UTARA TIMES – Berikut informasi tanggal 14 Agustus 2022 hari apa memperingati apa?
Tanggal 14 Agustus 2022 sendiri jatuh pada hari Minggu, yang mana dalam kalender jawa masuk dalam Minggu Pahing.
Tanggal 14 Agustus diperingati sebagai Hari Pramuka di Indonesia khususnya.
Tanggal 14 Agustus 2022 diperingati sebagai Hari Pramuka yang ke -61 semenjak berdirinya di tanah air.
Dilansir dari laman resmi Museum Sumpah Pemuda (museumsumpahpemuda.kemdikbud.go.id) dan Berita DIY.com kemunculan Nederlandesche Padvinders Organisatie (NPO) pada tahun 1912 menjadi asal mula lahirnya organisasi kepanduan lainnya.
Kelahiran JPO memicu tokoh-tokoh tanah air lainnya untuk menginsiasi organisasi Kepanduan lainnya di Indonesia.
Hizbul Wathon mendirikan Jong Java Padvinderij (JJP) pada tahun 2018, lalu Nationale Padvinders (NP), Nationaal Indonesische Padvinderij (NATIPIJ), Pandoe Pemoeda Sumatra (PPS), dan sebagainya.
Kemudian Nationale Padvinderij Organisatie (NPO) dan Jong Indonesische Padvinderij Organisatie (JIPO) menyatakan untuk bergabung pada tahun 1926.
Tak lama kemudian, K.H. Agus Salim memperkenalkan kata “Pandu” atau “Kepanduan” yang bisa digunakan oleh orang Indonesia yang ingin mendirikan organisasi Kepramukaan.
Perkembangan organisasi Kepanduan ini terus menuai perhatian tokoh-tokoh Nasional, hingga kemunculan Persaudaraan Antar Pandu Indonesia (PAPI) yang membawahi beberapa organisasi, yakni INPO, NATIPIJ, PPS, dan SIAP.
Timeline organisasi Kepramukaan berlanjut hingga pasca Kemerdekaan Republik Indonesia. Pandu Rakyat Indonesia tercetus pada 28 Desember 1945 yang menjadi organisasi pertama pasca Kemerdekaan RI.
Baru pada tahun 1960, Presiden Pertama RI, Soekarno, menginginkan organisasi Kepramukaan di Indonesia bergabung menjadi satu.
Selanjutnya, penyelenggaraan MAPINAS (Majelis Pimpinan Nasional) dipimpin oleh Presiden Soekarno. Sultan Hamengkubuwana XI menjabat sebagai wakil ketua I dan Brigjen TNI Dr. A. Aziz Saleh bertindak sebagai wakil ketua II pada tanggal 14 Agustus 1961.
Selain itu ada juga beberapa peristiwa yang terjadi pada tanggal 14 Agustus, sebagai berikut:
1961 – Pelantikan Mapinas, Kwarnas, dan Kwarnari di Istana Negara, serta penganugerahan Panji kepada Gerakan Pramuka oleh Presiden Soekarno.
1971 – Deklarasi pendirian negara Bahrain.