Viktoria Plzen Vs Barcelona, Xavi Bicara Rasanya Gugur dari Liga Champions

Ekspresi pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, di tengah laga melawan Rayo Vallecano pada pekan pertama Liga Spanyol 2022-2023 di Camp Nou, Minggu (13/8/2022). Terkini, Xavi akan mendampingi timnya dalam laga Viktoria Plzen vs Barcelona pada matchday terakhir Liga Champions 2022-2023.

KOMPAS.com – Xavi Hernandez berbicara soal rasanya gugur dari Liga Champions menjelang laga Viktoria Plzen vs Barcelona. Barcelona besutan Xavi Hernandez bakal melawat ke kandang Viktoria Plzen untuk melakoni laga pamungkas fase grup Liga Champions 2022-2023. Laga Viktoria Plzen vs Barcelona tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Doosan Arena, Plzen, pada Selasa (1/11/2022) malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions, 4 Slot Tersisa Milik Siapa? Bagi Viktoria Plzen dan Barcelona, pertandingan ini sudah tidak menentukan lagi. Barcelona dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar Liga Champions dan harus turun kasta ke Liga Europa. Sementara itu, Viktoria Plzen yang selalu kalah dari lima laga yang sudah dilakoni tidak akan bisa lepas dari posisi juru kunci Grup C. Adapun dua tim dari Grup C yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions adalah sang juara grup Bayern Muenchen dan runner-up Inter Milan. Baca juga: Jadwal Liga Champions: 8 Tim Berebut 4 Tiket Sisa Menuju 16 Besar “(Tersingkir dari kompetisi Liga Champions) bukan soal sikap,” kata Xavi dikutip dari laman resmi UEFA. “Kami telah membuat kesalahan dalam hal kedewasaan sepak bola, mengetahui cara bersaing secara lebih baik, dan menghadapi kompetisi secara lebih percaya diri. Ini dalah proses,” imbuh gelandang legendaris Spanyol tersebut. Pada pertemuan pertama di Camp Nou, September lalu, Barcelona mampu melibas Viktoria Plzen dengan skor telak 5-1. Baca juga: Skuad Barcelona untuk Laga Vs Viktoria Plzen, Lewandowksi Ditinggal Meski laga ini sudah tidak menentukan lagi, Xavi menegaskan bahwa ia tetap ingin hasil terbaik. “Saya pikir ini semua seperti roller coaster. Setiap pertandingan adalah sebuah cerita,” ucap Xavi. “Kami harus masuk ke aliran yang positif. Kami memainkan sepak bola yang bagus dan kami adalah protagonis permainan. Kami tidak ingin kehilangan identitas kami,” ujar Xavi mengakhiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *