Jadwal Taipei Open 2023: Chico dan Ana/Tiwi Berjuang di Final Hari Ini

Chico Aura Dwi Wardoyo saat mengembalikan shuttlecock ketika melawan Kunlavut Vitidsarn pada babak 16 besar Thailand Open 2023 di Indoor Stadium Huamark, Kamis (1/6/2023). Terkini, Chico menjadi salah satu wakil Indonesia di final Taipei Open 2023.

KOMPAS.com – Chico Aura Dwi Wardoyo dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan berjuang pada laga final Taipei Open 2023, hari ini. Turnamen Taipei Open 2023 yang digelar di Taipei, Taiwan, telah memasuki fase akhir alias final. Indonesia menempakan dua wakilnya pada final turnamen BWF World Tour level Super 300 tersebut. Baca juga: Hasil Taipei Open 2023: Tundukkan Wakil Tuan Rumah, Chico ke Final! Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi wakil Indonesia di sektor tunggal putra, sedangkan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi menjadi harapan Indonesia di nomor ganda putri. Chico yang menjadi unggulan delapan Taipei Open 2023 melaju ke final setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Wang Tzu-wei, di semifinal. Di partai puncak, Chico bakal kembali melawan tunggal putra tuan rumah, Su Li-yang. Bagi Chico, pertandingan nanti akan menjadi pertemuan kedua dengan Su Li-yang. Sebelumnya, Chico pernah bertemu Su Li-yang pada babak 16 besar Taipei Open 208 dengan hasil menang dua gim langsung, 21-17 dan 21-16. Baca juga: Taipei Open 2023: Ikut Jejak Chico, Ana/Tiwi Lolos ke Final Sementara itu pada final ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi atau yang akrab disapa Ana/Tiwi akan melawan wakil Korea Selatan, Lee Yu-lim/Shin Seung-chan. Ana/Tiwi melangkah ke final Taipei Open 2023 usai menundukkan pasangan tuan rumah, Lee Chia-hsin/Teng Chun-hsun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *