Sinopsis Film Donnie Darko: Melihat Sisi Penglihatan Penderita Skizofrenia

Donnie Darko

Bandung – Film Donnie Darko dijadwalkan tayang di Bioskop Trans TV hari ini, Rabu 26 Juli 2023 pukul 23.00 WIB. Film bergenre fiction ini rilis di tahun 2001, disutradarai oleh Richard Kelly.
Film Donnie Darko dibintangi beberapa artis seperti Jake Gyllenhaal, Jena Malone, Maggie Gyllenhaal, Drew Barrymore, Mary McDonnell, Katharine Ross, Patrick Swayze, Noah Wyle, Stu Stone, Daveigh Chase, dan James Duval.

Sinopsis Film Donnie Darko di Bioskop Trans TV
Donald J Darko atau Donnie Darko adalah seorang pemuda yang punya penglihatan dan kebiasaan yang agak berbeda dari orang biasanya. Ia kerap berjalan sambil terlelap yang membuatnya tak sadar di mana tengah berada. Kebiasaan ini dikenal juga dengan sleep paralysis.

Kebiasaan itu sering terjadi, membuat Donnie mulai punya pandangan dan pendengaran yang tidak biasa. Ia berhalusinasi bertemu dengan Frank, pria misterius berkostum kelinci mengerikan.

Frank memberitahu Donnie bahwa dunia akan kiamat dalam waktu 28 hari, 6 jam, 42 menit, dan 12 detik. Malam itu juga, tiba-tiba ada mesin pesawat yang jatuh tepat di atas kamar Donnie.

Apa yang Donnie lihat dan dengar itu semua hanya ada di pikirannya. Tak ada yang mengetahui sosok Frank kecuali dirinya sendiri. Parahnya lagi, Frank seolah mempengaruhi Donnie untuk melakukan serangkaian tindak kejahatan.

Donnie sempat merusak pipa air sekolah hingga menyebabkan banjir, ia juga merusak patung maskot sekolah dengan sebuah kapak.

Tepat di bawah patung tersebut, terdapat pesan misterius berbunyi ‘they made me do it’ yang membuat pihak sekolah kebingungan. Perilaku Donnie semakin di luar nalar. Aksinya mulai merambah ke hal kriminal.

Saat Donnie sedang berkencan di sebuah bioskop, Frank tiba-tiba muncul dan menyuruh Donnie untuk membakar rumah seorang motivator bernama Jim Cunningham.

Rupanya, ia adalah penderita gangguan mental skizofrenia dan tidak terlalu akur dengan keluarganya. Segala yang ia lihat hanyalah halusinasi dan Frank adalah teman imajinasinya. Mampukah Donnie sembuh dan keluar dari masalah-masalah itu?

Jadwal Acara Trans TV Hari Ini
Simak aksinya di Bioskop Trans TV yang bakal tayang Rabu (26/7/2023) pukul 23.00 WIB, hanya di Trans TV.

05:00 Islam Itu Indah
06:30 Insert Pagi
07:30 CNN Indonesia Good Morning
08:30 Pagi-pagi Ambyar
10:00 Sinema Spesial Liburan: Max Steel
11:30 Insert
12:30 Brownis (Obrolan Manis)
14:00 Rumpi (NO SECRET)
15:00 Insert Today
16:00 CNN Indonesia News Update
16:30 Dream Box Indonesia
17:30 Bikin Laper
18:30 Insert Story
19:30 Dunia Punya Cerita
20:15 Tanpa Batas
21:00 Bioskop Trans TV: Collide
23:00 Bioskop Trans TV: Donnie Darko
01:00 Sinema Dinihari
03.00 CNN Connected

Detikers bisa menyaksikannya di layar kaca, streaming di www.transtv.co.id, melalui aplikasi detikcom, atau berlangganan TransVision. Jangan sampai ketinggalan ya!

Komitmen Dukung Partisipasi Anak Muda dalam Politik 

Komitmen Dukung Partisipasi Anak Muda dalam Politik Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) menggelar talkshow politik bertajuk "Political Career Preparation for Alumni UI" yang digelar di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Sabtu 22 Juli 2023.

Liputan6.com, Jakarta – Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) menggelar talkshow politik bertajuk “Political Career Preparation for Alumni UI” yang digelar di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Sabtu 22 Juli 2023.

Ketua ILUNI UI Didit Ratam, menyampaikan bahwa kegiatan ini terselenggara sebagai bentuk komitmen dari ILUNI UI yang mendukung partisipasi anak muda dalam dunia politik, karena di tangan anak muda ada tanggungjawab untuk membentuk masyarakat yang penuh inklusivitas, toleransi, keadilan serta penuh kemajuan.

“ILUNI UI memiliki visi untuk dapat membuka jalan menuju era baru yakni era yang melahirkan generasi politisi yang lebih berintegritas. Kegiatan ini bukan hanya perihal memberdayakan Alumni Muda UI untuk dapat masuk ke arena politik, namun juga untuk membentuk menjadi pemimpin yang akan memimpin dengan integritas, kompetensi, dan semangat mengedepankan kepentingan masyarakat,” kata Didit Ratam saat membuka acara tersebut.

Sementara itu, Ketua Career and Almamater Center ILUNI UI Kharisma Bintang Alghazy, mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini menjadi wadah untuk mengasah dan melatih Alumni Muda UI yang hendak atau ingin terjun ke dunia politik sebelum mereka bertarung dan berkontestasi pada Pemilu 2024.

“Kita ingin mendorong keberanian teman-teman Alumni Muda UI, millennial dan juga Gen Z untuk berani terjun secara langsung ke bidang legislatif dengan membawa isu dan gagasan yang relevan terhadap permasalahan di masyarakat. Karena semua orang perlu melek politik supaya setiap kebijakan yang diambil itu bisa dikritisi, sehingga pada akhirnya bisa bermanfaat untuk kemaslahatan banyak umat,” kata Bintang.

Ketua Bawaslu Siap Dipanggil DPR soal Polemik Usulan Tunda Pilkada Serentak 2024

Ketua Bawaslu Siap Dipanggil DPR soal Polemik Usulan Tunda Pilkada Serentak 2024

Liputan6.com, Jakarta – Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja menyatakan, siap memenuhi undangan DPR RI demi menjelaskan usulan penundaan pemilihan kepada daerah (Pilkada) Serentak 2024.

“Oh siap, kami akan jelaskan,” ujar Bagja di Kantor Bawaslu RI, Jakarta, seperti dilansir dari Antara (27/7/2023).

 

 

Bagja menegaskan bahwa dirinya tidak pernah membahas usulan penundaan Pilkada Serentak 2024 dalam forum terbuka. Ketika itu, mereka sedang membahas berbagai permasalahan pilkada yang harus diselesaikan.

“Ini ramainya karena terus diberitakan. Sebenarnya kalau dilihat pernyataan itu sudah jelas, bahwa itu dalam rapat tertutup bukan kemudian pernyataan resmi lembaga bahwa pilkada harus ditunda, itu tidak,” jelasnya.

Bagja menilai, penyelenggara pemilu harus belajar dari pemilu sebelumnya. Adapun faktor keamanan pemilu sudah terpenuhi saat ini, sehingga dia tidak mempermasalahkan penundaan pemilu.

“Penundaan itu bukan pernyataan lembaga dan juga dalam diskusi tersebut bukan hanya pembahasan mengenai alternatif, tapi juga kemungkinan bisa terjadi,” tambah Bagja.

Sebelumnya, Bawaslu RI mengusulkan Pemerintah dan penyelenggara pemilu, seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI membahas opsi penundaan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

Menurut Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja, opsi penundaan Pilkada Serentak 2024 patut dibahas karena pelaksanaannya beririsan dengan Pemilu 2024 dan ada pula potensi terganggunya keamanan serta ketertiban.

“Kami khawatir sebenarnya Pemilihan (Pilkada) 2024 ini karena pemungutan suara pada November 2024, yang mana Oktober 2024 baru pelantikan presiden baru, tentu dengan menteri dan pejabat yang mungkin berganti. Karena itu, kami mengusulkan sebaiknya membahas opsi penundaan pemilihan (Pilkada) karena ini pertama kali serentak,” ujar Bagja dilansir dari Antara, Jumat 14 Juli 2023.

Lebih lanjut, dia mencontohkan apabila ada gangguan keamanan di suatu daerah, polisi berpotensi kesulitan mendapatkan bantuan dari pasukan di daerah lain karena daerah lain juga tengah menyelenggarakan Pilkada.

“Kalau sebelumnya, misalnya, pilkada di Makassar ada gangguan keamanan, bisa ada pengerahan dari Polres di sekitarnya atau polisi dari provinsi lain. Kalau Pilkada 2024, tentu sulit karena setiap daerah siaga menggelar pemilihan serupa,” ucap Bagja.

Pejabat Basarnas yang Ditangkap KPK: Perwira TNI AU Letkol Afri Budi Cahyanto

Pejabat Basarnas yang Ditangkap KPK: Perwira TNI AU Letkol Afri Budi Cahyanto

Liputan6.com, Jakarta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan seorang pejabat Basarnas dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Cilangkap, Jakarta Timur dan Bekasi, Jawa Barat Selasa (25/7/2023). Berdasarkan informasi, pejabat Basarnas yang ditangkap yakni seorang perwira TNI AU, Letkol Adm Afri Budi Cahyanto.

Diketahui Letkol Afri bertugas sebagai Koordinator Administrasi (Koorsmin) Kepala Basarnas. Selain Letkol Afri, tim penindakan juga mengamankan beberapa pihak swasta.

Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut, Letkol Afri diamankan di wilayah Cilangkap.

“Betul, tempat ditangkapnya para pihak di antaranya di sekitaran daerah Cilangkap dan Jatisampurna, Bekasi,” ujar Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dalam keterangannnya, Selasa (25/7/2023).

Ali mengatakan, dalam operasi senyap itu tim penindakan mengamankan sejumlah uang yang nilainya masih dalam penghitungan.

“Iya ada (uang). Mengenai jumlah tentu masih akan dikonfirmasi lebih dahulu kepada pihak-pihak yang ditangkap,” kata Ali.

Bambang Soesatyo: Golkar Masih Baik-baik Saja

Bambang Soesatyo: Golkar Masih Baik-baik Saja

Liputan6.com, Jakarta Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan, saat ini kondisi partainya masih baik-baik saja. Dia menyebut Partai Golkar juga masih terkonsolidasi dengan baik dibawah kepemimpinan Ketua Umum Airlangga Hartarto.

“Golkar masih baik-baik saja. Kita masih terkonsolidasi dengan baik,” kata Bamsoet di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (26/7/2023).

Dia menjelaskan bahwa musyawarah nasional (Munas) Partai Golkar akan digelar pada tahun 2024. Namun, Bamsoet tak menutup kemungkinan akan ada musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) apabila ada peristiwa luar biasa di Partai Golkar.

“Munas Golkar itu tahun depan, (tetapi) kalau ada satu kejadian yang luar biasa itu namanya Munaslub dan bisa dilakukan kapan saja. Dan kita tidak mengetahui apakah ada peristiwa luar biasa atau tidak,” ujarnya.

Terkait namanya masuk bursa Ketua Umum Partai Golkar, Bamsoet mengaku siap mencalonkan diri pada Munas 2023. Terlebih, Bamsoet pernah mencalonkan diri sebagai Ketum Partai Golkar.

“Kan dari dulu saya sudah calon, tetapi saya tidak meneruskan. Kan saya enggak berusaha untuk pencalonan. Mudah-mudahan tahun depan situasi memungkinkan saya akan mencalonkan diri,” tutur Bamsoet.

Sebelumnya, DPP Partai Golkar menutup peluang diselenggarakannya Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub). Disebut, siapa saja yang berminat sebaiknya menunggu Munas tahun 2024.

Sebelumnya, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menyatakan siap menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

“Silakan ikut Munas yang akan datang pada penghujung 2024,” ujar Ketua DPP Golkar Dave Laksono kepada wartawan, Selasa (25/7/2023).

Anak Kim Kardashian Girang Diberi Jersey PSG oleh Neymar

Video yang merekam momen anak Kim Kardashian, Saint West, girang diberi jersey oleh Neymar viral di media sosial pada Selasa (25/7).

Jakarta, CNN Indonesia — Video yang merekam momen anak Kim Kardashian, Saint West, girang diberi jersey oleh Neymar viral di media sosial pada Selasa (25/7).
Kim Kardashian kembali mengajak anaknya untuk menyaksikan pertandingan uji coba pramusim setelah pada Sabtu (22/7) lalu menonton laga debut Messi di Inter Miami melawan Cruz Azul di Florida.

Kali ini mereka menonton pertandingan Paris Saint-Germain (PSG) melawan Al Nassr pada Selasa (25/7).
PSSI Dapat Surat FIFA Soal Stadion Piala Dunia U-17
FIFA Pusatkan Piala Dunia U-17 di Jakarta, JIS Jadi Sorotan
Viral Momen Ronaldo Salto di Laga PSG vs Al Nassr
Namun kali ini Kim Kardashian beruntung karena sang anak, Saint West, mendapatkan jersey yang diberikan oleh Neymar.

Powered by AdSparc
Powered by AdSparc
Kejadian itu berawal saat dua anak Kim Kardashian yang berada di tribune memanggil nama Neymar ketika bintang PSG itu berjalan dari lapangan menuju lorong stadion untuk ke ruang ganti.

Neymar pun merespons panggilan dua anak Kim Kardashian tersebut dan langsung melemparkan jersey PSG miliknya kepada Saint West.

Saint West pun tampak sangat girang dengan melompat-lompat sembari memegang jersey pemberian dari Neymar.

Pertandingan PSG vs Al Nassr berakhir dengan skor 0-0. Dalam pertandingan tersebut Neymar sama sekali tidak diturunkan oleh pelatih.

Sementara bintang Al Nassr yakni Cristiano Ronaldo tampil sebagai starter dan menjabat sebagai kapten.

Main Slot Saat Rapat Berujung Cinta Mega Dipecat dari DPRD DKI

Anggota DPRD DKI Jakarta F-PDIP, Cinta Mega (foto: situs resmi DPRD DKI Jakarta).

Jakarta – PDIP DKI Jakarta telah memberi sanksi Cinta Mega yang diduga bermain gim slot di dalam ruang rapat paripurna. Cinta Mega dipecat dari jabatannya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta.
Pemecatan itu diputuskan usai PDIP DKI menggelar rapat pleno menentukan nasib Cinta Mega. Ketua DPD PDIP DKI Jakarta Adi Wijdaja mengatakan pihaknya sepakat melakukan pergantian antar waktu (PAW) terhadap Cinta. Pihaknya bakal mengirimkan surat PAW kepada DPP PDIP.

“Tadi kita rapat pleno karena segala sesuatu keputusan kita biasa melalui rapat pleno ini. Selesai rapat pleno kita memberikan sanksi berupa PAW,” kata Adi kepada wartawan, Selasa (25/7/2023).

“Nanti kita akan kirimkan surat PAW tersebut kepada DPP Partai,” sambung dia.

PDIP DKI Bahas Sanksi Cinta Mega yang Viral Diduga Main Slot Malam Ini
Tak hanya itu, pihaknya juga memastikan tak akan mencalonkan Cinta Mega sebagai legislator pada Pemilu 2024.

“Dan kami tidak mencalonkan lagi untuk 2024,” ucapnya.

Adi juga memandang pemeriksaan tablet milik Cinta Mega tak lagi perlu dilakukan. Sebab, Cinta dianggap sudah bukan kader PDIP lagi. Meski begitu, status keanggotaan Cinta Mega akan ditentukan oleh DPP PDIP.

“Tidak perlu. Kita sudah pecat kok. Cukup kan? Ending-nya itu. Apapun yang dilakukan konsekuensinya ya itu. Setiap manusia siapa pun itu, termasuk Anda, melakukan sesuatu pasti ada konsekuensinya. Ya udah ini konsekuensi,” tegasnya.

“Nanti biar DPP partai yang memutuskan (keanggotaan Cinta Mega di partai),” tambah dia.

Cinta Mega Absen Rapat DPRD DKI Usai Viral Diduga Main Slot dan Ditegur PDIP
Dugaan Main Slot saat Rapat
Sebelumnya viral Cinta Mega diduga main slot atau judi online di dalam ruang rapat paripurna pekan lalu. Cinta Mega memberi klarifikasi bukan bermain game slot judi, melainkan game ‘Candy Crush’ yang belum ditutupnya saat rapat dimulai.

Pantauan di ruang rapat paripurna DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7), rapat paripurna dimulai pukul 14.20 WIB. Sejumlah anggota DPRD DKI mulai memasuki ruangan rapat.

Awak media meliput dari lantai atas ruang paripurna. Dari posisi itu, terlihat salah satu anggota DPRD DKI membuka tablet dengan tampilan layar sebuah game.

Jadwal Siaran Langsung Bayern Munchen vs Manchester City di NET TV Hari Ini. Rabu 26 Juli 2023

Jadwal Siaran Langsung Bayern Munchen vs Manchester City di NET TV Hari Ini, Rabu 26 Juli 2023

Jadwal siaran langsung pertandingan uji coba pramusim Bayern Munchen vs Manchester City hari ini, Rabu 26 Juli 2023. Bolaneters bisa menyaksikan pertandingan ini melalui siaran langsung di NET TV.

Bayern Munchen vs Manchester City akan berhadapan dalam laga pramusim bertajuk Audi Football Summit 2023. Laga ini bakal dihelat di Stadion Nasional Jepang, Tokyo pada pukul 17:30 WIB.

Bagi Bayern, ini adalah laga pramusim kedua mereka. Sebelumnya, tim asuhan Thomas Tuchel tersebut menghancurkan FC Rottacht-Egenr dengan skor telak 27-0.

Sementara itu, ini menjadi laga pramusim kedua Manchester City di Jepang. The Citizens sebelumnya mengalahkan Yokohama F. Marinos dengan skor 5-3.

Laga ini berpeluang menjadi debut bagi Kim Min-jae yang baru didatangkan dari Napoli. Bek Korea Selatan itu akan kemungkinan akan menghadapi Erling Haaland.

Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming laga Bayern Munchen vs Manchester City selengkapnya di bawah ini.

Jadwal Pertandingan, Siaran Langsung dan Link Live Streaming

Jadwal Pertandingan, Siaran Langsung dan Link Live Streaming

Selebrasi dua pemain Manchester City, Joao Cancelo dan Erling Haaland (c) Official Twitter Manchester City

Pertandingan: Bayern Munchen vs Manchester City

Venue: Stadion Nasional Jepang, Tokyo

Jadwal: Rabu, 26 Juli 2023

Kick-off: 17.30 WIB

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Pelatih Bayern Munchen, Thomas Tuchel (c) AP Photo/Matthias Schrader

Bayern Munchen (4-2-3-1): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Kim Min-jae, Matthijs de Ligt, Alphonso Davies; Joshua Kimmich, Konrad Laimer; Jamal Musiala, Kingsley Coman, Leroy Sane; Serge Gnabry.

Pelatih: Thomas Tuchel

Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Manuel Akanji, Ruben Dias, Nathan Ake; John Stones, Rodri; Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Mateo Kovacic, Jack Grealish; Erling Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola

Lampu Kuning untuk Messi: Bintang MLS Main Brutal. Tanduk Wajah Lawan

Aksi brutal bintang Major League Soccer (MLS) Alan Pulido yang menanduk bek lawan Yerson Mosquera bisa jadi lampu kuning untuk Lionel Messi.

Aksi brutal bintang Major League Soccer (MLS) Alan Pulido yang menanduk bek lawan Yerson Mosquera bisa jadi lampu kuning untuk Lionel Messi.
Pulido yang bermain untuk Kansas City mendapat kartu merah pada menit ke-30 usai menanduk bek FC Cincinnati Mosquera di Piala Liga, Senin (24/7) waktu setempat.

Insiden tersebut bermula ketika Mosquera berhasil menguasai bola di lini belakang dan mencoba untuk mengecoh Pulido. Tekanan yang dilakukan Pulido membuat keduanya terlibat kontak hingga terjatuh.
Ketika kedua pemain masih terduduk di lapangan Mosquera melakukan sedikit dorongan ke punggung Pulido. Merasa kesal, Pulido tiba-tiba menanduk wajah Mosquera hingga terjatuh dan mengerang kesakitan.

Insiden tersebut sempat memicu cekcok antarkedua pemain. Beberapa pemain terlibat saling dorong namun langsung dapat diredam wasit Daniel Quintero Huitron.

Tak lama kemudian, Huitron dengan sigap mengacungkan kartu merah untuk Pulido. Striker asal Meksiko tersebut menerima hukuman wasit dan sempat bersalaman dengan Mosquera sebelum meninggalkan lapangan.

Meski kehilangan satu pemain, Kansas City sanggup memberikan perlawanan dan memaksa pertandingan berakhir dengan skor sama kuat 3-3.

Akan tetapi Cincinnati berhasil memenangkan babak adu penalti dengan skor 4-2. Kemenangan ini membawa Cincinnati ke puncak klasemen Grup Tengah 3 dengan raihan dua poin, sedangkan Kansas City harus puas berada di urutan kedua dengan satu angka.

Aksi brutal Pulido bisa jadi pelajaran bagi Messi yang baru gabung Inter Miami. Para pemain lawan bisa saja lepas kendali kendati wasit MLS digadang-gadang bakal menerapkan ‘Jordan Rules’ kepada Messi.

Jordan Rules’ adalah ungkapan populer untuk Michael Jordan ketika masih aktif bermain bola basket medio 1980-an hingga 1990-an saat berseragam Detroit Pistons. Wasit dianggap cenderung memberi sanksi berat bagi pemain yang melanggar Jordan.

Lagu Solo Jungkook BTS ‘Seven’ Debut di Puncak Billboard HOT 100

Lagu solo Jung Kook BTS berjudul Seven berhasil debut di puncak Billboard Hot 100, Billboard Global 200, dan Billboard Global Exclude US.

Lagu solo Jungkook BTS berjudul Seven berhasil debut di puncak Billboard Hot 100, Billboard Global 200, dan Billboard Global Exclude US pada Senin (24/7) siang waktu Amerika Serikat.
Pencapaian ini pun membawa member termuda boy band asal Korea Selatan itu sebagai solois Asia pertama yang menyabet bersih tiga puncak tangga lagu Billboard.

Jungkook juga menjadi member BTS kedua setelah Jimin yang berhasil bertengger di tangga lagu Amerika Serikat itu.

Berkolaborasi dengan rapper Latto, Jungkook menjadikan Seven lagu perdananya sebagai seorang solois. Pria kelahiran 1997 ini mengaku menyukai rap Latto sehingga mengajaknya berkolaborasi untuk proyek solo tersebut. Kolaborasi itu pun dinilai sesuai dengan konsep Seven yang ia bayangkan.

“Kami mengajaknya dan dia dengan senang hati bersedia kerja sama untuk Seven. Saya sendiri menyukai rap-nya dan saya rasa suaranya membuat lagu ini ‘lebih hidup,'” kata Jungkook kepada Variety.

“Saya pikir cukup penting bahwa semua itu sesuai dengan mood lagu secara keseluruhan, dan pesona unik Latto tampil dengan sangat baik,” ucapnya menambahkan

Seven dirilis dalam tiga versi, yakni clean, explicit, dan instrumental.Ada kata dalam versi clean diubah untuk explicit version.

Menurut laporan Billboard pada Senin, Seven meraih total 21,9 juta streaming, 6,4 juta pemutaran, 153 ribu penjualan digital dan CD sejak tanggal perilisannya yakni 14 Juli.

Sementara itu, media musik asal Inggris, NME, menilai Seven sebagai lagu bertema musim panas yang memberikan wajah baru soal musikalitas seorang Jeon Jung Kook sebagai solois. Sebab, selama ini pria kelahiran 1998 kental dengan image-nya sebagai member BTS.