Lihat Foto Ilustrasi Einstein(Unsplash/Taton Moise) Penulis Taufieq Renaldi Arfiansyah | Editor Rizal Setyo Nugroho KOMPAS.com – Intelligen Quotient (IQ) atau kecerdasan intelektual adalah istilah umum yang digunakan untuk menjelaskan sifat pikiran yang mencakup sejumlah kemampuan. IQ dinilai dapat memberitahu kemampuan menalar, merencanakan, memecahkan masalah, berpikir abstrak, memahami gagasan, menggunakan bahasa, daya tangkap, dan belajar. Albert Einstein, misalnya, memiliki skor IQ 160-190 dan sering dianggap sebagai role model dalam urusan kejeniusan. Namun, Einstein sebenarnya bukanlah manusia dengan skor IQ tertinggi dunia. Bahkan Presiden RI ke-3 BJ Habibie diketahui memiliki IQ 200, melebihi IQ yang dimiliki Albert Einstein. Baca juga: 10 Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia Melebihi Einstein, Siapa Saja? Lalu, siapa saja yang termasuk ke dalam daftar 10 orang dengan IQ tertinggi di dunia? 10 orang dengan IQ tertinggi Berikut ini adalah 10 orang dengan IQ tertinggi yang dilansir dari Science ABS: 1. Ainan Celeste Cawley Ainan Celeste Cawley berada di urutan pertama sebagai orang yang memiliki IQ tertinggi di dunia dengan skor IQ 263. Pada usia 7 tahun Ainan sudah menjadi orang termuda di dunia yang lulus tingkat Kimia-O. Kemudian di usia 8 tahun, dia berkuliah di Singapore Polytechnic dengan mengambil jurusan kimia. 2. William James Sidis William James Sidis berada di urutan kedua sebagai orang yang memiliki IQ tertinggi di dunia dengan skor IQ 250-300. Pria kelahiran Kota New York pada 1898 ini dibesarkan oleh keluarga intelektual dan sudah berbakat sejak kecil. Pada usia 5 tahun, Sidis mengoperasikan mesin tik dan belajar bahasa Latin, Yunani, Rusia, Perancis, Jerman, dan Ibrani. Selanjutnya di usia 11 tahun, dia memberikan kuliah pertamanya yang sangat terkenal tentang fisika 4 dimensi. Sayangnya di usia 46 tahun Sidis meninggal karena stroke sebagai pegawai yang tertutup dan tidak memiliki uang. Baca juga: Makanan yang Bisa Menurunkan IQ dalam Hitungan Hari
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “10 Orang IQ Tertinggi di Dunia, Einstein dan BJ Habibie Nomor Berapa?”, Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2022/03/31/173000665/10-orang-iq-tertinggi-di-dunia-einstein-dan-bj-habibie-nomor-berapa-.
Penulis : Taufieq Renaldi Arfiansyah
Editor : Rizal Setyo Nugroho
Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L