kejam daripada ibu tiri. Tapi bagiku, Kota Jakarta adalah kota terbaik sejak aku dilahirkan di sini. Dirgahayu kotaku tercinta Jakarta. Jakarta kota penuh kenangan. Kota tempatku merakit setiap harapan. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku. Selamat Ulang Tahun, Jakarta! Tetaplah jaya selalu dan menjadi cinta pertama bagi para pemimpi kebahagiaan. Dirgahayu ke-496 Tahun untuk DKI Jakarta. Mari kita jaga dan bangun kota Jakarta agar makin indah. Kota Jakarta akan tampak lebih indah jika warga dan pendatangnya bisa hidup disiplin dan tertib. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku. Jakarta kota penuh kenangan. Kota tempatku merakit setiap harapan. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku. Happy birthday kota Jakarta. Semoga banyak yang sadar bahwa Jakarta adalah harapan kita semua, sehingga mau menjaganya dengan lebih baik. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku yang tercinta. Teruslah tumbuh unttuk bisa mendunia. Semoga semakin jaya dan abadi, seperti jalinan cintaku pada si dia yang terukir indah di Kota Jakarta. Selamat ulang tahun ke-496 Kota Jakarta. Semoga Jakarta dapat menjadi kota yang lebih baik dan terus maju. Usiamu sudah cukup tua mengalahkan masa penjajahan di Indonesia. Semoga Semakin jaya dan abadi menjadi kota yang indah. Selamat Ulang Tahun, Jakarta! Tetaplah jaya dan selalu menjadi yang tercinta. Bang Somat ke kota tua, beli baju bareng si Maya. Selamat ulang tahun Kota Jakarta, semakin maju dan tetap jaya. Jakarta yang tercinta, Selamat Ulang Tahun ke-495. Kota kita, rumah kita, tempat inspirasi masyarakat luas. Selamat Ulang Tahun ke-496, kota yang tersibuk di Indonesia. Tiada kata-kata yang bisa diucapkan selain ‘Selamat Ulang Tahun Kota Jakarta’. Semoga selalu berbenah, semakin indah dan msyarakat diberikan keberkahan. Selamat Ulang Tahun Jakarta. Mari kita jaga keindahannya dengan tidak membuang sampah sembarangan. Selamat Ulang Tahun Kota Jakartaku yang Tercinta. Teruslah tumbuh untuk bisa mendunia, teruslah maju agar bisa menjadi “Ibu Dunia” demi kemajuan NKRI. Semoga senantiasa menjadi ibu yang mengayomi semua masyarakat yang mencari nafkah di tempatmu. Selamat Ulang Tahun, Jakarta! Tetaplah jaya selalu dan menjadi cinta pertama bagi para pemimpi kebahagiaan. Selamat Ulang Tahun kota Jakarta tercinta. Semoga makin tumbuh menjadi kota yang bersih, indah dan terus maju.

Lady Nayoan Beri Kesempatan Adik Raffi Ahmad dan Rendy Selesaikan Hubungan

Lady Nayoan

Jakarta – Lady Nayoan, yang tak lain adalah istri sah dari Rendy Kjaernett akhirnya membongkar dugaan perselingkuhan yang dilakukan suaminya dengan Syahnaz.
Hal ini dikeluarkan Lady Nayoan dalam Instagram Stories miliknya. Ia pun mengaku sudah memberikan keduanya untuk menyelesaikan masalah.

Tapi sampai saat ini Lady Nayoan mengatakan keduanya belum juga menyelesaikan masalah tersebut.

Tarra Budiman Tak Tahu soal Dugaan Selingkuh Syahnaz dengan Rendy Kjaernett
Tak hanya itu, Lady Nayoan juga sempat membela Syahnaz dan Rendy Kjaernett saat isu perselingkuhan mencuat.

“Saya kasih kalian menyelesaikan, sesuai permintaan kalian,” buka Lady Nayoan dalam Instagram Stories miliknya.

“Saya bela kalian, saat ada yang kasih info tentang desas desus berita ini, tapi apa balasan kalian ke saya?” tutur Lady Nayoan lagi.

Keluarga Sempat Larang Shandy Aulia untuk Bercerai
Sampai saat ini baik Syahnaz belum memberikan klarifikasi mengenai hal tersebut. detikcom sempat menyambangi rumah kediaman Syahnaz dan Jeje, tapi keduanya disebut tidak ada di rumah.

Keterangan ini disampaikan oleh penjaga rumah Syahnaz dan Jeje. Dia menyebut, Syahnaz dan Jeje sampai saat ini masih berada dalam satu rumah yang sama.

“Syahnaznya sudah keluar rumah dari kemarin. (Ke mana) Lagi liburan kali ke luar kota, Jeje juga nggak ada keluar kota,” kata seorang petugas keamanan di kediaman rumah Syahnaz di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan pada Rabu (21/6/2023).

Ia menambahkan, Syahnaz dan keluarga pergi naik mobil.

“Iya satu keluarga. (Satu mobil) Iya naik mobil,” katanya.

Disinggung soal kabar perselingkuhan itu, sang petugas keamanan mengaku tak tahu. Ia juga menyebut Syahnaz dan Jeje masih satu rumah.

“Ya nggak tau juga saya. (masih satu rumah) Masih masih,” ungkapnya.

Jokowi: Smelter Tembaga Freeport Pijakan Indonesia Jadi Negara Maju

Jokowi: Smelter Tembaga Freeport Pijakan Indonesia Jadi Negara Maju

Liputan6.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam rangkaian kunjungan kerja ke Gresik turut meninjau perkembangan pembangunan smelter PT Freeport Indonesia (PTFI). Itu direncanakan menjadi smelter tembaga desain single line terbesar di dunia.

Jokowi menyampaikan apresiasinya atas realisasi kemajuan pembangunan smelter yang akan mencapai 72 persen, dan ditargetkan dapat selesai sebelum Mei 2024.

Menurut Jokowi, hasil produksi dari smelter tersebut harus diintegrasikan dengan hasil komoditas tambang lainnya yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Kemudian diolah menjadi produk akhir bernilai tambah seperti kendaraan listrik dan baterainya.

“Jadi, ke depan kita memiliki daya saing di situ. Competitiveness kita ada di situ. Smelter ini pijakan fondasi untuk kita menjadi negara maju karena dari yang bertumpu kepada konsumsi, bertumpu sekarang kepada produksi,” ujar Jokowi dalam keterangan tertulis yang dikeluarkan Kementerian Investasi/BKPM, Rabu (21/6/2023).

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menambahkan, hilirisasi merupakan kunci agar Indonesia dapat berubah dari negara berkembang menjadi negara maju. Salah satunya melalui hilirisasi sumber daya mineral, yaitu tembaga yang diolah di smelter PT Freeport Indonesia.

Lebih lanjut, nilai investasi PTFI untuk proyek ini telah menyentuh USD 2,2 miliar atau setara Rp 33 triliun per Mei 2023. Dari total investasi USD 3 miliar atau sekitar Rp 45 triliun, dan telah menyerap 15.000 tenaga kerja Indonesia.

“Melalui proyek smelter ini, kita lakukan hilirisasi untuk penciptaan nilai tambah. Kita ingin Indonesia yang tidak hanya dikenal karena sumber daya alamnya saja, tapi karena produknya,” kata Bahlil.

“Sudah terbukti, hilirisasi sumber daya mampu meningkatkan pendapatan negara. Nikel contohnya, naik dari USD 3,3 miliar menjadi USD 30 miliar setelah kita stop ekspor nikel dan lakukan hilirisasi,” sambungnya.

Sementara Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Tony Wenas mengungkapkan, proyek smelter ini merupakan kontribusi PTFI dalam hilirisasi pertambangan. Sesuai dengan fokus pemerintah Indonesia yang mendorong transformasi ekonomi melalui hilirisasi.

Apalagi, Tony menyampaikan, Indonesia memiliki sumber daya yang melimpah untuk menyuplai konsentrat ke Gresik untuk dimurnikan menjadi katoda tembaga, emas batangan dan perak batangan. Setelah beroperasi nanti, smelter ini akan mampu menghasilkan 600.000 ton tembaga, 50 ton emas, dan 210 ton perak per tahun.

“Tembaga ini digunakan untuk banyak sekali keperluan tapi paling utama untuk penghantar listrik, termasuk untuk kendaraan listrik. Tembaga ke depannya sangat menjanjikan, beruntung sekali Indonesia menjadi salah satu pemain utama tembaga,” ungkap Tony.

Menteri PANRB Buka-bukaan Alasan Akhirnya Libur Idul Adha 2023 jadi 3 Hari

Menteri PANRB Buka-bukaan Alasan Akhirnya Libur Idul Adha 2023 jadi 3 Hari

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah telah memutuskan menambah cuti bersama tahun 2023. Cuti bersama Idul Adha 2023 atau 1444 Hijriah, ditetapkan pada 28 dan 30 Juni 2023.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Abdullah Azwar Anas menjelaskan, perubahan ini untuk kepentingan masyarakat dalam merayakan Idul Adha 2023. Selain itu, untuk memacu perekonomian nasional.

“Momen Idul Adha kali ini bersamaan dengan musim liburan anak sekolah. Sehingga sesuai apa yang disampaikan Bapak Presiden, ini diharapkan semakin meningkatkan perekonomian lokal secara merata ke seluruh daerah,” jelas Anas saat Konferensi Pers Cuti Bersama Iduladha 1444 H/2023 M di Kantor Kemenko PMK, Kamis (22/6/2023).

Anas mengatakan, setiap libur panjang terbukti mampu menggerakkan perekonomian, khususnya di daerah-daerah kecil.

“Seperti disampaikan Bapak Presiden, kebijakan cuti bersama ini akan turut mendorong tumbuhnya aktivitas perekonomian ke berbagai daerah, memperkuat pemulihan ekonomi nasional karena peredaran uang di masyarakat juga akan semakin tinggi,” imbuhnya.

Menurut dia, libur Idul Adha yang berdekatan dengan momentum libur sekolah, diharapkan juga bisa semakin meningkatkan kualitas manajemen keluarga Indonesia, dengan waktu yang berkualitas (quality time) untuk seluruh anggota keluarga.

Pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri menetapkan tanggal 28 dan 30 Juni 2023 sebagai cuti bersama Idul Adha 1444 Hijriah/2023 Masehi. Adapun pada tanggal 29 Juni 2023 merupakan hari libur nasional memperingati Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

Penetapan Hari Libur

Penetapan hari libur itu ditandatangani oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Abdullah Azwar Anas, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.

Tertuang dalam Keputusan Bersama Nomor 624 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023, dan Nomor 2 Tahun 2023 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022, dan Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

“Dalam rangka meningkatkan mobilitas masyarakat, pertumbuhan ekonomi dan pariwisata, serta memberikan kesempatan kebersamaan anak dengan orang tua pada saat liburan sekolah pada Hari Raya Idul adha Tahun 2023, maka perlu dilakukan perubahan terhadap cuti bersama tahun 2023,” bunyi petikan Surat Keputusan Bersama itu.

Jadwal Kualifikasi Euro 2024: Islandia Vs Portugal, Ronaldo di Ambang Sejarah

Seorang suporter menyusup ke lapangan dan menggendong Cristiano Ronaldo dalam laga Grup J Kualifikasi Euro 2024 antara Portugal vs Bosnia-Herzegovina di Estadio da Luz, 17 Juni 2023. Cristiano Ronaldo berpeluang mengukir catatan bersejarah pada laga Islandia vs Portugal di Kualifikasi Euro 2024. (Photo by CARLOS COSTA / AFP)

KOMPAS.com – Jadwal Kualifikasi Euro 2024 akan menjayikan sejumlah laga menarik, salah satunya Islandia vs Portugal. Jika ditampilkan, Cristiano Ronaldo bakal mengukir catatan bersejarah pada laga tersebut. Rangkaian pertandingan Kualifikasi Euro 2024 akan kembali digulirkan pada tengah pekan ini. Dari Grup J, laga yang menjadi pusat perhatian adalah duel antara Islandia dan Portugal. Laga Islandia vs Portugal tersebut bakal digelar di Stadion Laugardalsvollur, Reykjavik, pada Rabu (21/6/2023) dini hari WIB. Baca juga: Hasil Kualifikasi Euro 2024: Belanda-Swedia Pesta, Perancis Menang Tipis Portugal saat ini merupakan pemuncak klasemen Grup J Kualifikasi Euro 2024. Cristiano Ronaldo dkk menyapu bersih tiga laga awal dengan kemenangan. Pada pertandingan terakhir kontra Bosnia & Herzegovina, Minggu (18/6/2023), timnas Portugal yang kini dilatih Roberto Martinez sukses membukukan kemenangan 3-0. Sementara itu, Islandia meraih hasil sekali menang dan dua kali kalah dalam tiga laga awal Kualifikasi Euro 2024. Pertandingan tandang ke markas Islandia juga menjadi kesempatan bagi Cristiano Ronaldo untuk mengukir catatan bersejarah. Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2024: Skotlandia Bekuk Spanyol, Kroasia-Swiss Menang Laga melawan Bosnia pada matchday ketiga Kualifikasi Euro 2024 menjadi penampilan ke-199 Ronaldo bersama timnas Portugal. Kini, CR7 berpeluang mencatatkan penampilannya yang ke-200 bagi skuad Selecao das Quinas. Jika dimainkan pada laga Islandia vs Portugal, Ronaldo akan menjadi pemain pertama yang sanggup menembus 200 caps di panggung internasional. Selain Islandia vs Portugal, laga menarik lainnya dalam jadwal Kualifikasi Euro 2024 tengah pekan ini adalah Estonia vs Belgia. Sementara itu, Polandia yang sedang bersaing dengan Ceko di Grup E akan melakoni partai tandang ke markas Moldova. Baca juga: Jelang 200 Caps, Cristiano Ronaldo Pantang Mundur dari Timnas Portugal Untuk lebih jelasnya berikut adalah jadwal lengkap lanjutan Kualifikasi Euro 2024. Jadwal Kualifikasi Euro 2024 Rabu (21/6/2023) Grup A 01.45 WIB – Norwegia vs Siprus 01.45 WIB – Skotlandia vs Georgia Grup E 01.45 WIB – Kep. Faroe vs Albania 01.45 WIB – Moldova vs Polandia Grup F 01.45 WIB – Austria vs Swedia 01.45 WIB – Estonia vs Belgia Grup G 01.45 WIB – Bulgaria vs Serbia 01.45 WIB – Hungaria vs Lithuania Grup J 01.45 WIB – Bosnia & Herzegovina vs Luksemburg 01.45 WIB – Islandia vs Portugal 01.45 WIB – Liechstenstein vs Slovakia

Selamat Ulang Tahun ke-62, Presiden Jokowi!

Setiap 21 Juni, rakyat Indonesia memperingati hari ulang tahun Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Tahun ini adalah ulang tahun ke-62 Jokowi.

Jakarta – Hari ini adalah hari spesial bagi Presiden Joko Widodo (Jokowi). Karena hari ini, 21 Juni merupakan hari kelahirannya.
Presiden RI itu lahir dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjatmi. Jokowi lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tanggal 21 Juni 1961.

Besok Ultah, Jokowi: Saya Orang Desa Nggak Pernah Ulang Tahun
Ini merupakan tahun kesembilan Jokowi memimpin Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ucapan selamat ulang tahun untuk Jokowi pun ramai diberikan.

Di media sosial, banyak netizen yang mendoakan kebaikan untuk Jokowi.

Diketahui, Jokowi menikah dengan Iriana di Solo, pada tahun 1986. Pasangan ini memiliki tiga orang anak, yaitu Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep. Jokowi juga kini sudah dikaruniai lima orang cucu yakni Jan Ethes Sri Narendra, Sedah Mirah, La Lembah Manah, Panembahan Al Nahyan Nasution dan Panembahan Al Saud Nasution.

Jokowi awalnya adalah pengusaha mebel. Lulusan Universitas Gadjah Mada (UGM) ini kemudian mengawali karier di dunia pemerintahan dengan menjadi Wali Kota Surakarta.

Terbaru Panembahan Al Saud Nasution, Ini Nama 5 Cucu Jokowi
Kemudian, Jokowi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta dan berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Lalu di tahun 2014, Jokowi menjadi presiden. Saat itu dia berpasangan dengan politikus senior Golkar, Jusuf Kalla.

Jokowi kembali terpilih sebagai Presiden RI setelah memenangi Pilpres 2019 lalu bersama Ma’ruf Amin. Sembilan partai yang mendukungnya memenangi Pilpres 2019 yakni PDIP, Golkar, PPP, NasDem, PKB, PSI, Perindo, Hanura, dan PKPI.

Andrew Tate dan Saudaranya Didakwa Lakukan Pemerkosaan dan Perdagangan Manusia. Korban Dijerat Lewat Janji Cinta dan Pernikahan

Andrew Tate dan Saudaranya Didakwa Lakukan Pemerkosaan dan Perdagangan Manusia, Korban Dijerat Lewat Janji Cinta dan Pernikahan

Influencer kontroversial Andrew Tate telah didakwa di Rumania atas tuduhan  pemerkosaan, perdagangan manusia, dan membentuk kelompok kejahatan terorganisir untuk mengeksploitasi wanita secara seksual.

Saudaranya Tristan dan dua rekannya juga menghadapi dakwaan. Semua membantah tuduhan tersebut.

Dilansir dari pemberitaan BBC, Selasa, 20 Juni, Tate bersaudara pertama kali ditangkap di rumah mereka di Bukares pada Desember. Pada bulan Maret, mereka dipindahkan ke tahanan rumah menyusul keputusan hakim Rumania.

Dakwaan yang diajukan ke pengadilan Bukares mengatakan, keempat terdakwa membentuk kelompok kriminal terorganisir pada 2021 untuk melakukan perdagangan manusia di Rumania, tetapi juga di negara lain termasuk AS dan Inggris.

Disebutkan tujuh korban yang diduga direkrut oleh Tate bersaudara melalui janji cinta dan pernikahan palsu.

Pernyataan dari jaksa penuntut Rumania, korban diduga dibawa ke gedung-gedung di kabupaten Ilfov di Rumania di mana mereka diintimidasi, ditempatkan di bawah pengawasan dan kontrol terus-menerus dan dipaksa berhutang.

Para terdakwa diduga kemudian memaksa para perempuan tersebut untuk ikut serta dalam pornografi yang kemudian dibagikan di media sosial. Masih dari jaksa, seorang terdakwa dituduh memperkosa seorang wanita dua kali pada Maret 2022.

Terdakwa juga menyita aset, termasuk properti, mobil, dan lebih dari 300 juta dolar (£235 juta) dalam mata uang kripto. Uji coba tidak akan segera dimulai dan diperkirakan akan memakan waktu beberapa tahun.

Seorang hakim Rumania sekarang memiliki waktu 60 hari untuk memeriksa berkas perkara sebelum dapat dikirim ke pengadilan.

Sedangkan tim media untuk Tate bersaudara berkata

“Meskipun berita ini tidak diragukan lagi dapat diprediksi, kami menerima kesempatan yang dihadirkannya untuk menunjukkan ketidakbersalahan mereka dan membuktikan reputasi mereka.”

Ditambahkan, dakwaan tersebut “memungkinkan kami untuk menyajikan bukti yang komprehensif, dikumpulkan dan dipersiapkan dengan cermat dari waktu ke waktu, yang tidak diragukan lagi akan mendukung klaim tidak bersalah saudara-saudara”.

Ada juga dakwaan terpisah yang masih dalam penyelidikan yang dapat mengarah pada dakwaan terpisah, termasuk pencucian uang dan perdagangan anak di bawah umur.

Pada tahun 2016, Andrew Tate, mantan kickboxer Inggris-Amerika, dikeluarkan dari acara TV Inggris Big Brother melalui sebuah video yang tampaknya menunjukkan dia menyerang seorang wanita.

Dia kemudian menjadi terkenal secara online, dengan Twitter melarangnya karena mengatakan wanita harus “memikul tanggung jawab” karena mengalami pelecehan seksual. Dia telah dipulihkan sejak saat itu.

Terlepas dari larangan media sosial, dia mendapatkan popularitas, terutama di kalangan pria muda, dengan mempromosikan apa yang dia tampilkan sebagai gaya hidup yang sangat maskulin dan sangat mewah.